7 Dampak Negatif yang Kamu Rasakan Saat Kerja Sambil Kuliah!

Inilah dampak negatif dari kerja sambil kuliah

Saat kita memiliki waktu luang kala berkuliah, mungkin akan terlintas dalam pikiran kita untuk menambah uang saku atau pengalaman kita mendapatkannya dengan bekerja paruh waktu.

Memang hal-hal tersebut akan kita dapatkan walaupun tidak seberapa. Tetapi, apakah kamu tahu dampak negatif jika kita bekerja saat kita masih berkuliah? Dampak yang paling terlihat adalah waktu istirahatmu yang berkurang.

1. Waktu istirahat berkurang

7 Dampak Negatif yang Kamu Rasakan Saat Kerja Sambil Kuliah!pexels/Ivan Oboleninov

Kita mengambil pekerjaan paruh waktu saat berkuliah pastinya karena waktunya yang luang dan kita ingin produktif saat waktu luang tersebut. Namun, dengan terpakainya waktu luang yang biasanya dipakai istirahat, akan berdampak pada waktu istirahat yang berkurang.

Oleh karena itu, kita harus pintar mengatur waktu nantinya agar kita bisa membagi waktu antara berkuliah, bekerja paruh waktu dan juga beristirahat agar kondisi tubuh tetap fit untuk menjalani aktivitas sehari-hari.

2. Konsentrasi terpecah

7 Dampak Negatif yang Kamu Rasakan Saat Kerja Sambil Kuliah!pexels/bruce mars

Dengan banyaknya kegiatan yang kita jalani seperti kuliah dan bekerja paruh waktu di waktu lainnya, alhasil konsentrasi kita akan terpecah dan bisa menjadi kurang fokus dalam menjalani kegiatan-kegiatan tersebut.

Ada kalanya saat kita berkerja paruh waktu tiba-tiba teringat akan tugas kuliah, atau bahkan saat kita berkuliah kita akan mengantuk karena kurangnya istirahat karena kita bekerja di saat waktunya kita beristirahat.

3. Kehidupan sosial terbatasi

7 Dampak Negatif yang Kamu Rasakan Saat Kerja Sambil Kuliah!pexels/Leah Kelley

Dengan kita bekerja paruh waktu di saat kita berkuliah, waktu kita menjadi terbatas untuk melakukan kegiatan lain. Adapun waktu kita libur dari kedua kegiatan tersebut pastinya kita pakai untuk mengerjakan tugas dan juga beristirahat dari kepenatan kegiatan rutin setiap harinya yang melelahkan.

Dengan waktu yang terbatas ini waktu kita untuk refreshing dan juga bersosialisasi menjadi terbatas juga.

Baca Juga: Manfaat yang Kamu Dapat Saat Kuliah Sambil Bekerja di Layanan Publik

dm-player

4. Jam tidur dan makan tidak teratur

7 Dampak Negatif yang Kamu Rasakan Saat Kerja Sambil Kuliah!pexels/Jonathon Burton

Dengan padatnya aktivitas yang kita jalani setiap harinya, di mana kita pagi sampai siang berkuliah lalu malamnya bekerja paruh waktu, pastinya akan mengubah pola makan dan juga jam istirahat kita yang nantinya harus menyesuaikan dengan kepadatan aktivitas yang ada.

Jangan sampai dengan padatnya aktivitas ini kita melewatkan makan dan lupa akan istirahat.

5. Stres

7 Dampak Negatif yang Kamu Rasakan Saat Kerja Sambil Kuliah!pexles/Inzmam Khan

Saat pikiran kita terbagi disertai terpecahnya konsentrasi, bahkan nantinya ada masalah yang kita hadapi, bukan hal yang tidak mungkin jika nantinya kita akan mengalami stres karena hal tersebut. Hal itu wajar saja terjadi karena banyaknya kegiatan yang kita jalani sehari-harinya, karena tidak selamanya kehidupan itu berjalan mulus.

6. Mudah lelah

7 Dampak Negatif yang Kamu Rasakan Saat Kerja Sambil Kuliah!pexels/energepic

Padatnya aktivitas yang kita jalani kita mesti pintar mengatur waktu untuk mengistirahatkan tubuh kita yang lelah. Dengan kegiatan kuliah dan bekerja setiap harinya, bukan hal yang tidak mungkin kita akan menjadi mudah lelah. Apalagi jika kita tidak bisa mengatur waktu untuk beristirahat.

7. Waktu bersama teman berkurang

7 Dampak Negatif yang Kamu Rasakan Saat Kerja Sambil Kuliah!pexels/Min An

Dengan terpakainya waktu kita untuk berkuliah dan juga bekerja, kita akan menjadi sibuk dan waktu yang kita punya akan terbatas, alhasil waktu bermain bersama teman-teman kita akan berkurang karena jika saja ada waktu luang, kita akan menggunakan waktu tersebut untuk beristirahat di tengah padatnya aktivitas yang dijalani.

Jangan khawatir, dampak negatif tersebut tidak akan selalu berdampak jika kita dapat mengantisipasi hal-hal tersebut. Misalnya dengan membagi waktu dengan baik dan jangan lupa untuk peduli kesehatan dan lingkungan sekitar.

Baca Juga: 5 Keterampilan yang Bisa Kamu Dapat Jika Kuliah Sambil Freelance

Ahsan Nurrijal Photo Verified Writer Ahsan Nurrijal

instagram.com/ahsan_nurrijal

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya