Meresensi Karya, Hal yang Belum Banyak Diketahui Orang Awam!

Sering mendengar tapi belum paham artinya?

Jika kamu masih ingat, resensi atau kegiatan meresensi pernah menjadi salah satu bab di mata pelajaran Bahasa Indonesia. Mungkin banyak yang melupakan tentang resensi ini karena tidak sepopuler dengan membuat puisi atau karya ilmiah seperti makalah. Namun, resensi justru menjadi salah satu alat untuk mengapresiasi sebuah karya.

Resensi sendiri adalah kegiatan membahas, menilai, dan mengkritik sebuah karya baik berupa buku, film, karya tulis, dan sebagainya. Merujuk pada Kamus Besar Bahasa Indonesia, resensi adalah pertimbangan atau pembicaraan tentang buku. 

Baca Juga: 10 Istilah Beken dalam Resensi Film yang Harus Kamu Tahu, Biar Update!

Menilai sebuah karya lewat resensi, supaya lebih objektif dan terstruktur

dm-player
Meresensi Karya, Hal yang Belum Banyak Diketahui Orang Awam!ilustrasi media online (pixabay.com/StockSnap)

Walau kebanyakan resensi dilakukan pada sebuah buku, tetapi karya tulis atau film juga bisa diresensi. Asalkan saja struktur atau unsur dalam sebuah resensi dituliskan secara jelas dan detail. Berikut adalah unsur resensi yang perlu kamu ketahui:

  • Judul, kamu perlu menuliskan judul resensi dari sebuah karya secara lengkap;
  • Identitas, kamu perlu menulis apa saja yang menjadi informasi dalam sebuah karya, seperti nama pengarang, penerbit, jenis buku, dan lain-lain;
  • Pendahuluan, kamu perlu memberikan penjelasan tentang tema singkat dari sebuah karya tulis, biasanya sesuai dengan apa yang kamu tangkap ketika menikmati karya tersebut;
  • Isi, saatnya kamu masuk ke dalam inti bahasan yang berupa sinopsis, kelebihan dan juga kelemahan dari karya tersebut, baik berupa kesalahan tanda baca atau kesalahan penulisan;
  • Penutup, menuliskan kesimpulan dari apa yang sudah kamu bahas dan nilai sebuah karya dari baik atau kurangnya.

Baca Juga: 5 Filosofi Hidup yang Dapat Dipetik dari Mata Air, Penuh Makna!

Laurensius Aldiron Photo Verified Writer Laurensius Aldiron

Seorang pegawai kantoran pada umumnya, yang memilih menulis untuk mengeluarkan opini yang tak bisa disampaikan secara langsung..

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya