5 Kiat yang Membantumu Sukses Hadapi Ujian Tanpa Stres Berlebihan

Coba cara ini untuk bantu tingkatkan efisiensi belajarmu

Sebagian besar orang merasakan tekanan berat saat mereka akan menghadapi ujian, baik bagi pelajar maupun para pencari kerja. Apalagi jika ujian tersebut menentukan kamu akan lulus atau tidak, sehingga rasa stres muncul dan merusak segalanya.

Kunci utama untuk menghadapai ujian adalah persiapan yang matang. Jika kamu bisa mengatur waktu dan tugas dengan baik, maka kamu akan bisa mengurangi jumlah stres untuk hal yang tak perlu. Apapun materinya, 5 kiat ini akan membantumu lewati tanpa stres yang berlebihan.

1. Jangan menunda-nunda

5 Kiat yang Membantumu Sukses Hadapi Ujian Tanpa Stres Berlebihanblog.logos.com

Menunda-nunda sesuatu dapat membuatmu kewalahan pada akhirnya, sehingga dapat menambah stres yang tak perlu selama ujian. Kamu mungkin tergoda untuk bermain game atau membuka media sosial dan mengatakan hanya akan melakukan hal tersebut selama beberapa menit.

Tetapi sangat mudah untuk terjebak dalam gangguan-gangguan itu. Beberapa menit dapat dengan mudah menjadi beberapa jam tanpa kamu sadari. Cobalah untuk menghilangkan gangguan-gangguan tersebut dan fokus belajar.

Nah, baru setelah belajar kamu boleh menghadiahi dirimu waktu istirahat dan melepas lelah dengan melakukan hal yang kamu sukai.

2. Jangan menjejalkan semuanya dalam waktu semalam

5 Kiat yang Membantumu Sukses Hadapi Ujian Tanpa Stres Berlebihanuxplanet.org

Siapa nih yang masih sering menggunakan sistem kebut semalam (SKS) saat akan ujian? Meski beberapa orang berhasil melakukannya, namun ini akan membuatmu stres. Apalagi jika kamu harus belajar banyak materi, sedang waktu yang dimiliki sangat sempit. 

Dedikasikan hari-hari tertentu untuk belajar, akan lebih baik lagi jika belajar setiap malam. Gunakan hari terakhir sebelum ujian untuk mengulas kembali apa yang telah kamu pelajari. Percayalah menjejalkan semuanya dalam satu dapat membuat otakmu memuntahkan kembali sebagian informasi yang kamu jejalkan.

Baca Juga: 5 Film Inspiratif yang Bikin Kamu Belajar Sabar dalam Menunggu

3. Jangan mengabaikan makan, tidur, dan mandi, meski terlihat sepele itu penting lho!

dm-player
5 Kiat yang Membantumu Sukses Hadapi Ujian Tanpa Stres Berlebihanetapainfantil.com

Kebanyakan orang yang sibuk belajar untuk belajar akan mulai mengabaikan kesehatan dan kebersihan dirinya. Mereka makan dengan tergesa-gesa, malas mandi, dan kegiatan lainnya karena merasa hal itu akan membuang waktu.

Namun sesempit apapun waktumu, jangan pernah mengabaikan kesehatanmu. Dengan merawat dan menutrisi tubuhmu, kamu memberikan kesempatan pada tubuh untuk menunjukkan performa terbaiknya. 

4. Jangan terjebak pada satu hal

5 Kiat yang Membantumu Sukses Hadapi Ujian Tanpa Stres Berlebihanmedical-news.org

Saat belajar kamu pasti menemukan materi yang tak bisa kamu kerjakan dan pahami. Dan kesalahan yang dilakukan adalah kamu terlalu fokus berkutat pada hal itu, hingga akhirnya mengabaikan materi yang lain.

Menantang memang mengerjakan sesuatu yang tak bisa kamu lakukan, apalagi jika berhasil melaluinya kamu pasti akan merasa sangat puas. Namun jangan sampai kamu mempertaruhkan seluruh waktumu, karena jika gagal waktu yang kamu habiskan akan terbuang sia-sia sedangkan materi yang kamu pelajari masih sedikit.

Di saat seperti ini kamu harus tetap melanjutkan ke materi berikutnya, dan kembali lagi nanti pada materi yang tak bisa di pecahkan tersebut. Hal ini juga berlaku saat kamu mengerjakan soal ujian.

5. Jangan membandingkan diri dengan orang lain

5 Kiat yang Membantumu Sukses Hadapi Ujian Tanpa Stres Berlebihanihaaccents.com

Semua orang belajar dengan cara dan kecepatan masing-masing yang tentunya akan berbeda satu sama lain. Seperti halnya tadi, ada yang bisa sukses dengan menggunakan sistem kebut semalam namun banyak juga yang tak bisa melakukannya.

Meski awalnya kamu hanya penasaran temanmu sudah sampai materi apa, namun jika kenyataannya ia jauh di depanmu perasaan tertekan itu akan muncul. Oleh karena itu jangan membandingkan diri sendiri dengan orang lain, karena tak akan membuahkan apapun selain rasa stres. Percaya dirilah pada diri sendiri dan kebiasaan belajar yang telah kamu lakukan.

Itulah 5 trik yang dapat kamu lakukan untuk mencegah stres yang berlebihan saat musim ujian. Yuk di terapkan mulai dari sekarang!

Baca Juga: Inilah 5 Alasan Pentingnya Belajar dari Sebuah Kesalahan

iefa_pooh Photo Verified Writer iefa_pooh

Everlasting Friend

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ernia Karina

Berita Terkini Lainnya