7 Idiom Bahasa Inggris tentang Dessert, Unik dan Bikin Penasaran!

Dessert favoritmu ada di dalam list, gak? 

Idiom adalah gabungan beberapa kata yang maknanya berupa kiasan, sehingga tidak bisa diartikan secara harfiah. Misalnya, ada beberapa kata asli yang kurang enak didengar kalau diucapkan secara langsung, maka idiom bisa menjadi solusi sehingga omongan yang kita keluarkan terkesan lebih lembut, namun tetap mampu menyampaikan isi pesan dengan baik.

Idiom memakai banyak sekali objek, mulai dari benda, hewan, atau makanan sebagai kata-kata penyusunnya. Khusus untuk kali ini, kita akan belajar idiom bahasa Inggris yang memakai nama-nama dessert alias makanan penutup. Penasaran? Yuk, lanjut scroll artikelnya!

1. As flat as a pancake

7 Idiom Bahasa Inggris tentang Dessert, Unik dan Bikin Penasaran!unsplash.com/Joseph Gonzalez

Seperti yang kita tahu, pancake adalah salah satu dessert punya bentuk datar atau pipih dengan tekstur yang cukup lembut. Gak jauh beda dengan makanannya, jika kamu menemukan as flat as a pancake di dalam kalimat berbahasa Inggris, itu artinya objek yang dibicarakan tersebut memang punya bentuk atau sifat yang benar-benar datar.

Contoh: The road is flat as a pancake, neither uphill nor downhill

Artinya: Jalannya benar-benar datar, tidak menanjak ataupun menurun.

2. A piece of the pie

7 Idiom Bahasa Inggris tentang Dessert, Unik dan Bikin Penasaran!unsplash.com/Brooke Lark

Idiom ini merupakan bentuk lain dari idiom a piece of the cake. Walau sama-sama punya kata 'piece', keduanya ternyata punya makna yang beda jauh, lho.

Idiom a piece of the cake berartikan sesuatu yang sangat mudah dikerjakan, sedangkan idiom a piece of the pie punya makna menginginkan bagian (harta atau benda) dari mereka yang mendapatkan keuntungan.

Contoh: When he just got his first paycheck, everyone in his family wanted a piece of the pie.

Artinya: Ketika ia baru saja mendapatkan gaji pertamanya, semua orang di keluarganya ingin mendapatkan bagian (uang) juga.

3. As nutty as a fruitcake

7 Idiom Bahasa Inggris tentang Dessert, Unik dan Bikin Penasaran!unsplash.com/Alireza Etemadi

Idiom as nutty as a fruitcake bermakna seseorang yang gila atau aneh. Idiom ini sendiri lebih sering digunakan untuk lucu-lucuan saja ketimbang sebuah hal yang serius.

Contoh: Those people will always been nutty as a fruitcakes when they come across discounts on branded goods.

Artinya: Orang-orang itu akan selalu menjadi gila ketika mereka menemukan diskon untuk barang-barang bermerek.

Baca Juga: 6 Idiom Bahasa Inggris Pakai Kata 'Moon', Makin Terdengar Jago! 

4. Like taking candy from a baby

7 Idiom Bahasa Inggris tentang Dessert, Unik dan Bikin Penasaran!unsplash.com/Logan Isbell
dm-player

Kalau diterjemahkan secara harfiah, like taking candy from a baby artinya 'seperti mengambil permen dari seorang bayi'. Kalau dianalisa sendiri, mungkin kalian sudah bisa menebak makna sebenarnya dari idiom yang satu ini. Ya, idiom like taking candy from a baby berartikan sesuatu yang sangat mudah diambil atau diraih.

Contoh: Being number one in the class was like taking candy from a baby.

Artinya: Menjadi peringkat satu di kelas itu adalah hal yang sangat mudah untuk diraih.

5. Icing on the cake

7 Idiom Bahasa Inggris tentang Dessert, Unik dan Bikin Penasaran!pexels.com/Jill Wellington

Icing adalah krim yang biasa digunakan untuk melapisi bagian luar kue. Fungsi dari icing ini gak cuma sebagai bahan penghias saja, lho. Tapi juga bisa menambah cita rasa dari cake yang kalian buat.

Nah, idiom icing on the cake ini bisa dimaknai sebagai bonus atau penambahan yang membuat sesuatu menjadi lebih baik. Ya, contohnya seperti penggunaan icing pada kue tadi.

Contoh: I am grateful to be accepted as an internship here to add to my work experience. Even if I end up getting an offer to work here, then that was the icing on the cake.

Artinya: Saya bersyukur bisa diterima magang di sini untuk menambah pengalaman kerja saya. Kalaupun akhirnya saya mendapatkan tawaran untuk bekerja di sini, maka hal itu adalah bonusnya.

6. That’s the way the cookie crumbles

7 Idiom Bahasa Inggris tentang Dessert, Unik dan Bikin Penasaran!unsplash.com/Mae Mu

Cookie crumble disini artinya 'remahan dari kue kukis'. Kalau diterjemahkan dari kata per kata that’s the way the cookie crumbles artinya adalah 'begitulah cara kukis hancur'. Idiom yang satu ini bisa dipakai saat menemui situasi yang sebenarnya tidak begitu kamu suka, namun kamu tetap harus menerimanya dengan lapang dada.

Contoh: Lisa feels disappointed that she hasn't got a job yet, but that’s the way the cookie crumbles.

Artinya: Lisa merasa kecewa karena belum juga mendapat pekerjaan, tapi situasi itu harus ia terima dengan lapang dada.

7. As easy as apple pie

7 Idiom Bahasa Inggris tentang Dessert, Unik dan Bikin Penasaran!pixabay.com/RitaE

Membayangkan kelezatan apple pie, bikin kalian langsung pengin memesan dessert khas yang ada di salah satu gerai fast food terkenal di Indonesia ini, bener gak? Eits, belajarnya belum selesai, lho! Masih ada satu lagi idiom yang memakai nama dessert alias makanan penutup.

Ya, idiom tersebut adalah as easy as apple pie. Langsung saja, idiom yang satu ini sebenarnya punya makna yang cukup simpel, yaitu sesuatu yang sangat mudah dilakukan.

Contoh: After years of being a teacher, teaching students was as easy as apple pie for me.

Artinya: Setelah bertahun-tahun menjadi guru, mengajar murid-murid menjadi kegiatan yang begitu mudah bagi saya.

Itulah tujuh idiom yang memakai nama-nama dessert. Selain simpel, beberapa idiom di atas juga bisa nih, kamu praktikkan untuk memperkaya kosakata bahasa Inggrismu. Eits, jangan salfok ke foto makanannya, ya!

Baca Juga: Kalau Lagi Bahagia, 7 Idiom Bahasa Inggris Ini Bisa Kamu Gunakan

Hay Lee Photo Verified Writer Hay Lee

Nulis karena bingung mau ngapain lagi

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya