Bukan Cuma Belajar, 5 Hobi Ini Juga Bisa Membuatmu Tambah Cerdas Lho!

Hobi kamu termasuk gak?

Selain belajar, menyalurkan hobi bisa jadi salah satu cara untuk membuat otak bekerja lebih baik dan meningkatkan kemampuan berpikir. Artinya, secara tidak langsung, melakukan hobi yang disukai bisa membuatmu menjadi lebih cerdas.

Ada beberapa hobi yang bisa memberikan dampak positif tersebut. Tidak percaya? Berikut hobi yang juga bisa membuatmu tambah cerdas.

1. Bermain alat musik

Bukan Cuma Belajar, 5 Hobi Ini Juga Bisa Membuatmu Tambah Cerdas Lho!unsplash/Marcos Luiz Photograph

Bermain alat musik dapat mendorong perkembangan fungsi-fungsi motorik dalam otak, sehingga meningkatkan kemampuan kognitif yang dimiliki. Jika kamu tidak terlalu menyukai belajar melalui buku, melakukan hobi yang satu ini bisa menjadi pilihannya.

2. Bermain games

Bukan Cuma Belajar, 5 Hobi Ini Juga Bisa Membuatmu Tambah Cerdas Lho!unsplash/Didin Bahana

Dilansir nypost.com, para peneliti di University of York diketahui telah menemukan fakta bahwa bermain video games mirip seperti tes IQ sehingga dapat meningkatkan kecerdasan otak.

Tak hanya itu, fakta ini juga didukung dengan penelitian yang dilakukan Leiden University pada 2012 yang menyatakan bahwa bermain games dapat mengembangkan working memory. 

Working memory adalah sebuah sistem di otak yang bertugas untuk menyimpan dan memproses informasi, baik informasi baru maupun lama.

3. Membaca

Bukan Cuma Belajar, 5 Hobi Ini Juga Bisa Membuatmu Tambah Cerdas Lho!Pexels/Phong Bùi Nam
dm-player

Dengan rutin membaca setiap hari, bagian otak kiri akan menjadi lebih aktif sehingga mampu menyerap bahasa dengan mudah. Oleh karena itu, biasanya orang yang memiliki hobi membaca memiliki wawasan yang jauh lebih luas, bukan?

Baca Juga: 7 Skill Dasar Ini Wajib Dimiliki agar Jadi Orangtua yang Cerdas

4. Menonton film

Bukan Cuma Belajar, 5 Hobi Ini Juga Bisa Membuatmu Tambah Cerdas Lho!unsplash/Victoria Heath

Selain membaca, menonton film juga menjadi salah satu hobi yang bisa meningkatkan kecerdasan. Ini karena tidak semua orang menyukai gaya belajar secara visual seperti membaca.

Ada juga gaya belajar lain yang dinamakan auditori, di mana seseorang mampu memahami sesuatu lebih baik dengan cara mendengarkan dan melihat.

5. Berolahraga

Bukan Cuma Belajar, 5 Hobi Ini Juga Bisa Membuatmu Tambah Cerdas Lho!Unsplash/Bruce Mars

Beruntunglah kamu yang memiliki hobi berolahraga! Sebab, berdasarkan penelitian yang dilakukan oleh Dartmouth College pada 2009, ketika berolahraga, otak akan menghasilkan zat protein bernama Brain-Derived Neurotrophic Factor (BDNF).

Zat tersebut berpengaruh terhadap kemampuan kognitif. Oleh karena itu, dengan berolahraga secara rutin, maka kamu bisa meningkatkan kemampuan daya ingat dalam otak.

Itu dia beberapa hobi yang bisa meningkatkan kecerdasan otak. Apakah hobimu termasuk?

Baca Juga: Sering Terlibat Perdebatan, Pakai 8 Cara Ini Agar Kamu Terlihat Cerdas

Topik:

  • Muhammad Tarmizi Murdianto
  • Febriyanti Revitasari

Berita Terkini Lainnya