6 Tips Murah Sulap Baju Lama Buat Lebaran, Modal di Bawah Rp100 Ribu

#RamadanMasaKini Gak perlu beli baju baru, nih

Tinggal menghitung hari, sudah sampai mana nih persiapanmu menyambut Hari Raya Idulfitri? Untuk menghemat anggaran biaya, kamu gak harus beli baju baru lho agar tampil kece di momen Idulfitri nanti.

Menyulap baju-baju lama dengan enam trik di bawah ini bisa membuatnya nampak seperti baru lagi. Ongkosnya pun murah, semuanya di bawah Rp100 ribu. Kamu pun bisa berkreasi sesukanya untuk menciptakan baju Lebaran idaman. Yuk, simak caranya satu per satu!

1. Warnai ulang

6 Tips Murah Sulap Baju Lama Buat Lebaran, Modal di Bawah Rp100 RibuPexels/Mica Asato

Alasan kenapa baju lama gak lagi menarik untuk dipakai adalah warnanya mulai usang atau kusam. Apalagi baju-baju berbahan jeans, warna kusamnya bikin terkesan belel dan gak sedap dipandang.

Selama kualitas lainnya masih baik, warna baju yang sudah usang bisa disulap jadi baru lagi, lho. Kamu bisa memanfaatkan serbuk pewarna tekstil yang populer dengan sebutan wantek dan wenter.

Proses pewarnaannya pun mudah, bisa kamu lakukan sendiri di rumah. Satu bungkus pewarna tekstil dibanderol harga mulai dari Rp5 ribu, sampai yang berkualitas premium berada di atas Rp30 ribuan.

2. Sulap dress lama jadi outer kece

6 Tips Murah Sulap Baju Lama Buat Lebaran, Modal di Bawah Rp100 Ribujoann.com

Punya dress yang sudah lama gak dipakai? Ubah saja fungsinya menjadi outer kece. Potong bagian tengah dress lalu rapikan dan pasang kancing. Atau kamu bisa juga menggunakan aksen tali dan kait.

Cara ini juga bisa digunakan untuk mengakali dress lama yang sudah sempit di badan. Modif lingkar lengannya agar nyaman digunakan, dress lamamu bisa disulap jadi outer tanpa lengan yang menawan.

3. Pasang ornamen kancing

6 Tips Murah Sulap Baju Lama Buat Lebaran, Modal di Bawah Rp100 Ribusevdakiratli.com

Selain berfungsi sebagai kait baju atau celana, kancing adalah aksesoris yang gak pernah ketinggalan zaman. Selalu menarik dijadikan pemanis baju-baju polos atau minim motif.

dm-player

Belilah kancing dengan aneka bentuk, warna dan ukuran sesuai keinginanmu. Pasang di bagian dada, kerah, atau ujung lengan baju yang berwarna polos. Ornamen kancing ini juga bisa mempercantik tas dan sepatu. Modalnya murah, kan?

Baca Juga: Referensi OOTD Jeans Biar Makin Chic, Cukup Pakai yang Ada di Lemari!

4. Pasang bordir pada outfit berbahan jeans

6 Tips Murah Sulap Baju Lama Buat Lebaran, Modal di Bawah Rp100 Riburankandstyle.com

Selain mewarnai ulang baju-baju berbahan jeans, memberi motif bordir di bagian yang nampak usang membuatnya terkesan baru dan unik. Bisa berupa motif umum seperti bunga dan pita, atau bordiran abstrak yang membuatnya nampak lebih estetik.

5. Punya jeans yang sudah belel? Aksen patch bisa jadi solusi

6 Tips Murah Sulap Baju Lama Buat Lebaran, Modal di Bawah Rp100 Ribumarthastewart.com

Banyak cara untuk menyulap jeans lama jadi tetap menarik saat dipakai. Jika mewarnai ulang dan memasang bordir kurang menarik bagimu, coba melirik aksen patch.

Tambalan dengan kesan sobek berserabut di bagian pinggirnya membuat jeansmu tetap kece. Kamu bisa memainkan kreativitas saat memilih kain penambal. Buat yang suka tabrak warna, kain-kain terang mencolok bakal bikin jeansmu terlihat unik.

6. Kombinasikan baju lama dengan lace

6 Tips Murah Sulap Baju Lama Buat Lebaran, Modal di Bawah Rp100 Ribudiy-enthusiasts.com

Untuk para cewek, kombinasi lace atau renda pada outfit lama bisa membuat tampilannya lebih segar dan nampak baru. Lace juga tergolong ornamen yang gak lekang oleh waktu, bisa masuk di berbagai mode dan zaman.

Pasang lace berwarna senada di bagian bawah blus atau dress. Bisa juga digunakan sebagai pengganti lengan kaus yang mulai belel. Dipasang di area leher hingga atas dada juga gak kalah menarik, lho.

Tertarik mencoba enam trik modifikasi di atas? Selain biayanya murah, kreativitasmu bisa menghasilkan outfit-outfit unik yang gak pasaran. Kalau banyak yang tertarik, bisa jadi peluang usaha juga, kan?

Baca Juga: [LINIMASA] Fakta dan Data Arus Mudik Lebaran 2019

Topik:

  • Pinka Wima

Berita Terkini Lainnya