7 Kata Bahasa Inggris selain Smart untuk Ucapkan Kepintaran Seseorang 

Mulai dari knowledgeable hingga clear-eyed

Dalam bahasa Inggris, biasanya ketika memuji seseorang yang pintar, kita akan menggunakan kata smart.

Kata smart memang merupakan kata yang umum untuk mengatakan kepintaran seseorang.  Namun, ternyata banyak sekali kata untuk mengungkapkan kepintaran seseorang dalam bahasa Inggris selain kata tersebut.

Agar tidak kata smart saja yang dapat kamu ucapkan untuk mengatakan pintar dalam bahasa Inggris, mungkin kamu dapat menghafalkan beberapa kosakata ini.

Berikut 7 kata bahasa Inggris untuk mengungkapkan kepintaran seseorang. Catat ya!

1. Knowledgeable

7 Kata Bahasa Inggris selain Smart untuk Ucapkan Kepintaran Seseorang potret seorang wanita yang sedang membaca buku (unsplash.com/Lucrezia Carnelos)

Knowledgeable digunakan untuk mengungkapkan seseorang yang mempunyai pengetahuan yang sangat luas. Kata ini juga bisa digunakan untuk menyebutkan seorang yang ahli dalam bidang tertentu. 

Contoh : Shofi is very knowledgeable about geologists.

2. Brilliant

7 Kata Bahasa Inggris selain Smart untuk Ucapkan Kepintaran Seseorang potret seorang wanita yang sedang mengenakan kacamata (unsplash.com/Timothy Dykes)

Jika kamu menemukan seseorang yang sangat cerdas dan cemerlang, kamu bisa mengatakan dia brilliant. Kata ini lebih sering digunakan untuk memuji keputusan atau kemampuan seseorang dalam mengerjakan sesuatu. 

Contoh : Her mother was a brilliant scientist in New York. 

3. Brainy

7 Kata Bahasa Inggris selain Smart untuk Ucapkan Kepintaran Seseorang potret seorang anak laki-laki yang berada di depan komputer (unsplash.com/Thomas Park)

Kata brainy kurang lebih merupakan sinonim dari kata smart. Kata ini mempunyai arti pintar atau cerdas.

Contoh : Tiwi always gets a perfect score. She's so brainy.

Baca Juga: 5 Singkatan Bahasa Inggris yang Sering Muncul di Media Sosial

4. Astute

dm-player
7 Kata Bahasa Inggris selain Smart untuk Ucapkan Kepintaran Seseorang potret seseorang yang sedang menulis (unsplash.com/Thought Catalog)

Kata ini digunakan untuk mengungkapkan seseorang yang cerdik atau lihai. Astute juga dapat berarti sangat ahli dalam melakukan suatu hal. 

Contoh : It was an astute move to sell the shares then.

5. Clever

7 Kata Bahasa Inggris selain Smart untuk Ucapkan Kepintaran Seseorang potret seorang wanita yang sedang menulis (unsplash.com/Kyle Gregory Devaras)

Clever digunakan untuk seseorang yang cerdik. Kata ini juga bisa digunakan untuk seseorang yang mudah mengerti. 

Contoh : How clever of you to work it out!

6. Bright

7 Kata Bahasa Inggris selain Smart untuk Ucapkan Kepintaran Seseorang potret sekelompok wanita yang sedang menulis dan membaca (unsplash.com/Alexis Brown)

Pastinya bright di sini bukan berarti cerah ya. Arti dari kata ini ialah cemerlang atau cerdas.

Contoh : He's very bright. He is a lecture at the University of Manchester. 

7. Clear-eyed

7 Kata Bahasa Inggris selain Smart untuk Ucapkan Kepintaran Seseorang potret seorang wanita yang sedang berada di depan laptop (unsplash.com/Annie Spratt)

Adapula kata clear-eyed yang memiliki arti yang sama dengan smart, yaitu pintar. Kata ini digunakan untuk mengungkapkan seseorang yang pintar dan praktis dalam mengerjakan suatu hal. 

Contoh: She shows a clear-eyed understanding of what it takes to be successful in business.

Nah, itu dia 7 kata selain kata smart untuk mengungkapkan kepintaran seseorang. Semoga dapat menambah kosakata bahasa Inggris kamu ya. Jangan lupa diterapkan dalam kehidupan sehari-hari. 

 

Baca Juga: 5 Poin Penting saat Menulis Surat Lamaran Kerja dalam Bahasa Inggris

Anoraga Ilafi Photo Verified Writer Anoraga Ilafi

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Dwi Rohmatusyarifah

Berita Terkini Lainnya