6 Tips Biar Mendapat Kesan Baik dari Dosen

Intinya, perlihatkan jika kamu serius belajar

Siapa pun pasti ingin mendapat kesan yang baik di mata dosen apalagi yang terkenal memberikan nilai yang relatif rendah dibanding dosen-dosen yang lain pada umumnya. Tentunya, beragam cara dilakukan hanya untuk diberi label sebagai mahasiswa teladan oleh dosen tersebut.

Terkadang untuk bisa mendapat label tersebut, usaha yang dilakukan oleh sebagian mahasiswa mesti ekstra  dan sebisa mungkin meminimalisir segala kebiasaan buruk yang biasa dilakukan. 

Note: Artikel ini sama sekali tidak bertujuan untuk mengajak kamu pencitraan dengan bersikap baik di depan dosen tetapi kurang ajar di belakangnya. Artikel ini mengajak kamu untuk bersikap dengan sopan karena seharusnya demikian demi kebaikanmu sendiri.

Nah, kamu bisa mempraktikkan 6 tips berikut ini untuk mendapatkan kesan yang baik dari dosen. Yuk, baca artikel selengkapnya di bawah ini.

1. Sebisa mungkin untuk selalu hadir dan tepat waktu

6 Tips Biar Mendapat Kesan Baik dari DosenPexels.com/LinkedIn Sales Navigator

Jangan biarkan absen menjadikan kamu sebagai juara pertama dengan predikat mahasiswa dengan jumlah kehadiran paling sedikit. Tak hanya itu, jangan sampai kamu juga malah dilabeli oleh dosenmu sebagai "siput" karena sering terlambat.

Oleh karena itu, gak ada salahnya jika kamu peka dengan waktu dan memastikan tidak akan terlambat untuk semua jadwal mata kuliah yang kamu program. Pastikan kamu memiliki waktu yang cukup untuk tidur sehingga tidak "kesiangan" untuk mempersiapkan diri ke kampus.

2. Usahakan untuk selalu terlihat percaya diri, jangan perlihatkan wajah mengantuk

6 Tips Biar Mendapat Kesan Baik dari DosenPexels.com/Bruce Mars

Mandi sebelum berangkat ke kampus merupakan ide yang tepat untuk terlihat segar dibandingkan hanya cuci muka atau menyapukan jari yang basah ke kedua kelopak mata untuk menghilangkan tanda baru bangun.

Selain itu, mandi juga akan membuatmu terlihat percaya diri dan bebas dari segala macam bau yang mungkin saja bisa membuat dosen maupun teman-temanmu merasa kurang nyaman dengan kehadiranmu di dalam kelas. Kamu juga mesti menggunakan baju dan celana yang rapi tanpa kusut dan alas kaki yang layak. 

Baca Juga: 8 Toga Wisuda Terkece dari Kampus di Indonesia, Ada USU Hingga UII

3. Jangan mengganggu fokus dosen ketika sedang menjelaskan dengan berbicara atau bermain-main

6 Tips Biar Mendapat Kesan Baik dari DosenPexels.com/祝 鹤槐

Ketika dosen sedang menjelaskan atau menulis di depan kelas, jangan membuat keributan dengan berbicara bersama temanmu atau mengganggu mahasiswa lainnya karena dapat membuat suasana belajar menjadi tidak fokus.

dm-player

Sebaliknya, kamu mesti memperhatikan sungguh-sungguh setiap penjelasan dari dosen dan mencatatnya jika dirasa perlu. Membuat kontak mata dengan dosen sesekali juga tidak apa-apa sebagai tanda bahwa kamu tertarik dengan mata kuliah yang dibawakan.

4. Minta izin ke toilet juga terkadang mengganggu fokus dosen, usahakan buang air sebelum proses belajar dimulai saja

6 Tips Biar Mendapat Kesan Baik dari DosenPexels.com/Rawpixel

Tak hanya ribut atau mengganggu teman ketika sedang belajar, minta izin ke dosen ketika ingin buang air juga bisa membuat dosen menjadi tidak fokus. Oleh karena itu, biasanya ada dosen yang hanya memberikan kode sebagai izin atau larangan supaya suasana belajar tetap fokus. Sebaiknya, sebelum proses belajar dimulai terlebih dahulu pergi ke toilet untuk buang air.

Namun, jika dalam proses belajar kondisi mengharuskan kamu untuk segera buang air, sebaiknya tunggu hingga dosen selesai menjelaskan. Mereka juga pasti paham bagaimana rasanya menahan rasa buang air dan bagaimana dampaknya bagi kesehatan jika ditahan berjam-jam.

5. Jika ingin berbicara, terlebih dahulu angkat tangan dan sampaikan pendapatmu setelah dipersilakan

6 Tips Biar Mendapat Kesan Baik dari DosenUnsplash.com/Carlos Arthur M.R

Jika kamu ingin berbicara, terlebih dahulu angkat tangan dan kemukakan pendapatmu jika sudah dipersilakan oleh dosen yang bersangkutan. Angkat tangan untuk berbicara juga memiliki aturan yakni jangan melakukannya ketika dosen sedang menjelaskan.

Namun, beberapa dosen juga mempersilakan mahasiswa untuk "memotong" pembicaraannya jika terdapat ada hal-hal yang keliru atau yang belum dipahami. Tentunya, hal ini tergantung dari setiap dosen mengingat karakter setiap orang berbeda.

6. Demi kebaikanmu sendiri, kerjakan semua tugas yang diberikan oleh dosen tanpa menjiplak milik temanmu atau copy-paste dari internet

6 Tips Biar Mendapat Kesan Baik dari DosenUnsplash/Brooke Cagle

Meskipun kamu tau jika tugas makalah yang diberikan oleh dosenmu hanya akan berakhir di tumpukan tanpa dibaca atau akan dipresentasikan nantinya secara mandiri tanpa dosen atau merupakan kerja kelompok, kamu harus tetap mengerjakannya dengan baik.

Menyontek tugas teman atau menyalin semuanya dari internet sangat tidak disarankan karena akan membuatmu terbiasa dengan hal-hal yang bersifat instan. Kerjakan bagianmu sendiri dan tetap melakukan riset baik dari buku maupun internet untuk mencari jawaban.

Hal ini berguna untuk dirimu sendiri sebagai tambahan pengetahuan. Hanya orang yang gila nilai yang mengerjakan tugas karena ingin terlihat rajin di mata orang lain termasuk dosen itu sendiri.

Nah, tak hanya agar mendapat kesan yang baik dari dosen kamu juga bisa menjadi mahasiswa yang mempertahankan budaya ilmiah yang kini mulai tergerus oleh hal-hal yang bersifat instan seperti jual-beli skripsi atau makalah.

Gak sulit, kan untuk jadi mahasiswa yang baik sehingga dihafali dosen? Yuk, introspeksi biar kuliah makin lancar!

Baca Juga: 5 Tips Agar Presentasimu Mendapat Nilai Bagus dari Dosen

Irvin Pabane Photo Verified Writer Irvin Pabane

Part of @pk189 LPDP RI || Soli Deo Gloria || Belajar Sepanjang Hayat || Baca tulisan lainnya di linktr.ee/irvinpabane

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya