11 Kata Bahasa Indonesia yang Seharusnya Tidak Ditulis Pakai Huruf 'P'

Ingat baik-baik, jangan sampai salah!

Di kehidupan sehari-hari, masyarakat Indonesia kerap melafalkan kata yang tidak sesuai dengan aturan penulisan dalam KBBI. Misalnya kata "maaf" yang kerap dilafalkan "maap".

Secara tak sadar, hal itu bisa memengaruhi kita saat menulisnya. Harusnya kita menulis "maaf", tapi karena terbisa mengganti huruf 'f' dengan 'p' kita pun jadi ikut menulis "maap". Kalau hal itu terjadi saat menulis chat ke pacar tidak masalah, tapi jangan sampai hal itu terjadi saat menulis surat resmi.

Maka dari itu, artikel ini mengajak kamu untuk mengingat kembali 11 kata yang seharusnya tidak ditulis pakai huruf 'p'. Yuk simak!

1. “Hapal” atau “hafal”? Penulisan yang benar tidak pakai huruf 'p', ya!

11 Kata Bahasa Indonesia yang Seharusnya Tidak Ditulis Pakai Huruf 'P'kata yang seharusnya tidak ditulis pakai huruf 'p' (dok. pribadi/Lia Pramisti)

2. Selama pandemi kita sering mendengar orang-orang menyebut kata ini. Penulisannya yang benar adalah "negatif", bukan "negatip"

11 Kata Bahasa Indonesia yang Seharusnya Tidak Ditulis Pakai Huruf 'P'kata yang seharusnya tidak ditulis pakai huruf 'p' (dok. pribadi/Lia Pramisti)

3. Lawan kata dari negatif adalah "positif". Penulisan yang benar adalah tidak pakai huruf ‘p’

11 Kata Bahasa Indonesia yang Seharusnya Tidak Ditulis Pakai Huruf 'P'kata yang seharusnya tidak ditulis pakai huruf 'p' (dok. pribadi/Lia Pramisti)

4. Meski sering disebut dengan “pebruari”, kata ini tidak boleh ditulis pakai huruf ‘p’

11 Kata Bahasa Indonesia yang Seharusnya Tidak Ditulis Pakai Huruf 'P'kata yang seharusnya tidak ditulis pakai huruf 'p' (dok. pribadi/Lia Pramisti)

Baca Juga: 10 Kata Bahasa Indonesia Ini Ternyata Berasal dari Bahasa Sanskerta

5. Meski banyak yang menyebut “nopember”, bentuk baku kata ini tidak pakai huruf ‘p’, melainkan ‘v’

11 Kata Bahasa Indonesia yang Seharusnya Tidak Ditulis Pakai Huruf 'P'kata yang seharusnya tidak ditulis pakai huruf 'p' (dok. pribadi/Lia Pramisti)
dm-player

6. Siapa nih yang saat chatting sama teman nulisnya "maap"? Ingat, kata bakunya tidak pakai huruf 'p', ya!

11 Kata Bahasa Indonesia yang Seharusnya Tidak Ditulis Pakai Huruf 'P'kata yang seharusnya tidak ditulis pakai huruf 'p' (dok. pribadi/Lia Pramisti)

7. Jangan ganti huruf 'f' dengan 'p' dalam penulisan kata "tarif"

11 Kata Bahasa Indonesia yang Seharusnya Tidak Ditulis Pakai Huruf 'P'kata yang seharusnya tidak ditulis pakai huruf 'p' (dok. pribadi/Lia Pramisti)

8. “Pondasi” adalah salah satu bentuk penulisan yang salah. Menurut KBBI, penulisan yang benar seharusnya tidak pakai huruf ‘p’

11 Kata Bahasa Indonesia yang Seharusnya Tidak Ditulis Pakai Huruf 'P'kata yang seharusnya tidak ditulis pakai huruf 'p' (dok. pribadi/Lia Pramisti)

9. "Nafsu" bermakna keinginan hati yang kuat. Penulisan kata yang baku tidak pakai huruf 'p', ya!

11 Kata Bahasa Indonesia yang Seharusnya Tidak Ditulis Pakai Huruf 'P'kata yang seharusnya tidak ditulis pakai huruf 'p' (dok. pribadi/Lia Pramisti)

10. Begitu pula dengan kata yang satu ini. Penulisan "sarap" itu salah, yang benar adalah "saraf"

11 Kata Bahasa Indonesia yang Seharusnya Tidak Ditulis Pakai Huruf 'P'kata yang seharusnya tidak ditulis pakai huruf 'p' (dok. pribadi/Lia Pramisti)

11. Meski kata “provinsi” sering diucapkan sebagai “propinsi”, akan tetapi penulisan yang benar seharunya pakai huruf ‘v’, bukan ‘p’

11 Kata Bahasa Indonesia yang Seharusnya Tidak Ditulis Pakai Huruf 'P'kata yang seharusnya tidak ditulis pakai huruf 'p' (dok. pribadi/Lia Pramisti)

Itu tadi kata yang seharusnya tidak ditulis pakai huruf ‘p’. Wajib hafal ya! 

Baca Juga: 10 Kosakata Bahasa Indonesia yang Mirip dengan Bahasa Spanyol

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ane Hukrisna

Berita Terkini Lainnya