Ini Dia Top 10 Universitas Terbaik di Rusia Tahun 2018

#WorldCup2018 Bisa jadi rekomendasimu untuk lanjut studi nih

Ini dia 10 universitas terbaik di Rusia versi dari QS BRICS University Rankings 2018. Ini adalah peringkat tahunan universitas terbaik di lima negara cepat berkembang di negara-negara BRICS (Brasil, Rusia, India, Cina, dan Afrika Selatan) tahun 2018 dan versi dari QS World University Rankings 2018, peringkat tahunan universitas terbaik di dunia tahun 2018.

Berikut daftarnya.

1.Lomonosov Moscow State University

Ini Dia Top 10 Universitas Terbaik di Rusia Tahun 2018sbatravel.co.th

Lomonosov Moscow State University secara konsisten menjadi universitas dengan peringkat tertinggi di Rusia.

Lomonosov didirikan pada tahun 1755, merupakan salahsatu universitas tertua di Rusia. Saat ini pada 2018 mendidik sekitar 47.000 mahasiswa, 4.000 di antaranya adalah mahasiswa internasional.

Berdasarkan 46 mata kuliah, Lomonosov masuk pada peringkat 29 universitas terbaik dunia oleh QS World University Rankings 2018 dan masuk di peringkat 50 teratas untuk mata kuliah linguistik, bahasa modern, ilmu komputer, matematika, fisika, dan perhotelan. Berdasarkan QS BRICS University Rankings 2018, sedangkan Lomonosov berada ada peringkat ke-5.

2.Novosibirsk State University

Ini Dia Top 10 Universitas Terbaik di Rusia Tahun 2018dreamstime.com

Sejak didirikan pada tahun 1959, Novosibirsk tetap bertahan untuk menjadi universitas terbaik. Selama 9 tahun berturut-turut Novosibirsk masuk dalam peringkat 20 besar berdasarkan BIRCS. Tahun ini Novosibirsk berada pada peringkat ke-11 di BIRCS dan menempati peringkat ke-250 di peringkat dunia.

Berdasarkan mata kuliah, yaitu arkeologi, fisika dan astronomi, matematika, dan teknik kimia mencapai 150 posisi teratas peringkat dunia. Saat ini memiliki 7.000 mahasiswa, 20 persen di antaranya adalah mahasiswa internasional.

3.Saint-Petersburg State University

Ini Dia Top 10 Universitas Terbaik di Rusia Tahun 2018ksors.org

Didirikan pada tahun 1724, Saint-Petersburg State merupakan universitas tertua di Rusia. Hampir tiga abad keberadaannya telah mendidik sembilan pemenang hadiah Nobel dan tokoh terkenal lainnya yaitu Presiden Rusia Vladimir Putin.

Menduduki peringkat ke-13 di BIRCS dan peringkat ke-240 di dunia tahun ini. Universitas ini unggul pada mata kuliah linguistik, matematika, sejarah, bahasa modern, filsafat dan fisika & astronomi.

4.Tomsk State University (TSU)

Ini Dia Top 10 Universitas Terbaik di Rusia Tahun 2018riatomsk.ru

Tomsk State University adalah universitas tertua di Rusia bagian Asia, yang telah didirikan pada 1878 yang terletak di Siberia. Universitas ini unggul untuk mata kuliah fisika & astronomi dan bahasa modern.

Menempati peringkat ke-26 di BIRCS dan peringkat ke-323 di dunia, membuat universitas ini melakukan kolaborasi internasional dengan 90 universitas terkemuka di seluruh dunia.

5.Moscow Institute of Physics and Technology State University

Ini Dia Top 10 Universitas Terbaik di Rusia Tahun 2018codeforces.com

MIPT didirikan pada tahun 1951 dan diberikan status Universitas Riset Nasional oleh pemerintah Rusia pada tahun 2009. Fakultas dan alumni MIPT terdiri dari sejumlah pemenang Hadiah Nobel, kosmonot, ilmuwan, dan tokoh-tokoh terkemuka lainnya di bisnis dan politik.

Pada tahun ini MIPT berhasil menduduki posisi ke-28 di BIRCS dan posisi ke-355 di dunia dan unggul pada mata kuliah fisika dan astronomi.

6.Bauman Moscow State Technical University (BMSTU)

dm-player
Ini Dia Top 10 Universitas Terbaik di Rusia Tahun 2018fn.bmstu.ru

Unggul pada mata kuliah teknik mesin dan elektro. BMSTU berada di peringkat 33 di BRICS dan peringkat ke-291 di dunia.

Selain menjaga hubungan dengan lebih dari 70 universitas internasional, BMSTU memiliki kerja sama erat dengan lembaga industri, ilmiah, pendidikan, dan budaya.

7.National Research Nuclear University "MEPhI" (Moscow Engineering Physics Institute)

Ini Dia Top 10 Universitas Terbaik di Rusia Tahun 20185top100.ru

Didirikan pada tahun 1942 sebagai Moscow Mechanical Institute of Munitions adalah Universitas Riset Nuklir Nasional, atau MEPhI. Memiliki misi untuk mengatasi tantangan global dan kompleks abad ke-21 di bidang prioritas tinggi, termasuk obat-obatan, energi nuklir, nanoteknologi, dan ekologi.

MEPhI sekarang memiliki 21 kampus satelit di luar Moskow, di 20 kota di Rusia, dengan total populasi siswa lebih dari 38.000 orang.

MEPhI menduduki posisi 35 di BRICS dan posisi ke-373 di dunia. Untuk mata kuliah fisika dan astronomi menempati peringkat 100 teratas dan untuk teknik elektro dan matematika masuk peringkat 400 teratas.

8.National Research University - Higher School of Economics (HSE)

Ini Dia Top 10 Universitas Terbaik di Rusia Tahun 2018hse.ru

Meskipun masih berusia muda yaitu baru 25 tahun berdiri tepatnya didirikan pada tahun 1992, HSE sudah masuk ke dalam universitas terbaik di Rusia. Memiliki bangunan kampus yang tersebar di beberapa kota di Rusia yaitu Moskow, St. Petersburg, Nizhny Novgorod dan Perm.

Universitas ini unggul di mata kuliah ekonomi, sosiologi dan politik dan berhasil menjadi yang terbaik dengan berada di posisi 39 di BRICS dan peringkat ke-38 di dunia.

Saat ini memiliki 31.900 mahasiswa, HSE menawarkan berbagai program dengan penyampaian menggunakan bahasa Inggris dan siswa internasional dapat belajar secara gratis melalui beasiswa pemerintah.

9.Moscow State Institute of International Relations – MGIMO University

Ini Dia Top 10 Universitas Terbaik di Rusia Tahun 2018apsia.org

Dianggap sebagai salah satu universitas paling elit di Rusia dan dijuluki "Harvard Rusia" oleh Henry Kissinger karena mendidik begitu banyak elit politik, ekonomi, dan intelektual Rusia.

Universitas ini tercatat dalam Guinness Book of World Records sebagai universitas yang mengajar bahasa asing paling lengkap dari institusi manapun di dunia, yaitu 53 bahasa.

MGIMO menempati peringkat ke-40 di BRICS dan peringkat ke-373 di dunia pada 2018.

10.Tomsk Polytechnic University (TPU)

Ini Dia Top 10 Universitas Terbaik di Rusia Tahun 2018news.tpu.ru

Didirikan pada tahun 1896 sebagai Tomsk Technological Institute, hari ini TPU memiliki tujuh lembaga penelitian, 72 laboratorium penelitian, reaktor nuklir penelitian dan inkubator bisnis.

Memiliki 14.100 mahasiswa dan 26 persen di antaranya adalah mahasiswa internasional yang berasal dari luar Rusia. TPU unggul di mata kuliah ekonomi, politik dan sosiologi.

Pada 2018, universitas ini masuk di peringkat ke-49 di BRICS dan peringkat ke-386 di dunia.

Semoga bermanfaat terutama buat kamu yang tertarik untuk kuliah di Rusia.

Yvonie OH Photo Verified Writer Yvonie OH

"love the life you live, live the life you love" :)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya