Yuk, Simak! Ini 5 Manfaat Berguru dengan Orang yang Seumuran Denganmu

Berguru dengan orang yang seumuran sangat mengasyikan, lho

Guru merupakan orang paling berjasa dalam kehidupan seseorang. Guru menjadi pahlawan tanpa tanda jasa yang berhasil mendidik dan mengarahkan perilaku-perilaku seseorang menjadi lebih baik. Biasanya, guru memiliki usia yang terpaut cukup jauh dengan muridnya. Namun, kamu juga bisa berguru dengan teman sebayamu, lho.

Bahkan, banyak keuntungan yang kamu dapatkan jika berguru dengan orang yang seumuran denganmu. Terdapat lima manfaat jika kamu berguru dengan orang yang seumuran. Simak penjelasan berikut!

1. Mudah menyerap ilmunya

Yuk, Simak! Ini 5 Manfaat Berguru dengan Orang yang Seumuran Denganmupexels.com/LinkedIn Sales Navigator

Kadang, mungkin kamu merasa kesulitan untuk menerima ilmu dari gurumu yang umurnya lebih tua. Mungkin penyampaian gurumu terkesan serius, kaku, atau bahkan terlalu santai.

Jika gurumu merupakan teman sebayamu, kamu bisa menerima ilmu yang diajarkan dengan santai dan mengasyikkan. Bahkan, dalam penyampaiannya, seakan-akan kamu sedang mengobrol dengan teman akrabmu. Memang asyik bukan punya guru yang seumuran?

2. Dapat saling terbuka dengan satu sama lain

Yuk, Simak! Ini 5 Manfaat Berguru dengan Orang yang Seumuran Denganmupexels.com/LinkedIn Sales Navigator

Keuntungan yang kamu dapatkan berikutnya ialah bisa saling terbuka dengan gurumu. Saling terbuka maksudnya saling berbagi pengalaman berharganya supaya dapat mengambil hikmah dari pengalaman tersebut.

Dari pengalaman tersebut akan memberikanmu banyak pelajaran yang berguna dalam kehidupanmu nanti. Keterbukaan ini mungkin tidak bisa kamu peroleh dengan guru-gurumu lainnya.

Baca Juga: 7 Alasan Kenapa Kamu Harus Belajar Bahasa Inggris Sejak Remaja

3. Tak canggung untuk saling mengingatkan

dm-player
Yuk, Simak! Ini 5 Manfaat Berguru dengan Orang yang Seumuran Denganmupexels.com/LinkedIn Sales Navigator

Guru juga manusia yang tak luput dari kesalahan-kesalahan, baik yang disadari maupun yang tidak disadari. Kebanyakan murid canggung untuk mengingatkan gurunya karena sebuah kesalahan yang tidak disadari guru tersebut.

Lain halnya jika gurumu seumuran denganmu, kamu akan lebih mantap untuk mengingatkan gurumu jika melakukan kesalahan. Itu karena kamu bisa menganggap gurumu sebagai teman dekatmu yang bisa saling mengingatkan satu sama lain tanpa ada rasa canggung.

4. Tidak mudah tersinggung

Yuk, Simak! Ini 5 Manfaat Berguru dengan Orang yang Seumuran Denganmupexels.com/LinkedIn Sales Navigator

Tak sedikit murid yang tersinggung dan tersakiti dengan perkataan gurunya. Sebenarnya, guru tidak ada maksud untuk melukai hati muridnya.

Kamu yang berguru dengan teman sebayamu tidak akan mudah tersinggung dengan perkataannya karena penyampaian gurumu memakai bahasa yang familier untuk anak-anak seusiamu. Selain itu, kamu juga mudah mengerti dengan apa yang dimaksud oleh gurumu.

5. Dapat saling belajar

Yuk, Simak! Ini 5 Manfaat Berguru dengan Orang yang Seumuran Denganmupexels.com/LinkedIn Sales Navigator

Terakhir, hal seru yang akan kamu dapatkan dari guru yang sebaya ialah kamu bisa saling belajar bersama dengan gurumu. Tak banyak murid yang dapat berbagi ilmu-ilmu yang kamu miliki kepada gurumu dengan leluasa. Itu karena kamu mungkin merasa kurang cocok dengan gurunya sendiri.

Bisa juga kamu merasa kurang etis jika mengajari gurumu sendiri. Padahal, saling belajar bersama dengan gurumu itu sangat baik untuk sama-sama meningkatkan kualitas diri masing-masing.

Ternyata, banyak juga manfaatnya kalau kamu punya guru yang sebaya denganmu, ya. Kamu punya guru yang sebaya denganmu, gak, nih?

Baca Juga: Ini Manfaat Kegiatan Belajar di Luar Kelas untuk Siswa

Falana Rofako Photo Verified Writer Falana Rofako

1000 teman terlalu sedikit, 1 musuh terlalu banyak.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Yudha

Berita Terkini Lainnya