6 Alasan Kenapa Kamu Harus Ikut Kursus, Penting untuk Karier!

Masa depan cerah, here we come!

Jakarta, IDN Times - Sebagai satuan pendidikan nonformal, Lembaga Kursus dan Pelatihan (LKP) kerap menjadi rujukan bagi banyak orang demi mengasah hard skill dan soft skill untuk bekerja, maupun memulai usaha. Kamu salah satunya?

Sayangnya, LKP kadang dipandang sebelah mata karena menyandang status sebagai pendidikan nonformal. Padahal, dengan mengikuti kursus dan pelatihan, kamu bisa lebih fokus untuk membekali diri dengan kompetensi yang sesuai dengan passion.

Tak hanya jadi fasilitas untuk mengembangkan diri, kini LKP juga turut melengkapi diri dengan membuat kurikulum yang fokus pada praktik lho. Maka gak heran, kalau para lulusannya pun terbukti jadi lebih cepat dapat pekerjaan.  

Perlu kamu ketahui, 32,70 persen lulusan vokasi kursus hanya memerlukan waktu 2 bulan untuk dapat bekerja. Hanya sekitar 20 persen saja yang perlu menunggu lebih dari satu tahun untuk bekerja. Data itu ditemukan dari hasil Survei Angkatan Kerja Nasional (Sakernas) Agustus 2020 - Februari 2021 yang dilakukan oleh Badan Pusat Statistik (BPS).

Dengan semakin singkatnya waktu yang diperlukan untuk mencari kerja, tentu dapat berimplikasi terhadap berkurangnya pengangguran. Tapi selain waktu yang singkat, apa saja keuntungan mengikuti kursus dan pelatihan lainnya? Keep scrolling yuk!

1. Banyak LKP yang bermitra dengan industri

6 Alasan Kenapa Kamu Harus Ikut Kursus, Penting untuk Karier!Ilustrasi mengikuti kursus. (ShutterStock/HaveaNiceDayPhoto)

Sri Ismiatun, pimpinan LKP Ismia Karanganyar, Jawa Tengah menjelaskan bahwa waktu tunggu yang singkat dalam mencari kerja bagi lulusan vokasi kursus tak lepas dari program LKP yang terus dikembangkan sesuai tuntutan dan kebutuhan pasar kerja.

“Sedari awal lembaga kursus diwajibkan untuk menyesuaikan program dengan kebutuhan pasar kerja. Misalnya, dari kurikulum yang selalu kami buat melibatkan atau bekerja sama dengan industri,” katanya. 

Menurutnya, beberapa LKP juga banyak yang bermitra dengan industri yang berkomitmen dalam penyerapan lulusan kursus. Terlebih, pada sejumlah program khusus, seperti Program Kecakapan Kerja (PKK) ataupun Program Kecakapan Kewirausahaan (PKW) yang diinisiasi oleh Direktorat Jenderal Pendidikan Vokasi Kemdikbudristek.

“LKP Ismia sendiri selalu berusaha untuk menyalurkan siswa langsung ke industri. Sehingga, mereka tidak perlu menunggu, tetapi malah langsung kerja,” jelasnya.

Baca Juga: 5 Manfaat Berharga Mengikuti Kursus, Penting untuk Kariermu!

2. Ada lebih dari 17 ribu LKP di Indonesia

6 Alasan Kenapa Kamu Harus Ikut Kursus, Penting untuk Karier!Ilustrasi mengikuti kursus. (ShutterStock/EF Stock)

Kalau kamu masih berpikir materi pembelajaran kursus itu-itu saja, kayaknya kamu perlu “main” lebih jauh deh.

Soalnya, kini ada lebih dari 17 ribu LKP di Indonesia dengan beragam kompetensi keahlian yang selalu berkembang mengikuti perkembangan zaman. Banyak banget!

Seperti kompetensi barista, desain grafis, digital marketing, dan sebagainya. Jadi, kamu bisa pilih skill apa yang mau kamu upgrade. 

dm-player

3. Perluas koneksi sekaligus kesempatan

6 Alasan Kenapa Kamu Harus Ikut Kursus, Penting untuk Karier!Ilustrasi kursus memasak. (ShutterStock/anon_tae)

Dengan mengikuti kursus, artinya kamu akan bertemu dengan banyak orang baru yang memiliki minat yang sama. Alhasil, relasimu sudah pasti bakal bertambah.

Bahkan bisa saja, ini menjadi peluang baru buat kamu, apakah terkait informasi lowongan pekerjaan, atau bahkan peluang untuk membuka usaha bersama.

4. Jadi nilai plus saat melamar pekerjaan

6 Alasan Kenapa Kamu Harus Ikut Kursus, Penting untuk Karier!Wanita muda melamar pekerjaan (Shutterstock/Shift Drive)

Dengan bekal hard skill dan soft skill yang didapat dari kursus, kamu pasti akan lebih percaya diri saat harus bersaing dalam dunia kerja.

Apalagi, kursus dan pelatihan yang kamu ikuti bisa menambah nilai lebih pada portofolio kamu. Ini tentu bakal jadi nilai plus saat melamar pekerjaan. Auto dilirik recruiter deh nih!

5. Bisa menggali skill-mu lebih dalam

6 Alasan Kenapa Kamu Harus Ikut Kursus, Penting untuk Karier!Ilustrasi belajar bersama. (ShutterStock/PortraitImageAsia)

Diajari langsung oleh pakar di bidangnya, pasti akan membuat kamu lebih antusias. Kamu bisa berdiskusi dan menggali keterampilanmu secara lebih mendalam.

Selain itu, kamu juga bisa menemukan beragam metode atau teknik yang belum pernah kamu pelajari selama ini. Wawasan dan keterampilanmu pun bisa berkembang dan lebih banyak tahu.

6. Modal penting buat menghadapi dunia kerja

6 Alasan Kenapa Kamu Harus Ikut Kursus, Penting untuk Karier!Seseorang ketika sedang interview untuk melamar pekerjaan (Shutterstock/Morakot Kawinchan)

Karena kegiatan pada kursus dan pelatihan lebih fokus pada praktik, maka sudah pasti keterampilanmu dalam menyelesaikan masalah akan lebih teruji.

Beragam tugas yang harus dikerjakan, entah sifatnya pribadi atau kelompok, secara tidak langsung akan meningkatkan kemampuan kamu dalam berbagai bidang.

Ini adalah modal yang cukup untuk menghadapi dunia kerja. Jadi, gak usah ragu buat ikutan kursus ya, banyak banget manfaatnya lho! #KamiVokasiKamiAhlinya (WEB)

Baca Juga: 5 Jenis Kursus Pelatihan Kartu Prakerja yang Punya Prospek Cemerlang

Topik:

  • Ridho Fauzan
  • Cynthia Kirana Dewi

Berita Terkini Lainnya