7 Tips Jitu Supaya Hasil Belajarmu Maksimal dan Dapat Nilai Tinggi

Sesuaikan cara belajar yang menurutmu mudah dan nyaman

Bagi seorang pelajar, tugas mereka adalah belajar dengan giat agar bisa mendapatkan nilai yang bagus. Namun, tidak semua pelajar yang belajar dengan rajin dan tekun. Banyak yang malas belajar, bahkan ada yang membenci suatu mata pelajaran dikarenakan kesulitan dalam mempelajarinya. Hal tersebut dikarenakan mereka belum memiliki metode belajar yang efisien dan nyaman.

Banyak pelajar yang hanya belajar keras hanya ketika ada ujian atau ulangan. Tentu saja cara tersebut sangat tidak disarankan dan berisiko tinggi lupa terhadap apa yang kita pelajari.

Maka dari itu, diperlukan manajemen waktu dan beberapa cara belajar yang efisien dan nyaman. Berikut adalah tips dan cara belajar bagi kalian yang kesulitan dalam belajar. Coba diterapkan dengan konsisten supaya hasilnya pun maksimal dan kamu dapat nilai tinggi.

1. Tentukan waktu belajarmu

7 Tips Jitu Supaya Hasil Belajarmu Maksimal dan Dapat Nilai TinggiPexels/JETSHOOTS

Ini sangat penting dalam memanajemen waktu belajarmu agar lebih efektif. Yang harus kalian lakukan adalah menentukan waktu yang membuat kalian nyaman dalam belajar.

Bagi kebanyakan orang, belajar di pagi hari adalah waktu belajar yang nyaman dan mudah untuk memahami pelajaran. Belajar di jam 3-4 pagi akan membuat kalian mudah dalam memahami pelajaran, bahkan pelajaran yang kalian anggap sangat sulit.

2. Konsisten dalam belajar

7 Tips Jitu Supaya Hasil Belajarmu Maksimal dan Dapat Nilai TinggiPexels/TirachardKumtanom

Belajar tidak perlu hingga berjam-jam, 1-2 jam setiap hari saja sudah cukup. Yang diperlukan adalah konsistensi dalam belajar. Daripada kamu belajar berjam-jam ketika akan ujian, lebih baik kamu belajar setiap hari meskipun hanya 1 jam saja.

Dengan begitu, kamu akan mudah mengingat apa yang telah kamu pelajari dan masih punya banyak waktu untuk mengulang pelajaran yang kamu anggap susah.

3. Selalu bertanya jika ada kesulitan

7 Tips Jitu Supaya Hasil Belajarmu Maksimal dan Dapat Nilai Tinggichannel4.com

Jangan pernah malu untuk bertanya, seperti kata pepatah, "malu bertanya, sesat di jalan".

Tidak mungkin kita selalu tahu setiap apa yang kita pelajari, pasti ada yang tidak kita ketahui dan kita anggap sulit. Maka dari itu tanyakan apa saja hal sulit tersebut kepada gurumu, pasti gurumu akan menjawabnya dengan senang hati.

Jika kamu masih malu untuk bertanya kepada gurumu, tanyakan saja pada teman sekelasmu yang kamu anggap pintar, dengan begitu mungkin kamu akan lebih mudah paham.

dm-player

4. Manfaatkan teknologi

7 Tips Jitu Supaya Hasil Belajarmu Maksimal dan Dapat Nilai Tinggilemonway.com

Di era modern seperti sekarang, kata "Internet" sudah tidak asing lagi di telinga kita. Gunakanlah internet untuk belajar. Jika melalui penjelasan gurumu kamu masih belum paham, kamu bisa melihat tutor-tutor di YouTube secara gratis ataupun di kelas-kelas online yang berbayar.

Sekarang sudah banyak sekali video pembelajaran di internet yang bisa kamu jadikan alternatif jika kamu kesulitan memahami penjelasan dari gurumu.

Baca Juga: Gak Akan Jadi Cupu, Ini 5 Alasan Kenapa Kamu Harus Rajin Belajar

5. Ketahui tujuan dan manfaat suatu pelajaran

7 Tips Jitu Supaya Hasil Belajarmu Maksimal dan Dapat Nilai TinggiPexels/Startup Stock Photos

Dengan mengetahui manfaat dan tujuan dari suatu pelajaran, kamu bisa lebih bersemangat dalam belajar dan juga mudah memahaminya. Terkadang kita hanya belajar tanpa mengetahui manfaatnya, hal tersebutlah salah satu faktor yang menyebabkan kita jadi malas belajar. Jika kamu tidak mengerti apa manfaat dan tujuan suatu materi pelajaran, kamu bisa menanyakannya kepada gurumu atau juga bisa mencarinya di internet.

6. Kurangi begadang

7 Tips Jitu Supaya Hasil Belajarmu Maksimal dan Dapat Nilai Tinggipixabay.com

Banyak penelitian yang menunjukkan beberapa bahaya begadang bagi kesehatan maupun pikiran kita. Salah satunya yaitu sulit untuk berkonsentrasi dan mengingat sesuatu. Tentu saja ini akan mengahambat kamu dalam belajar. Karena dalam belajar dibutuhkan konsentrasi yang baik.

Daripada tidur larut malam dan bangun siang, lebih baik tidur lebih awal sekitar jam 8/9 dan bangun pagi sekitar jam 3/4. Dengan begitu, otak kita akan lebih fresh dan mudah untuk berkonsentrasi dalam belajar.

7. Belajar kelompok

7 Tips Jitu Supaya Hasil Belajarmu Maksimal dan Dapat Nilai TinggiUnsplash/HelenaLopes

Jika kamu kesulitan belajar sendirian, adakan belajar kelompok bersama temanmu, terutama ajaklah temanmu yang pintar. Dengan begitu, jika kalian ada kesulitan, kalian bisa saling membantu untuk menyelesaikannya.

Itulah beberapa tips dan cara belajar yang nyaman dan efisien.. Sesuaikan dengan cara belajar yang kalian anggap mudah dan nyaman. Dengan begitu, akan membuat kalian lebih bersemangat dalam belajar.

Muhammad Falah Abdurrafi Photo Writer Muhammad Falah Abdurrafi

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya