5 Pola Pikir yang Harus Ditanamkan Sewaktu Sekolah

Untuk apa punya nilai tinggi, kalau hanya hasil mengibuli

Suatu hal yang pasti, bahwa pendidikan lewat sekolah sangat wajib dilakukan di seluruh dunia. Mulai dari pendidikan dasar hingga jenjang universitas. Karena dengan bersekolah kita akan mendapatkan suatu ilmu dan syarat mendapatkan ijazah untuk dipakai sewaktu melamar pekerjaan nanti. Namun kini sekolah cuma ajang mencari nilai tinggi dan ijazah. Kamu seharusnya menanamkan mindset yang benar, dan menjadi akademisi yang idealis.

Artikel ini menjoba merangkum lima pola pikir yang harus ditanamkan sewaktu bersekolah. Semoga bermanfaat dan mampu mengubah sudut pandangmu mengenai sekolah.

1. Ingatlah bahwa sekolah bukan satu-satunya tempat dalam meraih ilmu

5 Pola Pikir yang Harus Ditanamkan Sewaktu Sekolahrawpixel.com

Ingatlah bahwa sekolah bukan satu-satunya tempat untuk meraih ilmu. Begitu banyak yang bisa kamu lakukan untuk mendapatkan ilmu tambahan, mulai dari membaca buku (fiksi & non-fiksi), bergaul, dan memanfaatkan teknologi yang begitu pesat di zaman sekarang.

Maka dari itu, janganlah terlalu puas dengan hanya bersekolah saja. ilmu dan wawasanmu harus terus diasah dengan segala keadaan. Dan satu hal yang pasti, ilmu yang diajarkan di sekolah tidak seutuhnya dipakai sewaktu kamu bekerja nanti.

2. Fokuskan dengan bidang yang dikuasai

5 Pola Pikir yang Harus Ditanamkan Sewaktu Sekolahrawpixel.com

Mungkin poin ini harus lebih diperhatikan di pendidikan Indonesia. Dari pendidikan dasar hingga menengah, kita selalu diajarkan begitu banyak ilmu pengetahuan. Yang terkadang tidak kita kuasai hingga memembuat nilai rendah dan dicap memiliki intelegensi yang kurang. Padahal itu sama sekali tidak benar.

Yang harus kita ketahui, bahwa semua orang memiliki keahlian di bidangnya masing-masing. Ada yang pandai melukis, menulis, merakit, dan keahlian khusus lainnya. Maka dari itu, kalau kamu memiliki keahlian khusus, teruslah fokus akan hal itu. Ilmu yang lainnya, cukuplah hanya mengetahui sekedarnya saja.

3. Sekolah tempatnya untuk mengasah dan bertukar pikiran

5 Pola Pikir yang Harus Ditanamkan Sewaktu Sekolahrawpixel.com
dm-player

Banyak murid yang dogmatis sewaktu di kelas, yang hanya menurut dengan apa yang dikatakan gurunya. Seharusnya ini dihindari, karena semua orang memiliki persepsi masing-masing, yang seharusnya diungkapkan sewaktu belajar di kelas.

Sekolah tempatnya mengasah dan bertukar pikiran, maka dari itu kamu berada di kelas yang dipenuhi murid lainnya dan seorang guru. Di situ kamu seharusnya banyak bertanya mengenai hal, sesuai bidang yang dipelajari. Sehingga terjadi suatu perdebatan di antara murid, sekaligus menciptakan suatu pikiran analisis dan rasionalitas mengenai suatu keadaan, yang nantinya sangat berguna di waktu bekerja nanti.

Baca Juga: 5 Pola Pikir yang Menghambat Keberhasilanmu dalam Pendidikan

4. Bergaulah dengan sehat dan melakukan aktivitas yang positif

5 Pola Pikir yang Harus Ditanamkan Sewaktu Sekolahrawpixel.com

Selain sekolah tempat mencari ilmu, di sana kamu juga mendapatkan suatu pergaulan di antara murid-murid lainnya. Pergaulan bisa dikatakan positif, tergantung dalam hal memilih teman. Sebaiknya carilah teman yang memiliki banyak kesamaan dengan diri kamu.

Dalam bergaul, bukan hanya menggosip dan menciptakan tawa. Bergaul seharusnya dimanfaatkan untuk menciptakan suatu kelompok yang memiliki tujuan bersama. Contohnya menciptakan suatu organisasi, sesuai bidang yang diminati.

5. Jangan terlalu fokus dalam meraih nilai tinggi, wawasan & pengetahuan lebih penting

5 Pola Pikir yang Harus Ditanamkan Sewaktu Sekolahrawpixel.com

Suatu hal yang sangat memprihatinkan bagi sekolah di Indonesia iyalah, yang hanya melihat murid berdasarkan nilai yang dia raih. Akan hal itulah murid menjadi terfokus dalam mendapatkan nilai tinggi dengan seribu cara, bukan lagi fokus dengan ilmu dan wawasan yang seharusnya lebih diprioritaskan.

Banyak murid yang depresi sewaktu mendapatkan nilai rendah, padahal dia memiliki ilmu dan wawasan yang luas. Ini karena mindset bahwa nilai lebih penting dari pada ilmu sudah ditanamkan ke murid-murid. Padahal sebenarnya ilmu dan wawasan sangat berguna di masa depan, dibandingkan nilai tinggi yang diraih dengan cara curang.

Itulah 5 pola pikir yang seharusnya mulai ditanamkan sewaktu bersekolah. Di zaman sekarang begitu mudah mendapatkan ilmu, bukan hanya di sekolah saja. Bukan berarti sekolah tidak penting, akan tetapi sekolah kini telah didistorsi ke arah yang lain dengan substansi yang sebenarnya.

Baca Juga: 5 Pola Pikir yang Harus Diperbaiki Agar Hidupmu Sukses & Bahagia

Adli Putra Photo Verified Writer Adli Putra

Ig: adliip

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Agustin Fatimah

Berita Terkini Lainnya