Ikut Ujian SBMPTN Saat Corona? Ikuti 10 Protokol Kesehatan Ini

Protokol kesehatan secara mandiri juga perlu dilakukan, lho

Ujian tes berbasis komputer atau UTBK SBMPTN 2020 sedikit berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya. Pelaksanaan yang diadakan saat pandemik virus corona ini mengharuskan panitia menerapkan beberapa penyesuaian agar ujian tetap terlaksana tanpa mengabaikan protokol kesehatan.

Tahun ini, UTBK SBMPTN dibagi dari dua gelombang. Gelombang pertama untuk calon peserta di lokasi tes digelar pada 5 sampai 14 Juli 2020. Sementara, gelombang kedua dilaksanakan pada 20 sampai 29 Juli 2020 bagi calon peserta yang sulit meninggalkan kotanya sendiri.

Sebagai peserta, kamu harus tetap menerapkan protokol kesehatan mandiri agar nyaman saat mengikuti UTBK di tengah pandemik virus corona. Berikut anjuran yang bisa menjadi pertimbanganmu.

1. Bagi yang belum ujian, kurangi aktivitas di luar rumah, apalagi berkumpul di keramaian agar kamu tetap sehat saat hari-H

Ikut Ujian SBMPTN Saat Corona? Ikuti 10 Protokol Kesehatan Iniunsplash.com/juancadg

2. Tidur yang cukup dan jangan begadang untuk belajar. Sudah cukup belajar, saatnya menenangkan pikiran sehari sebelum ujian

Ikut Ujian SBMPTN Saat Corona? Ikuti 10 Protokol Kesehatan IniUnsplash.com/Matthew T Rader

3. Jaga kebersihan makanan dan minum vitamin agar daya tahan tubuh terjaga serta imun bekerja optimal. Setidaknya, kamu tidak lemas saat ujian

Ikut Ujian SBMPTN Saat Corona? Ikuti 10 Protokol Kesehatan Iniunsplash.com/iangvalerio

4. Sebaiknya, gunakan kendaraan pribadi saat ke lokasi ujian. Kalaupun harus naik kendaraan umum, jaga jarak dan jangan terlambat

Ikut Ujian SBMPTN Saat Corona? Ikuti 10 Protokol Kesehatan Iniunsplash.com/ch49man

5. Sediakan minimal dua masker. Usahakan menggunakan sarung tangan dan pakai face shield jika tidak terganggu memakainya

Ikut Ujian SBMPTN Saat Corona? Ikuti 10 Protokol Kesehatan Iniunsplash.com/amikacin

Baca Juga: 10 Ilustrasi Pasutri Baru Saat #Dirumahaja, Seru

dm-player

6. Selalu sedia hand sanitizer atau tisu basah, apalagi jika tidak menggunakan sarung tangan

Ikut Ujian SBMPTN Saat Corona? Ikuti 10 Protokol Kesehatan Iniunsplash.com/noahmatteo

7. Jangan berdesakan saat memasuki ruang ujian dan tetap jaga jarak antarpeserta. Tidak perlu takut harus antre panjang memasuki ruang ujian

Ikut Ujian SBMPTN Saat Corona? Ikuti 10 Protokol Kesehatan Iniunsplash.com/katetrifo

8. Jangan berkumpul setelah selesai ujian. Kamu dan temanmu bisa bercengkerama via grup chat atau media sosial

Ikut Ujian SBMPTN Saat Corona? Ikuti 10 Protokol Kesehatan Iniunsplash.com/northwoodn

9. Segera mandi dan pisahkan pakaian untuk dicuci. Jangan berinteraksi dengan keluarga atau peralatan apa pun sebelum membersihkan diri

Ikut Ujian SBMPTN Saat Corona? Ikuti 10 Protokol Kesehatan Iniunsplash.com/dhaya_edd_art

10. Tas, sepatu, atau benda lain yang belum ingin dicuci sebaiknya disemprot disinfektan. Simpan di tempat tersendiri yang cukup sinar matahari

Ikut Ujian SBMPTN Saat Corona? Ikuti 10 Protokol Kesehatan Iniunsplash.com/nate_dumlao

11. Terakhir, semangat dan optimis mengikuti ujian. Suasana bahagia bisa mengoptimalkan kerja imun dan tentunya otak kita

Ikut Ujian SBMPTN Saat Corona? Ikuti 10 Protokol Kesehatan Iniunsplash.com/javotrueba

Panitia akan berusaha semaksimal mungkin agar tiap peserta dapat menjalankan ujian dengan nyaman dan tetap terkendali. Kamu juga harus bisa menaati instruksi yang diberikan oleh panitia dan menjalankan protokol kesehatan mandiri. Mari bijak dan peduli dengan kesehatan bersama. Selamat ujian, ya! Kamu pasti bisa.

Baca Juga: 8 Drama Korea yang Bisa Kamu Tonton di Netflix Selama #DiRumahAja

Taoto SP Photo Verified Writer Taoto SP

Normal people. Be kind :)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Yudha

Berita Terkini Lainnya