6 Kata Majemuk Bahasa Indonesia Ini Penulisannya Harus Digabung Lho!

Jangan keliru lagi, ya!

Dalam menulis bahasa Indonesia yang baik dan benar, ada banyak aturan yang terkadang dianggap mudah oleh sebagian orang. Aturan-aturan tersebut dikemas dalam bentuk Pedoman Umum Ejaan Bahasa Indonesia atau yang biasa disebut PUEBI. Menurut PUEBI, kata dalam bahasa Indonesia terbagi menjadi beberapa jenis. Salah satunya ada kata majemuk.

Kata majemuk adalah gabungan dua kata atau lebih yang membentuk makna baru. Kata majemuk sering kita temukan dan diucapkan setiap harinya. Contoh kata majemuk seperti kata 'rumah sakit', gabungan dari kata 'rumah' dan 'sakit'. Kata 'rumah' yang memiliki arti tempat untuk tinggal dan 'sakit' yang berarti kondisi seseorang yang tubuhnya merasa tidak nyaman karena menderita sesuatu. Namun setelah digabungkan, kata 'rumah sakit' berubah maknanya menjadi gedung tempat merawat orang sakit (KBBI).

Layaknya kata majemuk yang merupakan gabungan dari dua kata, ada beberapa kata majemuk yang istimewa dan penulisannya harus digabung tanpa spasi. Ada kata apa saja ya? Sudah benar belum menulisnya?

1. Olahraga

6 Kata Majemuk Bahasa Indonesia Ini Penulisannya Harus Digabung Lho!pexels.com/pixabay

Kata pertama adalah kata 'olahraga'. Kata ini juga sering kita gunakan di kehidupan sehari-hari. Kata 'olahraga' merupakan gabungan dari kata 'olah' dan 'raga'. Kata 'olah' memiliki arti laku, ulah, akal, atau perbuatan, sedangkan kata 'raga' yang berarti badan atau tubuh.

Akan tetapi, setelah digabungkan makanya betubah menjadi gerak badan untuk menguatkan dan menyehatkan tubuh. Sesuai dengan aturan PUEBI, penulisan kata 'olahraga' ini harus digabung tanpa menggunakan spasi.

2. Belasungkawa

6 Kata Majemuk Bahasa Indonesia Ini Penulisannya Harus Digabung Lho!pexels.com/pixabay

Kata kedua adalah kata 'belasungkawa'. Kata 'belasungkawa' biasanya digunakan ketika ada rekan atau kerabat dekat yang meninggal dunia. Kata 'belasungkawa' merupakan gabungan dari kata 'bela' dan kata 'sungkawa'.

Kata 'bela' memiliki arti jaga atau pelihara dan kata 'sungkawa' yang berarti sedih hati atau dukacita. Akan tetapi, setelah digabungkan kata 'belasungkawa' berubah maknanya menjadi pernyataan berdukacita. Kata 'belasungkawa' ini juga ditulis tanpa menggunakan spasi.

Baca Juga: 10 Kata Bahasa Indonesia yang Mirip Banget sama Bahasa Inggris

3. Dukacita

6 Kata Majemuk Bahasa Indonesia Ini Penulisannya Harus Digabung Lho!pexels.com/Kat Jayne

Kata yang ketiga adalah kata 'dukacita'. Sama dengan kata 'belasungkawa', kata 'dukacita' juga digunakan ketika ada kerabat dekat atau rekan yang meninggal dunia. Kata 'dukacita' diambil dari dua kata yaitu, 'duka' dan 'cita'. Kata 'duka' memiliki arti susah hati atau sedih hati, sedangkan kata 'cita' berarti rasa atau perasaan hati.

dm-player

Akan tetapi, setelah digabungkan menjadi kata majemuk, kata 'dukacita' akan berubah makna menjadi kesedihan (hati) atau kesusahan (hati). Penulisan kata 'dukacita' ini juga harus digabung, tanpa menggunakan spasi.

4. Saputangan

6 Kata Majemuk Bahasa Indonesia Ini Penulisannya Harus Digabung Lho!pexels.com/Steve Johnson

Kata keempat adalah kata 'saputangan'. Kata 'saputangan' ini juga sering kita gunakan di kehidupan sehari-hari. Kata 'saputangan' diambil dari dua kata, 'sapu' dan 'tangan'. Kata 'sapu' yang memiliki arti alat rumah tangga dibuat dari ijuk yang digunakan untuk membersihkan debu, sampah, dan sebagainya, sedangkan kata 'tangan' yang berarti anggota badan dari siku sampai ujung jari.

Akan tetapi, setelah digabungkan, kata 'saputangan' ini berubah makna menjadi kain persegi untuk menyapu keringat dan sebagainya. Penulisan kata 'saputangan' ini juga harus digabung, tanpa menggunakan spasi.

5. Pasfoto

6 Kata Majemuk Bahasa Indonesia Ini Penulisannya Harus Digabung Lho!pexels.com/pixabay

Kata kelima adalah kata 'pasfoto'. Kata 'pasfoto' sering kita jumpai setiap harinya. Kata ini diambil dari dua kata, yaitu 'pas' dan 'foto'. Kata 'pas' memiliki arti yang beragam, salah satunya kena benar atau tepat.

Lalu, kata 'foto' yang berarti potret, gambaran, bayangan, atau pantulan. Setelah digabungkan, kata 'pasfoto' berubah maknanya menjadi foto kecil dari kepala sampai dada. Penulisan kata 'pasfoto' ini juga harus digabung, tanpa menggunakan spasi.

6. Sediakala

6 Kata Majemuk Bahasa Indonesia Ini Penulisannya Harus Digabung Lho!pexels.com/Snapwire

Kata keenam adalah kata 'sediakala'. Kata ini sering kita gunakan ketika merujuk ke masa yang semula atau mengembalikan ke keadaan awal. Kata 'sediakala' diambil dari dua kata, yaitu 'sedia' dan 'kala'. Kata 'sedia' yang memiliki arti banyak, salah satunya adalah yang semula, yang asal, atau yang sudah-sudah, dan kata 'kala' yang berarti waktu, ketika, atau masa.

Setelah digabungkan, kata 'sediakala' ini berubah maknanya menjadi keadaan yang semula atau keadaan yang dulu-dulu. Penulisan kata 'sediakala' ini juga harus ditulis digabung, tanpa menggunakan spasi.

Itulah enam kata majemuk yang penulisannya harus digabung, tanpa menggunakan spasi. Sudah benar belum penulisanmu selama ini? Yuk, diperbaiki!

Baca Juga: 9 Kata dalam Bahasa Indonesia yang Diserap dari Bahasa Arab

isro ima Photo Verified Writer isro ima

Penikmat Sastra, Penonton Ulung, Hobi Makan.. Follow @isroima

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.
  • Bayu Aditya Suryanto

Berita Terkini Lainnya