Program Kemitraan dan Hibah INOVASI Resmi Diluncurkan

Kerjasama pemerintah Australia dan Indonesia

Pendidikan menjadi tonggak penting dalam pembangunan sebuah negara. Apalagi, tujuan negara Indonesia di bidang tersebut telah termaktub dalam pembukaan UUD 1945, yakni mencerdaskan kehidupan bangsa. Agar cita-cita tersebut terwujud perlu adanya upaya dalam meningkatkan kualitas pendidikan di tanah air. Program Inovasi untuk Anak Sekolah Indonesia (INOVASI) menjadi salah satu wujud upaya peningkatan kualitas di tingkat pendidikan dasar.

INOVASI sendiri pada Rabu (7/11) menggelar acara Peluncuran Program Kemitraan & Hibah Inovasi. Dalam acara yang berlangsung d J.W Marriot Surabaya ini tidak hanya dihadari oleh perwakilan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia serta pihak INOVASI saja tetapi juga mitra non-pemerintah dan perwakilan daerah yang menjalin kemitraan dalam program tersebut. 

1. Merupakan program yang berjalan sejak 2016

Program Kemitraan dan Hibah INOVASI Resmi DiluncurkanIDN Times/Dewa Putu Ardita

Inovasi untuk Anak Sekolah Indonesia (INOVASI) merupakan program kerjasama pemerintah Australia dengan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia. yang dilangsungkan sejak Januari 2016. INOVASI digelar sebagai langkah untuk memahami cara dalam meningkatkan hasil belajar siswa di sekolah yang ada di kabupaten-kabupaten di Indonesia. 

Dalam sambutannya Program Director INOVASI Mark Heyward mengatakan pelatihan guru dalam pendidikan literasi dan numerasi dasar serta transisi bahasa daerah ke bahasa Indonesia. "Keterlibatan masyarakat dalam meningkatkan hasil pembelajaran dan dukungan untuk anak-anak berkebutuhan khusus selama pembelejaran juga menjadi fokus kita", tuturnya. 

2. INOVASI menjalin kemitraan dengan 17 Kabupaten di 4 Provinsi

Program Kemitraan dan Hibah INOVASI Resmi DiluncurkanIDN Times/Dewa Putu Ardita

Program INOVASI telah menjalin kemitraan dengan 17 kabupaten di empat provinsi di Indonesia. Keempat provinsi tersebut antara lain Nusa Tenggara Barat, Nusa Tenggara Timur, Kalimantan Utara dan Jawa Timur. 

Selain dengan Kemdikbud, INOVASI juga bekerjasama dengan Kementerian Agama RI. Ini dilakukan mengingat program rintisan yang digelar di beberapa tempat tidak hanya menyasar pada Sekolah Dasar (SD) saja tetapi juga di Madrasah Ibtidaiyah (MI). Lewat kerjasama ini pula Kemenag memperoleh kesempatan untuk menguji coba rancangan sistem pengembangan profesional berkelanjutan yang baru dengan dukungan program lainnya yang juga didanai pemerintah Australia. 

3. Bekerjasama dengan 17 organisasi pendidikan dan LSM

Program Kemitraan dan Hibah INOVASI Resmi DiluncurkanIDN Times/Dewa Putu Ardita
dm-player

Selain menggaet mitra dari sektor pemerintah, INOVASI juga turut mengajak organisasi non-pemerintah di bidang pendidikan dan LSM ikut serta dalam pelaksanaan program rintisan yang berlangsung di beberapa kabupaten yang menjalin kemitraan. Antusias organisasi non-pemerintah serta LSM yang ikut serta dalam program INOVASI begitu besar. 

Dari total 395 permohonan kerjasama yang diterima ada 17 mitra baru yang resmi terpilih sejak Juli 2018 dan diresmikan dalam acara tersebut. Adapun masa kerjasama program ini akan berlangsung selama 12 bulan ke depan. Dalam acara tersebut juga ada penyerahan penghargaan kepada mitra yang bekerjasama dengan INOVASI.

Baca Juga: 6 Hal yang Pasti Didapat dari Pentingnya Mengenyam Pendidikan

4. Dibuka dengan presentasi program inovasi pendidikan

Program Kemitraan dan Hibah INOVASI Resmi DiluncurkanIDN Times/Dewa Putu Ardita

Jika biasanya sebuah acara dibuka dengan penampilan tarian, dalam acara tersebut justru diawali dengan presentasi karya inovasi pembelajaran dari mitra yang telah bekerjasama dengan INOVASI. Beberapa menampilkan karya pembelajaran dengan baragam cara seperti bercerita, berinteraksi dengan audiens bahkan ada juga yang membawakannya dengan bernyanyi rap. 

Acara peluncuran pun resmi dibuka dengan angklung yang dimainkan bersama oleh Program Director INOVASI Mark Heyward, Kepala Pusat Penilaian Pendidikan Kemendikbud Moch. Abduh, dan juga perwakilan dari Kedutaan Besar Australia di Indonesia. 

5. Dialog interaktif bersama praktisi pendidikan

Program Kemitraan dan Hibah INOVASI Resmi DiluncurkanIDN Times/Dewa Putu Ardita

Selain meresmikan 17 mitra dan presentasi karya pembelajaran, dalam acara tersebut juga digelar dialog interaktif. Mengangkat tema "Kemitraan antara Pemerintah dengan LSM/LPTK untuk Peningkatan Kualitas Pendidikan Dasar", dialog ini turut mengundang praktisi pendidikan antara lain penggagas jaringan Semua Murid Semua Guru Najeela Shihab, sosiolog dan dosen tetap FISIP UI Imam B. Prasodjo, Direktur Evaluasi Kinerja & Peningkatan Kapasitas Daerah Kementerian Dalam Negeri Drajat Wisnu Setyawan serta Kepala Pusat Kurikulum dan Perbukuan Kemendikbud Awaluddin Tjalla.

Dalam dialog tersebut membahas bagaimana kerjasama yang terjalin selama ini antara pemerintah dengan LSM dalam pendidikan. Selain itu, persoalan ketersebaran guru di beberapa wilayah di Indonesia dan juga ketersediaan bahan bacaan yang layak turut didiskusikan bersama dengan mitra dan audiens yang hadir.

Baca Juga: Jadwal hingga Materi, Ini Pedoman Ujian Nasional di Daerah Bencana

Topik:

  • Pinka Wima

Berita Terkini Lainnya