5 Jenis Cerita Rakyat yang Ada di Indonesia, Masih Ingat?

Ada dongeng hingga fabel

Berbicara tentang cerita rakyat di Indonesia pasti kamu sudah tidak asing lagi dengan dongeng. Namun, tahukah kamu jika terdapat beberapa jenis cerita rakyat selain dongeng yang ada di Indonesia?

Jika kamu sudah melupakannya, yuk coba ingat-ingat kembali ulasan 5 jenis cerita rakyat Indonesia berikut ini. Ada fabel dan sage, lho!

1. Dongeng

5 Jenis Cerita Rakyat yang Ada di Indonesia, Masih Ingat?IDN Times/M. Tarmizi Murdianto

Menurut KBBI, dongeng ialah cerita yang tidak benar-benar terjadi yang berkaitan dengan kejadian aneh pada zaman dahulu. Contohnya, Keong Mas, Bawang Merah dan Bawang Putih, serta Lutung Kasarung.

2. Legenda

5 Jenis Cerita Rakyat yang Ada di Indonesia, Masih Ingat?IDN Times/M. Tarmizi Murdianto

Legenda menurut KBBI diartikan sebagai cerita rakyat pada zaman dahulu yang berhubungan dengan peristiwa sejarah terjadinya suatu tempat. Misalnya, Sangkuriang, Situ Bagendit, dan Roro Mendut.

3. Mitos

5 Jenis Cerita Rakyat yang Ada di Indonesia, Masih Ingat?IDN Times/M. Tarmizi Murdianto
dm-player

Mitos adalah cerita suatu bangsa tentang dewa dan pahlawan zaman dahulu, mengandung penafsiran tentang asal-usul semesta alam, manusia, dan bangsa tersebut. Mitos juga mengandung arti mendalam yang diungkapkan dengan cara gaib.

Selain itu, dalam KBBI mitos juga bisa diartikan dengan cerita tentang dewa-dewa dan pahlawan pada masa lalu yang memiliki tafsir dan makna tentang kejadian asal usul manusia. Contoh mitos yang ada di Indonesia, seperti kisah Dewi Sri dan Nyi Roro Kidul.

Baca Juga: 7 Kata Bahasa Jawa yang Sulit Diterjemahkan dalam Bahasa Indonesia

4. Fabel

5 Jenis Cerita Rakyat yang Ada di Indonesia, Masih Ingat?IDN Times/M. Tarmizi Murdianto

Berdasarkan KBBI, fabel merupakan cerita yang menggambarkan watak dan budi manusia yang pelakunya diperankan oleh binatang. Dengan kata lain, fabel merupakan cerita rakyat yang berisi tentang pendidikan moral dan budi pekerti. Contoh; kisah si Kancil, kisah kura-kura dan moyet, serta kisah si kancil dan buaya.

5. Sage

5 Jenis Cerita Rakyat yang Ada di Indonesia, Masih Ingat?IDN Times/M. Tarmizi Murdianto

Menurut KBBI, sage adalah cerita rakyat berdasarkan cerita sejarah yang sudah ditambah imajinasi masyarakat. Contoh sage yang ada di Indonesia, antara lain; Cerita Ciung Wanara, Cerita Joko Tingkir, dan Cerita Hang Tuah.

Itulah 5 jenis cerita Indonesia yang sebenarnya telah kita pelajari sejak di bangku Sekolah Dasar. Nah, di antara kelima jenis cerita rakyat di atas, kira-kiara manakah yang masih kamu ingat?

Baca Juga: 12 Jajanan Tradisional Indonesia Tak Lekang oleh Waktu, Enak Banget!

Topik:

  • Muhammad Tarmizi Murdianto
  • Pinka Wima
  • Bayu Aditya Suryanto
  • Jumawan Syahrudin
  • Bella Manoban

Berita Terkini Lainnya