5 Pertimbangan Mahasiswa dalam Memilih Lokasi KKN, Ada Pengalamanmu?

Supaya have fun saat pelaksanaan KKN!

Kuliah Kerja Nyata atau yang sering disebut program KKN adalah bagian dari kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang merupakan salah satu bentuk dari Tri Dharma Perguruan Tinggi. KKN ini sifatnya wajib dilakukan oleh setiap mahasiswa.

Selama pelaksanaan program tersebut, setiap kelompok KKN yang umumnya berjumlah 10-20 mahasiswa diharuskan membuat program kerja yang sesuai dengan tema yang diselenggarakan di lokasi KKN yang mereka pilih. Lokasi KKN sendiri biasanya bertempat di desa-desa yang jauh dari hiruk pikuk keramaian kota.

Dengan program kerja yang dibuat, mahasiswa ikut serta membantu masyarakat dalam memecahkan persoalan yang dihadapi. Para mahasiswa akan mengaplikasikan teori-teori dan pengetahuan mereka selama kuliah untuk mengabdi kepada masyarakat.

Uniknya, banyak pertimbangan yang dilakukan mahasiswa dalam menentukan lokasi KKN demi kelancaran dan kenyamanan selama pelaksanaan KKN itu sendiri. Penasaran apa saja pertimbangan mereka? Simak 5 penjelasannya di bawah ini!

1. Dekat dengan rumah

5 Pertimbangan Mahasiswa dalam Memilih Lokasi KKN, Ada Pengalamanmu?Pexels/Pixabay

Saat menempuh pendidikan di perguruan tinggi, biasanya mereka memilih untuk belajar di luar kota yang lebih memadai baik dari segi infrastruktur maupun kualitas pendidikannya. Hal ini membuat intensitas bertemu keluarga menjadi berkurang. Mahasiswa rantau umumnya pulang kampung sekali dalam sebulan, namun bagi mereka yang rumahnya berbeda pulau, pulang kampung bisa menjadi agenda tahunan.

Saat pelaksanaan kuliah kerja nyata atau yang sering kita sebut dengan KKN, banyak dari para mahasiswa yang memanfaatkan momen ini untuk lebih sering pulang ke rumah dengan cara memilih lokasi KKN yang paling dekat dengan rumah.

2. Janjian dengan teman atau pacar

5 Pertimbangan Mahasiswa dalam Memilih Lokasi KKN, Ada Pengalamanmu?Pexels/Afta Putta Gunawan

Salah satu pertimbangan mahasiswa saat memilih lokasi KKN adalah karena teman dekat alias pacar atau teman-teman sejurusannya yang juga memilih tempat tersebut.

Mungkin mereka khawatir sulit beradaptasi dan bergaul dengan orang-orang baru baik teman kelompoknya maupun warga yang ada di sekitar lokasi KKN. Dengan janjian untuk memilih lokasi yang sama, mereka tetap dapat menghabiskan waktu bersama di sela-sela kegiatan KKN.

Baca Juga: 7 Item Makeup yang Perlu Dibawa Saat KKN, Tetap Segar Tuntaskan Proker

dm-player

3. Dekat ke pusat kota

5 Pertimbangan Mahasiswa dalam Memilih Lokasi KKN, Ada Pengalamanmu?Pexels/mentatdgt

Pertimbangan yang ini biasanya dilakukan oleh para mahasiswa yang hobi main dan keluyuran seperti nongkrong di kafe-kafe atau nonton film di bioskop.

Saat mereka melakukan KKN di lokasi yang relatif dekat dengan pusat kota, mereka tetap bisa pergi ke tempat-tempat hiburan dan makan makanan favorit di restoran, sehingga mereka tidak akan merasa bosan selama pelaksanaan KKN.

4. Tertarik dengan tema KKN yang diselenggarakan di tempat tersebut

5 Pertimbangan Mahasiswa dalam Memilih Lokasi KKN, Ada Pengalamanmu?Pexels/mentatdgt

Ini adalah pertimbangan yang harus dicontoh, alih-alih memikirkan kesenangan, mahasiswa yang memilih lokasi KKN karena merasa tertarik dengan tema yang diselenggarakan ini betul-betul berorientasi pada pengalaman akademik.

Contohnya mahasiswa yang mengambil jurusan pendidikan dan tertarik dengan program KKN yang bekerja sama dengan lembaga-lembaga sekolah. Sehingga ilmu yang mereka dapat saat perkuliahan dapat diaplikasikan saat program KKN.

5. Banyak tempat wisata

5 Pertimbangan Mahasiswa dalam Memilih Lokasi KKN, Ada Pengalamanmu?Pexels/Helena Lopes

Banyaknya tempat wisata di sekitar lokasi KKN juga turut menjadi pertimbangan para mahasiswa untuk menentukan tempat di mana dia akan mengabdi kepada masyarakat.

Nantinya mereka tidak akan kebingungan ketika ada waktu luang di sela-sela program kerja mereka. Banyak alternatif tempat wisata yang bisa dikunjungi bersama teman-teman kelompok dan tentunya membuat pengalaman KKN menjadi mengesankan.

Nah, itulah 5 hal yang jadi pertimbangan mahasiswa dalam memilih lokasi KKN. Kamu mengalami salah satunya?

Baca Juga: 10 Barang yang Harus Dibawa Saat KKN di Desa Terpencil

Siti Nurjanah Photo Verified Writer Siti Nurjanah

a flexible girl who loves vegetarians ig: nunuy1602

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya