5 Keuntungan Ini Bisa Kamu Nikmati Sebagai Peraih Beasiswa

#EdFunFact Peluang diterima kerja juga semakin besar lho!

Bisa mendapat beasiswa untuk melanjutkan sekolah adalah sebuah pencapaian yang membanggakan. Cara mendapatkannya tentu tidak mudah. Perlu melewati seleksi dan memenuhi persyaratan tertentu.

Tapi keuntungan yang didapat dari beasiswa pun gak sedikit. Setidaknya 5 hal di bawah ini akan kamu dapat sebagai seorang peraih beasiswa.

1. Biaya pendidikan lebih ringan

5 Keuntungan Ini Bisa Kamu Nikmati Sebagai Peraih BeasiswaUnsplash.com/Olga DeLawrence

Beasiswa adalah biaya pendidikan yang diberikan kepada pelajar berprestasi. Biaya ini bisa berbentuk uang atau fasilitas pendidikan gratis. Dengan mendapat beasiswa, kamu dan orangtua akan sangat terbantu karena biaya pendidikan jadi lebih ringan.

2. Motivasi untuk belajar lebih giat

5 Keuntungan Ini Bisa Kamu Nikmati Sebagai Peraih Beasiswatutors-on-call.com

Dengan biaya pendidikan yang lebih ringan, tentu bebanmu akan berkurang. Ditambah kebanggaan tersendiri yang kamu rasakan sebagai seorang peraih beasiswa. Kedua hal ini akan meningkatkan motivasi belajarmu. Ya gak?

Kamu jadi lebih semangat dan rajin belajar, untuk membuka peluang prestasi berikutnya.

3. Menjadi teladan bagi orang lain

5 Keuntungan Ini Bisa Kamu Nikmati Sebagai Peraih Beasiswabusinessinsider.com
dm-player

Pencapaianmu ini gak cuma jadi motivasi buat diri sendiri, tapi juga penyemangat untuk orang lain. Membuat mereka tergerak untuk mengikuti jejak kesuksesanmu meraih beasiswa.

Kamu bisa menularkan hal positif ini lewat banyak hal. Apalagi di era sosial media seperti sekarang ini, motivasi bisa kamu sebar lewat unggahan di Instagram, Facebook, atau Twitter.

Kamu bisa juga mencontoh Gita Savitri, vlogger satu ini aktif membagikan pengalaman belajar dan tips beasiswa lewat channel YouTube-nya.
 

4. Memperluas jaringan pertemanan

5 Keuntungan Ini Bisa Kamu Nikmati Sebagai Peraih Beasiswathephuketnews.com

Sebagai penerima beasiswa, biasanya mendapat kesempatan bertemu dengan peserta lain. Bisa dari jurusan dan kampus lain, atau bahkan kota berbeda. Kegiatan ini akan menambah relasi dan wawasanmu.

Apalagi untuk penerima beasiswa bersekolah di luar negeri, peluang bertemu banyak relasi akan bertambah. Bisa sekaligus belajar budaya dan bahasa lain. Secara gak langsung, beasiswa menjadikanmu makin tahu banyak hal.

5. Peluang kerja meningkat

5 Keuntungan Ini Bisa Kamu Nikmati Sebagai Peraih Beasiswaparade.com

Gak cuma keuntungan semasa kuliah, beasiswa juga membuatmu punya nilai plus saat melamar kerja. Perusahaan akan mempertimbangkan prestasi yang membuatmu sampai bisa lolos mendapat beasiswa. Peluang diterima kerja pun semakin besar.

Ternyata banyak banget ya keuntungannya sebagai penerima beasiswa. Buat kamu yang sedang mempersiapkan kuliah, rajin-rajin deh cari info beasiswa. Siapa tahu bisa dapat keringanan biaya sampai sarjana kelak.

Buat kamu yang sudah berstatus mahasiswa, peluangnya juga banyak sekali lho. Pihak kampus pasti menginfokan secara luas beasiswa terbaru yang bisa kamu daftar. Selamat belajar!

Dian Arthasalina Photo Verified Writer Dian Arthasalina

bukan orang penting, kecuali anda mementingkan saya. kadang-kadang ngoceh di instagram @arthasalina

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya