Nama Hari dalam Bahasa Inggris, Dasar tapi Penting untuk Diketahui!

#IDNTimesLife Jangan lupa dihafal juga

Mempelajari Bahasa Inggris gak melulu tentang grammar dan ungkapan layaknya idiom atau istilah yang bersifat native. Sebab, penting juga untuk mempelajari serta menghafalkan materi dasar, seperti nama-nama hari dalam Bahasa Inggris

Oleh karenanya, bagi kamu yang sedang belajar Bahasa Inggris dasar, mari simak ulasan mengenai nama-nama hari dalam Bahasa Inggris berikut ini. Wajib dihafalkan, ya!

1. Monday

Nama Hari dalam Bahasa Inggris, Dasar tapi Penting untuk Diketahui!IDN Times/M. Tarmizi Murdianto

Nama hari dalam Bahasa Inggris pertama yang perlu kamu ketahui adalah Monday yang berarti Senin. Umumnya, kata Monday ini disingkat menjadi Mon atau Mo dalam sebuah kalender. Contoh kalimatnya:

"It’s the first Monday after I walked out of my job." Artinya, "Ini hari Senin pertama setelah aku keluar dari pekerjaanku."

2. Tuesday

Nama Hari dalam Bahasa Inggris, Dasar tapi Penting untuk Diketahui!IDN Times/M. Tarmizi Murdianto

Selanjutnya, ada hari Selasa yang dalam Bahasa Inggris disebut dengan Tuesday. Berikut contoh penggunaannya dalam sebuah kalimat:

"It was the first words spoken to him by the sharp-tongued woman since the prior Tuesday evening when she’d first purchased the letters." Artinya, "Itu adalah kata-kata pertama yang diucapkan kepadanya oleh wanita berlidah tajam sejak Selasa malam sebelumnya ketika dia pertama kali membeli surat-surat itu."

3. Wednesday

Nama Hari dalam Bahasa Inggris, Dasar tapi Penting untuk Diketahui!IDN Times/M. Tarmizi Murdianto

Setelah Tuesday, kamu bisa mengatakan Wednesday yang bila diterjemahkan ke dalam Bahasa Indonesia berarti hari Rabu. Namun, perlu diketahui bila pelafalan yang benar untuk mengucapkan kata ini adalah 'wens-day', bukan 'wed-nes-day'. Misal:

"They studied together at the library on Wednesday evenings." Artinya, "Mereka belajar bersama di perpustakaan pada Rabu malam."

4. Thursday

Nama Hari dalam Bahasa Inggris, Dasar tapi Penting untuk Diketahui!IDN Times/M. Tarmizi Murdianto
dm-player

Kamis merupakan salah satu hari yang paling dekat dengan hari libur, namun masih termasuk ke dalam hari kerja. Dalam Bahasa Inggris, Kamis biasa disebut dengan Thursday. Contoh:

"I can scarcely wait until Thursday next when we will again be in one another’s company!" Artinya, "Aku hampir tidak bisa menunggu sampai Kamis depan ketika kita akan bersama lagi!"

Baca Juga: 8 Slang Bahasa Inggris Ini Bisa Bikin Kamu Tambah Gaul!

5. Friday

Nama Hari dalam Bahasa Inggris, Dasar tapi Penting untuk Diketahui!IDN Times/M. Tarmizi Murdianto

Pernah dengar istilah TGIF (Thank God It's Friday)? Nah, istilah tersebut merujuk pada hari Jumat atau yang dalam Bahasa Inggris disebut Friday karena diasosiasikan sebagai pembuka akhir pekan sebelum Sabtu dan Minggu tiba. Contoh penggunaan katanya:

"Friday night the weather was warm and clear." Artinya, "Jumat malam cuaca hangat dan cerah."

6. Saturday

Nama Hari dalam Bahasa Inggris, Dasar tapi Penting untuk Diketahui!IDN Times/M. Tarmizi Murdianto

Selanjutnya, ada Saturday alias Sabtu yang merupakan salah satu hari libur dalam akhir pekan. Meski terbilang hari libur, tetapi masih banyak juga lho orang yang bekerja atau melakukan kegiatan perkantoran di hari Sabtu. Contoh pembuatan kalimatnya:

"The counter is closed on Saturdays and Sundays." Artinya, "Konter tutup pada hari Sabtu dan Minggu."

7. Sunday

Nama Hari dalam Bahasa Inggris, Dasar tapi Penting untuk Diketahui!IDN Times/M. Tarmizi Murdianto

Terakhir, sampai di penghujung hari yaitu Minggu atau yang dalam Bahasa Inggris disebut Sunday. Untuk penggunaan katanya kamu bisa membuatnya, seperti:

"The concert will be held Sunday." Artinya, konser akan digelar pada hari Minggu.

Itu dia nama-nama hari dalam Bahasa Inggris yang perlu kamu ketahui dan hafalkan. Semoga bermanfaat untuk mengembangkan kosakata dasarmu, ya!

Baca Juga: 6 Istilah Penting dalam Percakapan Bahasa Inggris Ini Perlu Kamu Hafal

Topik:

  • Muhammad Tarmizi Murdianto
  • Febriyanti Revitasari

Berita Terkini Lainnya