Anti Gentar, 5 Cara Cerdas Menyikapi Kritikan dari Rekan Kerja

Jangan marah dulu

Kritikan dari rekan kerja justru memiliki makna yang berbeda-beda, baik itu memang murni dengan maksud mengkritik karena pekerjaan kita atau justru hanya dengan maksud untuk membuat kita jatuh.

Nah, sebelum kamu mulai berpikir negatif tentang kritikan yang terlontar dari rekan kerja, sebaiknya mencermati 5 cara cerdas dalam bersikap saat mendapatkan kritikan. Simak yuk berikut ini!

1. Introspeksi diri

Anti Gentar, 5 Cara Cerdas Menyikapi Kritikan dari Rekan KerjaUnsplash/Bench Accounting

Hal pertama yang dapat kamu lakukan adalah dengan cara mengintrospeksi diri apakah memang kesalahan tersebut murni terhadap pada dirimu. Cara ini memang cukup ampuh agar kamu dapat mengevaluasi serta merefleksikan hal tersebut pada dirimu sendiri. Dengan melakukan introspeksi diri, maka kita akan menyadari di mana letak kesalahan kita.

2. Ajaklah diskusi secara baik-baik

Anti Gentar, 5 Cara Cerdas Menyikapi Kritikan dari Rekan KerjaUnsplash/Dylan Gillis

Ketika kita mendapat kritikan dari rekan kerja, hal itu tidak serta merta membuat kita marah dan tidak terima. Sebaliknya, akan lebih baik dan bijak bila kita dapat mengajaknya duduk bersama dan saling berdiskusi satu sama lain membahas mengenai kesalahan tersebut dan bagaimana solusinya. Cara seperti itu tentu saja akan membuat hubungan sebagai rekan kerja tetap terjalin dengan baik.

3. Tetap bersikap ramah dan ucapkan terima kasih

Anti Gentar, 5 Cara Cerdas Menyikapi Kritikan dari Rekan KerjaUnsplash/Nik MacMillan
dm-player

Meskipun tidak dimungkiri bila mendapatkan kritikan dari rekan kerja apalagi bila kritikan tersebut pedas adanya, tentu akan membuat kita merasa sakit hati dan sedih. Namun, hal itu tidak akan memberikan solusi ataupun membuat semuanya menjadi lebih baik. Oleh sebab itu, tetaplah bersikap ramah pada siapapun yang mengkritisimu dan ucapkan terima kasih karena telah menunjukkan kesalahanmu.

Baca Juga: 5 Alasan Kenapa Kritik Sangat Penting untuk Kesuksesan Kariermu 

4. Menganggap kritikan sebagai motivasi

Anti Gentar, 5 Cara Cerdas Menyikapi Kritikan dari Rekan KerjaUnsplash/John Schnobrich

Jika kamu menganggap kritikan adalah sebuah hal yang membuat sakit hati, maka ubah cara berpikirmu dengan menganggap bahwa kritikan merupakan motivasi untuk kita dapat maju dan memperbaiki diri di kemudian hari. Tentunya dengan begitu maka kita akan menjadi pribadi yang lebih baik dan terbuka terhadap segala bentuk kritikan yang membangun.

5. Tetap melakukan yang terbaik

Anti Gentar, 5 Cara Cerdas Menyikapi Kritikan dari Rekan KerjaUnsplash/Adeolu Eletu

Apabila kamu tetap saja mendapatkan kritikan dari rekan kerja, mungkin itu menjadi sebuah sinyal bila kamu harus terus berusaha lebih keras lagi serta tidak akan pernah berhenti memberikan pekerjaan yang terbaik. Cara ini tentu akan sangat bijak karena kamu tidak perlu membalas kritikan tersebut dengan hal-hal yang aneh, namun cukup balaslah dengan hasil pekerjaan yang memuaskan.

Nah, 5 cara di atas dapat menjadi saran bagimu untuk tetap semangat dalam melakukan pekerjaan meskipun mungkin kritikan dari rekan kerja tentu akan selalu ada. Jadi, bagaimana motivasimu?

Baca Juga: 5 Tips Menyampaikan Kritik Tanpa Melukai Perasaan Rekan Kerja

Tresna Nur Andini Photo Verified Writer Tresna Nur Andini

Terima kasih sudah membaca tulisan saya | Seorang penulis biasa yang gemar berdiskusi. Mari berteman melalui ig : @tresnajaa

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya