5 Tanda Tempat Kerjamu Mulai Tidak Kondusif, Bikin Sulit Konsentrasi!

Segera cari solusi untuk mengatasi hal yang satu ini

Melakukan suatu pekerjaan bukanlah suatu hal yang sederhana, sebab hal ini berkaitan dengan banyak hal termasuk konsentrasi. Bekerja dengan kondisi yang sulit fokus jelas akan membuat proses pekerjaan jadi terasa sulit untuk dilakukan.

Tak mengherankan bila di perkantoran, biasanya tempat kerja akan dirancang agar nyaman dan mampu menciptakan suasana yang kondusif. Sayangnya tak semua tempat kerja mampu untuk seperti ini. Kamu juga perlu memahami beberapa tanda berikut ini yang menunjukan bahwa tempat kerjamu mulai tidak kondusif.

1. Kapasitas pegawai yang berlebihan

5 Tanda Tempat Kerjamu Mulai Tidak Kondusif, Bikin Sulit Konsentrasi!ilustrasi rekan kerja (pexels.com/@Pavel_Danilyuk)

Hal pertama adalah mengenai kapasitas pegawai yang dimiliki. Memang semestinya ketika perusahaan memiliki pegawai yang banyak jumlahnya, maka kantor yang digunakan pun juga haruslah semakin luas. Hal ini akan sangat sulit apabila kantor yang dimiliki justru tak mampu menampung jumlah pegawai.

Tak jarang hal ini jugalah yang membuat pegawai jadi merasa kurang nyaman selama proses bekerja dilakukan. Bukan tak mungkin justru akan menjatuhkan profesionalitas dan hasil kerja yang diberikan oleh pegawai. Tak heran, bikin tempat kerjamu mulai tidak kondusif.

2. Tempat kerja memiliki suhu yang tidak nyaman

5 Tanda Tempat Kerjamu Mulai Tidak Kondusif, Bikin Sulit Konsentrasi!ilustrasi pusing dalam bekerja (pexels.com/@energepic.com)

Berbicara mengenai kenyamanan dalam bekerja, memang ada beberapa faktor yang akan mendukung hal tersebut. Salah satu diantaranya adalah mengenai suhu yang dimiliki kantor tersebut. Hal ini disesuaikan dengan iklim setempat, sehingga bila posisinya berada di kawasan beriklim panas, maka sebaiknya ruangan memiliki suhu yang lebih sejuk.

Nyatanya tak semua perusahaan mampu dalam menyediakan hal tersebut. Ketidaksesuaian suhu yang digunakan hanya menyebabkan ketidaknyamanan bagi para pegawainya. Dampaknya akan membuat pegawai tak mampu menikmati proses pekerjaan dengan baik.

Baca Juga: 5 Bedanya Kerja Keras vs Kerja Cerdas, Lebih Efektif Mana?

3. Mudah terdengar suara bising di sekitar

dm-player
5 Tanda Tempat Kerjamu Mulai Tidak Kondusif, Bikin Sulit Konsentrasi!ilustrasi rekan kerja (pexels.com/@Yan-Krukov)

Satu hal yang memang sangat mengganggu proses pekerjaan adalah mengenai suara bising di sekitar kantor. Rasanya memang sangatlah sulit untuk fokus apabila diganggu oleh suara bising yang ada.

Suara bising yang dimaksud salah satunya bisa disebabkan karena suara transportasi atau pun suara mesin pabrik. Itulah mengapa pemilihan kantor sebaiknya harus dipertimbangkan, sehingga tidak sampai mengganggu proses pekerjaan yang dilakukan.

4. Pegawai saling berbicara saat bekerja

5 Tanda Tempat Kerjamu Mulai Tidak Kondusif, Bikin Sulit Konsentrasi!ilustrasi pasangan (unsplash.com/@jasongoodman_youxventures)

Memang tak semua perusahaan memiliki aturan tertentu mengenai ketentuan untuk berbicara saat bekerja. Hal ini karena memang semua orang memiliki hak untuk berbicara, meski mungkin pada jam bekerja. Namun, contoh seperti ini bisa negatif konotasinya apabila dilakukan dalam frekuensi yang berlebihan.

Pegawai yang saling berbicara saat bekerja jelas dapat membuat pegawai lain merasa terganggu. Apalagi bila proses mengobrolnya cukup sering, lama, hingga terlalu berisik. Bukan tak mungkin jika tentu akan sangat mengganggu proses pekerjaan yang dilakukan. Oleh sebab itu, sebaiknya pahami posisi apabila sedang bekerja di kantor.

5. Terganggu dengan mobilitas orang-orang di sekitar yang berlebihan

5 Tanda Tempat Kerjamu Mulai Tidak Kondusif, Bikin Sulit Konsentrasi!ilustrasi pegawai kantoran (unsplash.com/@austindistel)

Memang sulit untuk menghindari mobilitas orang-orang di kantor. Hal ini karena setiap orang biasanya memiliki urusan tersendiri untuk melakukan sesuatu, sehingga mereka jadi mudah berpindah-pindah posisi.

Itulah mengapa di tempat kerja biasanya akan disediakan sekat-sekat khusus untuk meja bekerja. Fungsinya untuk membantu pegawai agar tetap fokus dalam bekerja, sehingga tak akan terganggu pada beragam hal. Dalam konteks ini juga tak akan terganggu dengan mobilitas yang dilakukan orang-orang.

Tanda-tanda di atas memang sering kali cukup mengganggu proses pekerjaan, sehingga menimbulkan ketidaknyamanan. Untuk itu, maka setiap pegawai harus ekstra fokus dalam menentukan cara kerjanya, sehingga tidak sampai terganggu. Utamakan suasana yang kondusif di tempat kerja, ya!

Baca Juga: 5 Alasan Seseorang Bertahan di Lingkungan Kerja yang Toksik

Andini Maulana Photo Verified Writer Andini Maulana

Terima kasih sudah membaca, semoga dapat memberikan manfaat :)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya