5 Cara Menggunakan Dompet Menurut Fengsui, Jangan Anggap Sepele

Tarik keberuntungan dan kekayaanmu dengan cara ini

Bentuk dompet dan cara kamu mengatur isinya memberi simbol siapa pemiliknya. Ini mencerminkan apakah kamu orang yang beruntung atau sebaliknya. Mungkin, terlihat sepele jika kamu sering memperlakukan dompetmu dengan tidak teratur. Ketahuilah bahwa semua yang ada di semesta ini adalah berbentuk energi termasuk dompet.

1. Usahakan selalu rapi dan bersih

5 Cara Menggunakan Dompet Menurut Fengsui, Jangan Anggap Sepeleilustrasi merapikan dompet (istockphoto.com/alfexe)

Jangan biarkan energi keberuntungan terhambat. Bagaimana caramu memperlakukan dompet dan menyimpannya selama ini? Agar mendatangkan keberuntungan dan kekayaan yuk simak! Cara memperlakukan dompet dengan benar. Melansir dari Fengsui Beginner  ikuti tips berikut ini.

Perlakukan dompetmu seperti kamu merawat dirimu sendiri. Usahakan selalu bersih dan terlihat rapi. Buang semua sampah yang tidak lagi kamu perlukan misalnya: struk belanja, lembaran tagihan, atau kartu lama yang sudah tidak terpakai lagi.

Sampah yang tidak berguna yang kamu simpan dalam dompet, bisa menghambat energi kelimpahan. Karena semua benda butuh ruang kosong untuk mengalirkan energi baik agar tidak tersumbat. Jadi, mulai sekarang perlakukan dompet beserta isinya dengan bersih dan rapi. Hindari dompet kosong tanpa uang.

2. Hindari dompet bekas pakai orang lain

5 Cara Menggunakan Dompet Menurut Fengsui, Jangan Anggap Sepeleilustrasi dompet di kantong (pixabay.com/stevepb/ 560 images)

Kamu tidak pernah tahu seperti apa pemilik dompet yang sebelumnya. Apakah pemilik dompet tersebut memiliki jalan hidup yang beruntung atau bangkrut? Semua dari barang bekas pakai orang lain, akan sangat mempengaruhi.

Hindari juga menggunakan dompet yang sudah rusak, ya? Ganti dompetmu segera dengan dompet yang baru. Agar mendatangkan keberlimpahan. Dan usahakan jangan memakai dompet bekas pakai orang lain.

Baca Juga: 7 Merek Dompet Pria Terbaik yang Bisa Jadi Pilihan, Keren Parah!

3. Simpan dompetmu dengan benar

dm-player
5 Cara Menggunakan Dompet Menurut Fengsui, Jangan Anggap Sepeleilustrasi memegang dompet (pixabay.com/JESHOOTS-com / 142 images)

Usahakan jangan menyimpan dompet di sembarang tempat. Simpanlah dompet di tempat yang khusus di rumahmu. Kamu bisa menyimpannya dalam lemari, laci, atau di tempat yang kamu suka atau menurutmu nyaman.

Perlakukan dompetmu dengan baik untuk menarik lebih banyak uang datang. Dan hindari membuang dompet di atas meja begitu saja. Perlakuan seperti ini bersifat meremehkan.

4. Pilih dompet yang menguntungkan

5 Cara Menggunakan Dompet Menurut Fengsui, Jangan Anggap Sepeleilustrasi memegang dompet (pixabay.com/islandworks)

Seperti apa sih dompet yang menguntungkan? Dompet yang menguntungkan itu, bentuknya teratur tidak terlihat aneh. Sebaiknya pilih dompet yang panjang atau lurus agar uangmu tersusun rapi. Dan pisahkan uang kertas dengan uang logam simpanlah dibagian terpisah.

Jika kamu selama ini menggunakan dompet yang bentuknya tidak teratur, cobalah diganti. Ini penting untuk membantu meningkatkan keberuntungan dan mempermudah mengatur uang lembaran kertas dengan rapi dan tidak dilipat sesuai jumlah nominalnya.

5. Hormati dompetmu seperti kamu menghormati dirimu sendiri

5 Cara Menggunakan Dompet Menurut Fengsui, Jangan Anggap Sepeleilustrasi memegang uang (istockphoto.com/Staras)

Hormati dompetmu dan isinya seperti kamu menghormati dirimu sendiri dan orang lain. Mungkin wajar saja jika kamu belum tahu apa rahasia yang tersembunyi di balik barang mungil ini. Sehingga kamu tidak menghormatinya. 

Mulai saat ini, hindari meletakkan dompet di atas lantai terutama dilantai toilet. Lantai toilet membawa pengaruh energi negatif atau bahkan energi buruk. Sekarang kamu sudah tau bukan? Cepatlah meraih keberuntungan dan kekayaan, lakukan semua hal yang baik untuk dompetmu.

Cara memperlakukan dompet dan isinya menurut fengsui bisa kamu pertimbangkan dan lakukan untuk mendatangkan kekayaan. Jangan sampai dompetmu kosong melompong, ya!

Salma Wati Photo Verified Writer Salma Wati

Let it flow in its own time

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya