5 Cara Belajar Bahasa Asing Berbekal Nonton Film, Makin Native!

Selalu ada cara seru untuk bisa fasih 

Banyak benefit yang kamu bisa dapatkan dengan menguasai bahasa asing. Dalam belajar bahasa asing, hal yang menjadi momok adalah kemampuan berbicara. Bisa berbicara bahasa asing dengan fasih adalah impian banyak orang.

Jika kamu mencari cara alternatif untuk belajar bahasa asing, kamu bisa menggunakan media sebuah film. Ya, metode menonton film ini banyak diterapkan sebab kamu bisa secara langsung mengetahui arti dan bagaimana cara mengucapkannya.

Terdapat setidaknya lima cara untuk menggunakan metode menonton film sebagai sarana belajar bahasa asing. Yuk, simak!

1. Menonton film dengan dua subtitle 

5 Cara Belajar Bahasa Asing Berbekal Nonton Film, Makin Native!ilustrasi menonton film (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Pastikan kamu mencantumkan subtitle bahasa Indonesia dan bahasa asing di layar kaca. Untuk seorang pemula menonton film dengan dua subtitle adalah langkah awal untuk bisa berbicara bahasa asing.

Selain kamu bisa mengetahui artinya, hal tersebut akan mempermudah kamu menggunakan bahasa asing pada timing yang tepat. Dalam kehidupan sehari-hari, kamu juga bisa menggunakan beberapa kalimat dari subtitle film untuk berbicara bahasa asing dengan keluarga atau teman-temanmu.

Sering menonton film dengan dua subtitle dan mempratekkannya, maka tak menutup kemungkinan kamu bisa menjadi fasih berbicara bahasa asing. Menonton film tanpa dua subtitle membuat kamu kesulitan dalam mengetahui dan menggunakan bahasa asing. Maka dari itu, mulai sekarang kamu harus menonton film dengan menggunakan dua subtitle, ya!

2. Mimicking 

5 Cara Belajar Bahasa Asing Berbekal Nonton Film, Makin Native!ilustrasi menirukan (pexels.com/Artem Podrez)

Mimicking berarti meniru semirip mungkin pada sebuah aksi. Dengan meniru gerak-gerik bahasa tubuh dan menirukan percakapan aktor pemain akan membantu kamu untuk bisa berbicara bahasa asing.

Jika kamu sering melatih diri dengan cara ini, maka pengucapan bahasa asing kamu akan semakin meningkat. Apalagi jika hal tersebut dilakukan secara berulang kali, tentu saja dapat menaikkan level berbicara kamu menjadi fasih 

3. Ganti beberapa kata dengan pola kalimat berbeda

dm-player
5 Cara Belajar Bahasa Asing Berbekal Nonton Film, Makin Native!ilustrasi belajar (pexels.com/Vlada Karpovich)

Berkreasi pada sebuah kalimat adalah langkah yang cemerlang untuk membantu kamu merangkai kalimat sendiri. Dari subtitle film yang kamu tonton, kamu bisa menggunakan pola kalimat yang sama hanya dengan mengganti subjek atau objek sesuai keinginan kamu.

Semakin sering kamu latihan dengan cara ini, maka kamu bisa menggunakan pola bahasa asing tanpa harus mengetahui tata bahasanya. Mengganti beberapa kata dengan menggunakan kalimat sendiri, tentu hal ini akan meningkatkan cara berbicara kamu menjadi fasih. 

Baca Juga: 5 Perasaan yang Harus Dihindari Saat Belajar Bahasa Asing, Lawan!

4. Catat dan hafalkan kosakata yang tidak kamu ketahui 

5 Cara Belajar Bahasa Asing Berbekal Nonton Film, Makin Native!ilustrasi menulis kosakata (pexels.com/George Milton)

Dalam subtitle film yang kamu tonton, tentunya kamu akan menemukan kata-kata baru yang belum familiar bagi kamu. Maka dari itu, kamu harus mencatat kosakata dibuku saku lalu kemudian dihafalkan. Jika dalam sehari kamu mencatat 10 atau 5 kosakata, maka dalam seminggu bahkan sebulan sudah sangat banyak kosakata yang kamu ketahui.

Lakukan cara ini secara berulang kali sehingga kapanpun dan dimanapun kamu berada dengan membawa buku saku kosakata, kamu bisa berlatih berbicara bahasa asing dengan menggunakan kosakata yang kamu sudah hafalkan. Dengan memperkaya kosakata, kamu akan mampu berbicara bahasa asing hingga fasih. 

5. Tes dirimu dengan menonton film tanpa subtitle 

5 Cara Belajar Bahasa Asing Berbekal Nonton Film, Makin Native!ilustrasi perempuan fokus ujian (pexels.com/Zen Chung)

Posisikan dirimu seperti seorang murid yang sedang belajar bahasa. Saat kamu sudah mempelajari semuanya dengan baik, kamu perlu memberikan ujian bagi dirimu sendiri untuk bisa mengetahui seberapa jauh kemampuan kamu dalam berbicara bahasa asing. Jika banyak kalimat yang kamu ketahui pada film yang kamu tonton, itu berarti bahwa kamu sudah fasih berbicara dalam bahasa asing.

Menonton film sambil belajar bahasa asing adalah cara terbaik untuk bisa fasih berbicara bahasa asing. Sering menonton dan melihat, seseorang akan terotomatis mengingat kalimat dengan mudah. Maka dari itu, praktekkanlah lima cara diatas agar kemampuan berbicara bahasa asing kamu menjadi fasih.      

Baca Juga: 5 Tantangan saat Belajar Bahasa Asing, Jangan Langsung Nyerah!

Ria Awe Photo Verified Writer Ria Awe

"Ketika mulut tak sanggup berkata, menulislah biarkan hati yang berbicara." IG @riaawe21

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Debby Utomo

Berita Terkini Lainnya