10 Potret Apartemen Terkecil di New York, Amerika Serikat

Lebih cocok disebut kos daripada apartemen, ya #IDNTimesHype

Tidak ada tempat seperti New York City. Dengan lebih dari 8,3 juta orang tinggal di lima wilayah bersaing secara profesional satu sama lain, kota ini adalah rumah bagi banyak pekerja. Bangunan tertinggi? Ada. Restoran terkenal? Ada. Hiburan paling spektakuler? Itu juga ada. Kota ini adalah pusat bagi banyak industri yang berbeda, termasuk keuangan, seni, dan ledakan teknologi yang baru-baru ini menjamur.

NYC terdiri dari lima distrik, yang masing-masing merupakan regional sendiri. Dari biaya hidup yang paling mahal hingga yang paling terjangkau adalah Manhattan, Brooklyn, Queens, Staten Island, dan Bronx. Karena New York City adalah wilayah yang luas dan beragam, biaya hidup dapat sangat bervariasi dari satu wilayah ke wilayah lainnya. Salah satu yang paling mencolok adalah biaya sewa apartemennya. 

1. Sekitar dua pertiga penduduk New York menyewa rumah mereka, dan para penyewa di menghabiskan rata-rata lebih dari 30 persen pendapatan mereka untuk biaya sewa rumah

10 Potret Apartemen Terkecil di New York, Amerika SerikatPotret apartemen mungil di kota New York, AS (dok. YouTube/Erik Conover)

2. Rata-rata harga sewa apartemen atau rumah per bulan di New York sekitar 3.300 dolar AS (sekitar Rp48 juta)

10 Potret Apartemen Terkecil di New York, Amerika SerikatPotret apartemen mungil di kota New York, AS (streeteasy.com)

3. Di NYC rata-rata harga sewa setiap rumah sudah termasuk biaya thermostat, air, dan juga listrik sehingga bisa menghemat pengeluaran

10 Potret Apartemen Terkecil di New York, Amerika SerikatPotret apartemen mungil di kota New York, AS (dok. YouTube/Erik Conover)

4. Warga NYC lebih sering makan di luar daripada rata-rata warga AS di negara bagian lainnya. Biaya rata-rata makan di restoran sekitar 47 dolar AS (Rp680 ribu)

10 Potret Apartemen Terkecil di New York, Amerika Serikatilustrasi makan bersama (pexels.com/fauxels)

5. Mahalnya biaya hidup di New York memang bukan lagi rahasia. Apartemen mungil ini contohnya, per bulan kamu harus bayar 1.095 dolar AS (sekitar Rp16 juta) per bulan

10 Potret Apartemen Terkecil di New York, Amerika SerikatPotret apartemen mungil di kota New York, AS (dok. YouTube/Erik Conover)

Baca Juga: 13 Potret Apartemen Seharga 1 Juta Dolar AS di New York City

dm-player

6. Ruangan seukuran 4x4 meter persegi ini kayaknya lebih cocok disebut kos-kosan, bukan apartemen studio

10 Potret Apartemen Terkecil di New York, Amerika SerikatPotret apartemen mungil di kota New York, AS (dok. YouTube/Erik Conover)

7. Sementara kamar berukuran 6x3 meter ini dihargai sekitar 1.500 dolar AS atau sekitar Rp22 juta per bulannya—dan masih kosongan

10 Potret Apartemen Terkecil di New York, Amerika SerikatPotret apartemen mungil di kota New York, AS (dok. YouTube/Erik Conover)

8. Beruntung, hukum di New York City mewajibkan setiap rumah yang disewakan harus ada fasilitas air panas, sehingga penyewa tak akan kedinginan saat musim dingin

10 Potret Apartemen Terkecil di New York, Amerika SerikatPotret apartemen mungil di kota New York, AS (ny.curbed.com)

9. Kalau mau lebih ngirit lagi, apartemen (baca: kos-kosan) sekecil ini bisa kamu dapatkan di New York City hanya dengan 800 dolar AS (sekitar Rp12 juta) per bulannya

10 Potret Apartemen Terkecil di New York, Amerika SerikatApartemen di New York City (dok. YouTube / Cash Jordan)

10. Tak heran New York City jadi salah satu kota termahal, biaya hidupnya saja per tahun bisa mencapai 4.995 dolar AS (sekitar Rp72 juta) dan 140 persen lebih mahal dari Jakarta

10 Potret Apartemen Terkecil di New York, Amerika SerikatPotret apartemen mungil di kota New York, AS (scienceandtechblog.com)

Secara keseluruhan, New York City adalah kota termahal di Amerika Serikat, dan salah satu kota termahal di dunia (walaupun tidak semahal Hong Kong, Tokyo, atau Zurich). Tetapi bagi para pekerja keras yang berhasil meniti karier di Big Apple, kita tak bisa mematok harga yang cukup murah untuk membayar impian tersebut.

Kalau kamu bisa memilih untuk tinggal di mana, kira-kira kamu mau menghabiskan hidupmu di negara mana?

Baca Juga: 6 Bocoran Biaya Hidup per Bulan untuk Tinggal di New York City

Anastasia Jaladriana Photo Verified Writer Anastasia Jaladriana

Moonlight bae.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya