5 Pengganti Sedotan Plastik yang Lebih Ramah Lingkungan, Go Green Yuk!

Biar gak lagi merusak ekosistem dan biota laut

Sedotan plastik jadi salah satu alat minum yang paling sering digunakan. Hampir setiap tempat makan seperti restoran dan kafe menggunakannya. Bahkan tak jarang sedotan plastik juga ada di rak penyimpanan setiap rumah. Kamu termasuk salah satunya gak, nih?

Padahal, permasalahan sedotan plastik yang merugikan lingkungan sudah digalakkan sejak lama. Lantaran sulit terurai dan merusak ekosistem, terutama di laut. Pernah dong kamu melihat fenomena biota laut terjebak dalam lilitan sedotan plastik? Serem banget!

Nah, daripada menggunakan sedotan plastik yang tak ramah lingkungan, beralihlah ke beberapa alternatif sedotan lainnya. Di antaranya sebagai berikut ini, nih!

1. Sedotan stainless steel  

5 Pengganti Sedotan Plastik yang Lebih Ramah Lingkungan, Go Green Yuk!instagram.com/eco_kade

Inovasi sedotan berbahan besi ini muncul tak lama setelah fenomena sedotan plastik yang merusak ekosistem laut. Selain lebih ramah lingkungan, sedotan ini sangat awet, sehingga kamu bisa menggunakannya berulang kali dengan mencucinya.

Sedotan stainless steel ini tahan dengan suhu dingin maupun panas, praktis dan anti ribet banget. Bentuknya yang kokoh dan kuah membuat sedotan ini bisa kamu bawa ke mana pun, termasuk saat traveling, lho.

2. Sedotan kertas  

5 Pengganti Sedotan Plastik yang Lebih Ramah Lingkungan, Go Green Yuk!instagram.com/londonbio

Sesuai dengan namanya, sedotan ini terbuat dari kertas. Namun, hal tersebut tak lantas membuat fungsinya lebih rendah dibandingkan sedotan plastik, lho. Sedotan kertas tetap bisa kamu gunakan seperti pada umumnya, gak bakal hancur kalau terkena air.

Tidak terbuat dari kertas pada umumnya, sedotan ini dibuat dengan kertas yang tebal dan kuat. Sehingga, tak akan mudah bocor ataupun meleleh saat digunakan. Namun, pastikan sedotan kertas yang kamu gunakan tak memakai pewarna yang berbahaya, ya.

Baca Juga: Gak Hanya Ramah Lingkungan, Ini 7 Keuntungan Membeli Barang Bekas

3. Sedotan bambu  

dm-player
5 Pengganti Sedotan Plastik yang Lebih Ramah Lingkungan, Go Green Yuk!instagram.com/valuearth

Bambu gak cuma berguna untuk peralatan rumah tangga, namun bisa juga dipakai sebagai bahan membuat sedotan. Yap, sedotan bambu ini dinilai sangat ramah lingkungan, karena terbuat dari batang bambu. Sehingga, sedotannya bisa kamu gunakan lebih dari sekali.

Sedotan ini juga tidak menghasilkan banyak sampah. Sifatnya yang mudah terurai bisa dimanfaatkan untuk membuat tanah jadi lebih gembur, lho. Perlu diingat, apabila sedotan bambu sudah mulai terkelupas, segera ganti dengan yang baru agar lebih aman.

4. Sedotan silikon  

5 Pengganti Sedotan Plastik yang Lebih Ramah Lingkungan, Go Green Yuk!instagram.com/oliviasbasketph

Selanjutnya ada sedotan silikon yang penampilannya sangat menggemaskan. Berbagai warna neon yang mencolok jadi daya tarik utamanya. Selain itu, sedotan berbahan silikon punya tekstur yang lentur, sehingga tidak mudah rusak dan gampang dilipat.

Berkat teksturnya yang lentur itulah proses mencuci sedotan ini terasa lebih mudah. Hampir sama dengan sedotan kertas, saat membeli sedotan dari silikon kamu harus teliti dan jeli. Terlebih pada bahan pewarna yang digunakan, jangan sampai yang membahayakan kesehatan.

5. Sedotan akrilik  

5 Pengganti Sedotan Plastik yang Lebih Ramah Lingkungan, Go Green Yuk!instagram.com/your.mysticalgray

Satu lagi sedotan yang bisa jadi alternatifmu saat minum minuman dingin ataupun panas. Sedotan akrilik terkenal tahan terhadap dua suhu tersebut. Penampilannya yang transparan memberikan kesan elegan, cocok banget buat kamu yang sering datang ke acara spesial.

Bahkan, kini mulai tersedia beragam warna sedotan akrilik, namun tetap dengan konsep tembus pandangnya. Sayangnya, pemakaian yang terlalu lama bisa menyebabkan sedotan ini pecah, sehingga kamu harus lebih berhati-hati saat memakainya, ya!

Itu dia beberapa rekomendasi pengganti sedotan plastik yang bisa kamu gunakan. Tenang saja, fungsinya bakal sama dengan sedotan biasanya, bahkan bakal lebih baik. Yuk, mulai tinggalkan sedotan plastik dengan beralih ke sedotan yang ramah lingkungan!

Baca Juga: Ini 5 Bahaya Menggunakan Botol Plastik bagi Kesehatan dan Lingkungan

Opal Photo Verified Writer Opal

I have a lot of things inside my head so that I love writing about everything based on my ideas, highly-enthusiastic seeks out new challenges and gains more knowledges.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya