10 Idiom Bahasa Inggris yang Menggunakan Kata 'Heart'

So I cross my heart and I hope to die~

Ada banyak idiom bahasa Inggris yang mungkin belum kita ketahui karena bisa mencapai sekitar 25.000 idiom atau lebih. Tapi bukan berarti kita tak bisa mempelajarinya pelan-pelan karena sebenarnya belajar idiom dalam bahasa Inggris itu menyenangkan.

Inilah 10 idiom dalam bahasa Inggris yang menggunakan kata 'heart' atau hati!

1. Cross One’s Heart and Hope to Die 

10 Idiom Bahasa Inggris yang Menggunakan Kata 'Heart'IDN Times/Jaladriana

Seseorang yang mengatakan idiom ini berjanji bahwa apa yang dia katakan itu benar.

Contoh: "You promise to be always by my side? Cross your heart and hope to die?"

2. From the Bottom of One’s Heart 

10 Idiom Bahasa Inggris yang Menggunakan Kata 'Heart'IDN Times/Jaladriana

Sebuah idiom yang melambangkan ketulusan berasal dari lubuk hati seseorang.

Contoh: "I thank you from the bottom of my heart for everything you have done for me."

3. Tug at Someone’s Heartstrings 

10 Idiom Bahasa Inggris yang Menggunakan Kata 'Heart'IDN Times/Jaladriana

Jika suatu tindakan benar-benar menggugah hati sanubari seseorang, tindakan itu dapat membuat orang tersebut merasa simpatik atau sedih.

Contoh: "The video about lost dog that finally reunited with its owner really tugged my heartstrings!"

4. Have a Soft Spot in One’s Heart for Someone 

10 Idiom Bahasa Inggris yang Menggunakan Kata 'Heart'IDN Times/Jaladriana

Idiom ini berarti kamu memiliki titik lemah di hati seseorang sama seperti kamu menyukai atau menyayangi seseorang.

Contoh: "I have a soft spot in my heart for all of my cats, I'd do anything for them."

5. Pour One’s Heart Out to Someone 

10 Idiom Bahasa Inggris yang Menggunakan Kata 'Heart'IDN Times/Jaladriana

Artinya adalah saat kita menceritakan perasaan sebenarnya kepada orang lain. Perasaan ini mungkin berupa ketakutan, harapan, atau penyesalan seseorang.

Contoh: "He poured his heart to his children. He's going through a lot right now."

dm-player

Baca Juga: 6 Idiom Bahasa Inggris Terlucu dan Terunik yang Kamu Harus Tahu

6. Heartbeat Away From Something 

10 Idiom Bahasa Inggris yang Menggunakan Kata 'Heart'IDN Times/Jaladriana

Ketika seseorang a heartbeat away dari sesuatu, maka orang itu adalah pewaris posisi yang didambakan atau penerus seseorang yang penting.

Contoh: "Lizzy is a heartbeat away from becoming the next editor in chef."

7. Wear Someone’s Heart on One’s Sleeve 

10 Idiom Bahasa Inggris yang Menggunakan Kata 'Heart'IDN Times/Jaladriana

To wear someone’s heart on one’s sleeve artinya seseorang mau terbuka menunjukkan perasaannya yang sebenarnya.

Contoh: "She wore her heart on her sleeve and talked openly about her failed relationship."

8. Young at Heart 

10 Idiom Bahasa Inggris yang Menggunakan Kata 'Heart'IDN Times/Jaladriana

Seseorang yang sudah lanjut usia namun masih menikmati melakukan hal-hal yang dilakukan orang muda dikatakan berjiwa muda atau young at heart.

Contoh: "My grandma is young at heart and loves to walk at the beach with her dog every Sunday."

9. Not Have the Heart to Do Something 

10 Idiom Bahasa Inggris yang Menggunakan Kata 'Heart'IDN Times/Jaladriana

Not Have the Heart to Do Something digunakan ketika seseorang tidak tega melakukan sesuatu ketika dia takut atau tidak mau mengatakan sesuatu yang mungkin menyakiti atau menyinggung orang lain.

Contoh: "I don't have the heart to tell her that I've been cheating on her."

10. With All One’s Heart and Soul 

10 Idiom Bahasa Inggris yang Menggunakan Kata 'Heart'IDN Times/Jaladriana

With All One’s Heart and Soul artinya ketika seseorang memberikan sesuatu dengan segenap hati dan jiwanya ketika dia melakukan sesuatu dengan antusias, energi, dan banyak usaha.

Contoh: "She sang the song with all her heart and soul because she wanted to win that singing competition."

Itulah 10 idiom dalam bahasa Inggris yang menggunakan kata heart. Semoga memperluas wawasanmu!

Baca Juga: 9 Idiom yang Berguna untuk Menggambarkan Kepribadian Seseorang

Anastasia Jaladriana Photo Verified Writer Anastasia Jaladriana

Moonlight bae.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya