Tanamkan 5 Pola Pikir Ini Agar Kamu Bisa Bertahan di Jurusan Teknik!

Kamu bisa sukses, percayalah!

Memasuki dunia perkuliahan memang bukanlah hal yang mudah bagi sebagian orang. Apalagi buat kamu yang masuk jurusan teknik yang terkenal sulit mata kuliahnya.

Awal masuk kuliah mungkin akan terasa menyenangkan, namun kamu bakal merasakana fase lelah dengan tugas yang diberikan dosenmu, mata kuliah dan nilai yang terkenal sulit. Rasa tidak nyaman dan takut menjalaninya membuatmu merasa tertekan dan ingin segera mengakhiri kuliahmu. 

Meskipun kamu harus mengurangi jam tidurmu karena segudang tugas yang sukar dan menumpuk. Kamu tidak harus lantas menyerah dan berhenti melangkah. Coba kamu terapkan pola pikir berikut ini supaya bisa bertahan dan bisa sukses di jurusan teknik. Penasaran? Yuk, simak ulasannya!

1. Usaha dan doa dapat mengantarkanmu sukses

Tanamkan 5 Pola Pikir Ini Agar Kamu Bisa Bertahan di Jurusan Teknik!pexels.com/rawpixel.com

Keseimbangan antara usaha dan doa bisa membantumu sedikit demi sedikit meraih kesuksesan. Jika segala cara telah kamu lakukan, maka jangan pernah melupakan kekuatan sebuah doa. Kekuatan doa yang bisa membuatmu merasa lebih tenang dan berkesan dari dinamika sulitnya kuliah jurusan teknik.

Jangan pernah takut dan tertekan dari mata kuliah yang sangat sulit dan rumit. Ingat, tidak ada hasil yang mengkhianati sebuah perjuangan kerja keras dan besarnya usaha. Ketika kamu ingin berhasil, coba kamu lihat sudah seberapa jauh kamu berusaha dan berdoa pada Tuhan.

2. Anggap kecewa adalah bahan bakar supaya kamu lebih berkembang

Tanamkan 5 Pola Pikir Ini Agar Kamu Bisa Bertahan di Jurusan Teknik!pexels.com/Negative Space

Rasa kecewa pada keputusanmu mengambil jurusan teknik menyelimuti hati dan pikiranmu. Rasa bersalah pada diri sendiri menjadi penghalangmu untuk terus maju dan berkembang. Sebenarnya tidak ada yang namanya gagal dan rasa kecewa. Kamu harus segera mengubah pola pikirmu yang merendahkan dirimu sendiri.

Cobalah membuka pikiranmu dengan menganggap semua rasa kecewa sebagai bahan bakar kamu untuk lebih berkembang. Jangan fokus dengan apa yang menghalangimu, fokuslah pada tujuanmu untuk sukses dan berkembang. 

Baca Juga: 5 Hal yang akan Kamu Pelajari Saat Mengambil Jurusan Teknik Lingkungan

3. Majulah dengan mengikhlaskan semua yang telah terjadi

dm-player
Tanamkan 5 Pola Pikir Ini Agar Kamu Bisa Bertahan di Jurusan Teknik!pexels.com/i love simple beyond

Tidak perlu takut melangkah maju untuk meraih kesuksesan. Fokus dengan tujuan awalmu ketika memilih jurusan teknik. Dengan mengikhlaskan semua yang sudah terjadi, kamu akan jauh lebih tenang dan damai.

Jalani saja semua yang terjadi dan evaluasi kembali jalanmu yang pernah gagal. Belajar menata kembali mata kuliah yang menurutmu sangat sulit dikerjakan. Kamu bisa menyukai pelajarannya, mulai dari dosennya atau seringlah bertanya pada temanmu yang ahli di bidangnya. Nikmati prosesmu dan tidak harus dijadikan sebagai beban hidup. 

4. Jangan merasa menyedihkan, banyak orang tidak seberuntung kamu

Tanamkan 5 Pola Pikir Ini Agar Kamu Bisa Bertahan di Jurusan Teknik!pexels.com/Liam Anderson

Saat melihat temanmu di jurusan lain yang meraih ipk tinggi, lantas membuatmu merasa sedih. Mata kuliah yang sulit, dosen yang sulit membuatmu pesimis menghadapi kenyataan hidup.

Kesalahan terbesarmu adalah menyamakan kesuksesan orang lain sebagai alat ukur kesuksesanmu. Mungkin kamu memang tidak sehebat mereka, namun usaha dan pengetahuanmu bisa saja lebih unggul dari mereka.

Jangan merasa kalau kamu paling menyedihkan, bayangkan saja bagaimana perjuangan orang tuamu menyekolahkanmu hingga saat ini. Bayangkan orang-orang yang ingin kuliah seperti kamu yang terhambat biaya. Tinggal bagaimana cara kamu bersyukur yang membuatmu lebih berharga dan bisa menghargai diri sendiri. 

5. Orang hebat bukan mereka yang tidak pernah gagal, tapi yang tidak menyerah

Tanamkan 5 Pola Pikir Ini Agar Kamu Bisa Bertahan di Jurusan Teknik!pexels.com/bruce mars

Kalau kamu sedang di fase ingin menyerah, coba luangkan waktumu untuk melihat atau membaca kata-kata motivasi. Dengarkan orang hebat berbicara mengenai dirinya dan bagaimana dirinya bisa sukses. Mereka pernah gagal, pernah juga merasa di titik terendah dalam hidup. Tapi mereka tidak pernah berhenti berjuang dan lantas menyerah. 

Orang hebat sebenarnya milik mereka yang tidak pernah berhenti berjuang. Menyerah adalah pilihan orang-orang yang lemah. Kamu hebat, jika kamu ingin berbenah dan mengevalusi kegagalan dalam hidupmu.

Jangan merasa kamu salah jurusan ketika masuk teknik. Semua yang menjadi pilihanmu adalah yang terbaik untukmu. Semangat berjuang!

Baca Juga: 5 Hal yang Bisa Memberi Pencerahan Saat Bingung Pilih Jurusan Kuliah

Ismi Marfuah Photo Verified Writer Ismi Marfuah

“Be honest, be nice, be a flower not a weed.” ~Aaron Neville

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya