Kuliah Sambil Kerja? Ini 6 Tipsnya Supaya Jadwalmu Gak Berantakan

#EdFunFact Karena kuliah sambil bekerja itu bukanlah hal yang mudah

Siapa bilang kuliah sambil kerja itu gampang? Enggak gampang! Ada banyak hal yang harus dipertimbangkan, ada banyak energi yang mungkin akan lebih kita keluarkan dan waktu senggang yang harus kita relakan untuk melakukan pekerjaan atau ngerjain tugas. Tapi, semua akan terbayar dengan gaji yang kita terima, rasa puas, dan pengalaman yang berharga.

Meskipun enggak gampang, tapi kuliah sambil kerja itu sebenarnya menyenangkan. Ngeri-ngeri sedap gitu, deh. Nah, berikut ini tips supaya antara kegiatan kuliah dan kerjamu jadwalnya enggak berantakan.

1. Pilih pekerjaan yang fleksibel

 Kuliah Sambil Kerja? Ini 6 Tipsnya Supaya Jadwalmu Gak Berantakandramabeans.com

Biasanya untuk mahasiswa itu ada pekerjaan part-time dimana kita enggak harus seharian penuh atau setiap hari mengabdikan diri di pekerjaan kita. Part-time sangat cocok untuk mereka yang masih kuliah. Misalnya menjadi penulis freelance, menjadi guru les private, jadi editor, kerja di cafe saat malam hari. usahakan atasanmu tahu bahwa kamu sedang kuliah, ya.

Kalau mau kerja sendiri misalnya buka bisnis online, boleh banget. Malah makin fleksibel lagi sama jadwal kuliahmu. Pemilihan jam kerja yang fleksibel akan membuat kita terhindar dari jadwal yang bertabrakan dengan jadwal kuliah.

2. Siapkan energi ekstra

 Kuliah Sambil Kerja? Ini 6 Tipsnya Supaya Jadwalmu Gak Berantakankoreandrama.today

Kuliah itu bukan sesuatu yang mudah. Apalagi bekerja. Dua hal itu punya kesulitannya masing-masing dan harus rela memberikan effort lebih disana. Nah, karena kamu memilih untuk menjalani kedua hal itu, maka kamu harus sudah tahu resikonya. Salah satunya adalah dengan menyiapkan tenaga ekstra.

Jangan sampai sakit, dijaga pola makan dan sempatkan untuk olahraga. Jaga kesehatan supaya tetap fit, sehingga kuliah dan kerja tidak terganggu. Memang sulit, tapi masih bisa dilakukan, kok.

3. Atur waktu dengan sebaik-baiknya

dm-player
 Kuliah Sambil Kerja? Ini 6 Tipsnya Supaya Jadwalmu Gak Berantakanmldspot.com

Gunakan seluruh waktu yang kamu punya dengan sebaik-baiknya. Bukan waktunya lagi untuk stalking gebetan 24 jam non-stop, atau sibuk kepoin berita selebriti apalagi ikutan bergossip disana. Pakailah waktumu dengan maksimal. Misalnya di sela-sela bekerja, kamu bisa mengerjakan tugas yang belum selesai dikerjakan. Atau gunakan waktu yang tersisa sebelum kelas masuk untuk mengerjakan sedikit pekerjaanmu. Pokoknya jangan sampai deh waktu terbuang sia-sia.

4. Jangan menunda-nunda!

 Kuliah Sambil Kerja? Ini 6 Tipsnya Supaya Jadwalmu Gak Berantakanlife.idntimes.com

Jangan menunda-nunda untuk melakukan pekerjaan. Karena percayalah, ketika itu bertumpuk dan kelihatan banyak, kamu akan malas mengerjakannya. Jadi, sebelum bertumpuk, yuk cicil pekerjaan itu sedikit demi sedikit. Apalagi kan kamu enggak cuma kuliah atau kerja saja.

5. Tetapkan prioritas

 Kuliah Sambil Kerja? Ini 6 Tipsnya Supaya Jadwalmu Gak Berantakanthe74million.org

Ingat bahwa kuliah adalah kewajiban utamamu. Sedangkan bekerja mungkin adalah sambilan untukmu. pertahankan nilaimu agar tetap stabil. Kalaupun turun, usahakan enggak terlalu drastis. Bahkan usahakan naik meskipun cuma sedikit. Semangat ya pekerja part-time!

6. Sempatkan untuk refreshing

 Kuliah Sambil Kerja? Ini 6 Tipsnya Supaya Jadwalmu Gak Berantakanwesternunion.com

Apresiasi kerja kerasmu untuk menyeimbangkan kedua kehidupan yang berbeda itu. Bisa dengan jalan-jalan, nonton film kesukaanmu, tiduran malas di kasur saat akhir pekan, makan makanan favoritmu, dan sebagainya. Pokoknya yang bisa bikin kamu fresh lagi, deh. Kamu bakalan lebih siap menyambut hari esok dengan pikiran yang jernih.

Putri Aisya Pahlawani Photo Verified Writer Putri Aisya Pahlawani

20% princess, 80% ordinary human

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya