Stop Bilang "I am so happy", Ganti dengan 5 Idiom Bahasa Inggris Ini

I'll be on cloud nine if this article helps you

Gimana rasanya saat artikel kamu terbit di IDN Times untuk pertama kali? Senang banget, bukan? Dalam bahasa Inggris, alih-alih mengungkapkan perasaan senang atau bahagia hanya dengan kalimat I am so happy, coba deh memakai beberapa classy idiom berikut. Selain gak akan terdengar boring, level bahasa Inggris kamu bisa setingkat lebih pro.

Nah, apa saja idiom yang bisa dipakai untuk mengekspresikan rasa senang tersebut? Berikut ulasan dan contoh penggunaannya dalam kalimat.

1. Over the moon

Stop Bilang I am so happy, Ganti dengan 5 Idiom Bahasa Inggris Inipexels.com/Philippe Donn

Pertama adalah over the moon. Idiom ini menggambarkan perasaan kamu saat sesuatu yang hebat atau menyenangkan terjadi pada diri kamu. Misalnya, situasi ketika kamu mendapatkan banyak komentar positif di video yang kamu unggah pertama kali di kanal YouTube-mu.

Contoh kalimat:

When they left positive comments and gave me support to my English YouTube channel, I was over the moon.

2. In seventh heaven

Stop Bilang I am so happy, Ganti dengan 5 Idiom Bahasa Inggris Iniunsplash.com/Davide Cantelli

Kata heaven yang berarti surga, menandakan jika idiom ini sangat pas untuk mengungkapkan rasa bahagiamu atau saat kamu merasa sangat puas dengan hasil atau sesuatu yang kamu dapat.

Contoh kalimat:

Nick and Georgia have been in seventh heaven since they had first daughter.

Baca Juga: 7 Istilah dalam Bahasa Inggris yang Dianggap Keren Buat Adu Argumen

3. On top of the world

Stop Bilang I am so happy, Ganti dengan 5 Idiom Bahasa Inggris Inipexels.com/Pixabay
dm-player

Ketika kamu bersuka cita karena akhirnya lulus ujian masuk universitas impianmu, maka idiom on top of the world adalah frasa yang tepat untuk ungkapkan rasa gembiramu tersebut.

Contoh kalimat:

I was accepted to the best university in Australia. I am feeling on top of the world.

4. On cloud nine

Stop Bilang I am so happy, Ganti dengan 5 Idiom Bahasa Inggris Inipexels.com/Pixabay

Idiom on cloud nine yang bisa diartikan sebagai langit sembilan adalah perumpanan awan cumulonimbus yang letaknya mencapai 10 kilometer dari daratan. Itulah kenapa idiom ini akhirnya dipakai untuk menggambarkan perasaan bahagia.

Contoh kalimat:

Tomorrow is my first payday. I will be on cloud nine when I get my first salary.

5. Walking on air

Stop Bilang I am so happy, Ganti dengan 5 Idiom Bahasa Inggris Iniunsplash.com/Mathew Schwartz

Idiom terakhir yang bisa gunakan untuk mengganti kalimat I am so happy adalah walking on air yang dapat diartikan sebagai berjalan di udara. Hmm, rasanya gimana ya kalau benar-benar bisa jalan di atas udara?

Contoh kalimat:

She was walking on air when finally she could travel again after five months just to stay at home because of the COVID-19 pandemic.

Gimana, guys? Cukup mudah diingat, bukan? Catat baik-baik di memorimu dan gunakan idiom di atas saat kamu mau bilang I am so happy, ya. Semoga bermanfaat.

Baca Juga: 10 Kata Bahasa Indonesia yang Mirip Banget sama Bahasa Inggris

Intan Deviana Photo Verified Writer Intan Deviana

Suka jalan-jalan, suka foto-foto, suka nulis :)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya