6 Cara untuk Mengungkapkan Kamu sedang Sakit dalam Bahasa Inggris

Kamu bisa menggunakan 6 kata ini untuk mengungkapkan sakit

Biasanya banyak orang yang mengungkapkan sakit dalam bahasa Inggris dengan kata sick. Padahal, ada beberapa kata lain yang bisa digunakan untuk mengungkapkannya. Berikut 6 kata bahasa Inggris untuk mengungkapkan sakit. 

1. A bit rough

6 Cara untuk Mengungkapkan Kamu sedang Sakit dalam Bahasa Inggrisfreepik.com/Freepik

Jika kamu merasa sedikit tidak enak badan karena kelelahan ataupun hal lain, kamu bisa mengatakan a bit rough. Kata ini merupakan bentuk informal untuk mengungkapkan sakit. 

Contoh: I feel a bit rough when coming to the office. 

2. Caught a bug

6 Cara untuk Mengungkapkan Kamu sedang Sakit dalam Bahasa Inggrisrnz.co.nz/AFP

Pastinya kalimat ini bukan berarti menangkap seekor serangga, ya. Kalimat ini merupakan idiom untuk mengungkapkan seseorang sakit karena terkena virus. 

Contoh: My friends who studying in Wuhan caught a bug of the coronavirus. 

Baca Juga: 7 Kata Bahasa Inggris selain "Goodbye" untuk Mengucapkan Sampai Jumpa

3. Rubbish

6 Cara untuk Mengungkapkan Kamu sedang Sakit dalam Bahasa Inggrisfreepik.com/Freepik

Jika kamu merasakan ada yang tidak beres dengan badan kamu dan kamu tidak tahu apa yang menyebabkannya, kamu bisa menggunakan kata ini. Kamu juga bisa menggunakannya saat kamu mengalami perasaan yang tidak enak secara tiba-tiba. 

Contoh: Could you bring me some water? I feel rubbish now.

dm-player

4. Under the weather

6 Cara untuk Mengungkapkan Kamu sedang Sakit dalam Bahasa Inggrisfreepik.com/Prostooleh

Kalimat ini merupakan sebuah idiom untuk mengungkapkan seseorang sedang sakit. Jangan sampai salah mengartikan menjadi di bawah cuaca, ya.

Contoh: She cancels this meeting because of her under the weather.

5. Sick as a dog

6 Cara untuk Mengungkapkan Kamu sedang Sakit dalam Bahasa Inggrisunsplash.com/BenHershey

Jika kamu merasakan sakit yang parah, kamu bisa mengatakan kalimat ini. Kamu juga mengganti kata sick dengan ill.

Contoh: Sorry to cancel our meeting. I am sick as a dog now. 

6. Feeling 20%

6 Cara untuk Mengungkapkan Kamu sedang Sakit dalam Bahasa Inggrisunsplash.com/VladislavMuslakov

Kamu juga bisa menyatakan kondisimu yang sedang tidak prima dengan menggunakan persentase. Kamu bisa menggunakan I'm not feeling 100% atau I'm feeling 10-50% untuk mengungkapkan staminamu yang kurang prima. 

Contoh: I'm feeling 20% aftermath hiking on Semeru.

Nah, itu dia 6 cara lain untuk mengungkapkan sakit selain kata sick. Gunakan dalam kehidupan sehari-hari, ya!

Baca Juga: 7 Idiom Bahasa Inggris tentang Keuangan yang Mudah untuk Diterapkan

Anoraga Ilafi Photo Verified Writer Anoraga Ilafi

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya