9 Dekorasi Nikah Mikha Tambayong dan Deva, Bertema Floral Biru Putih

Artis sekaligus selebriti terkenal tanah air, Mikha Tambayong dan Deva Mahenra telah melangsungkan pernikahan di The Ritz-Carlton Bali, pada hari ini, Sabtu (28/1/2023). Pernikahan berlangsung dengan lancar dengan dekorasi yang indah bertemakan floral warna biru dan putih.
Dekorasi venue serta gedung resepsi penuh dihiasi dengan bunga sehingga memberikan kesan yang manis dan juga elegan. Penasaran? Yuk intip 9 dekorasi akad nikah Mikha dan Deva berikut ini.
1. Dekorasi akad kedua pengantin Sulawesi ini sangat manis didominasi warna biru putih, penuh dengan bunga baby's breath, mawar, dan lili
2. Di panggung pelaminan, latarnya dipenuhi bunga mawar serta baby's breath putih, tidak lupa dengan bunga anggrek di sisi kanan dan kiri
3. Di venue resepsi, para tamu disambut dengan box kaca dengan kursi kayu panjang yang di luarnya dihiasi oleh bunga mawar dan baby's breath
4. Dilengkapi dengan dekorasi foto prewedding yang dihiasi white candle dan bunga mawar putih serta baby's breath biru pastel, gemas!
Baca Juga: 9 Baju dan Makeup Pernikahan Mikha Tambayong, Anggun Pakai Dress Mama
Editor’s picks
5. Di area dining table, dihias juga dengan bunga putih dan biru, ditambah set table biru putih dengan serbet biru tua
6. Set table biru putih berpadu manis dengan piring vintage, terdapat kartu ucapan terima kasih lengkap dengan nama para tamu undangan
7. Wedding keepsake-nya juga biru putih karena kecintaan sejoli ini pada pantai, terdapat pula bunga chrysanthemum x grandiflorum biru
8. Kartu wedding vow warna biru dan abu-abu, dikemas manis ditemani bunga blue cosmos
9. Cincin berukir lambang infinity ini tampak manis di dalam kotak kotak putih dengan hiasan bunga fresia dan cosmos biru pastel
Itu tadi 9 dekorasi akad Mikha Tambayong dengan Deva Mahenra. Semoga bisa jadi inspirasimu kelak ya!
Baca Juga: 10 Gaya Artis di Nikahan Mikha Tambayong, Semua Memikat!