Orangtua Harus Tahu! Ini 5 Dampak Negatif Sering Membentak Anak

Tumbuhkan rasa hormat bukan ketakutan!

Banyak orangtua yang keliru. Mendidik seorang anak harusnya menumbuhkan rasa hormat, bukan menumbuhkan rasa takut dengan sering membentak. Rasa takut memang akan membuat anak menurut, tetapi mentalnya tidak akan tumbuh baik.

Jangan suka membentak anak sekalipun sedang kesal, karena sering membentak dapat berdampak negatif pada anak. Apa saja dampak negatifnya? Ulasannya berikut ini.

1. Menurunkan kepercayaan diri anak

Orangtua Harus Tahu! Ini 5 Dampak Negatif Sering Membentak AnakUnsplash.com/Annie Spratt

Anak yang sering dibentak oleh orangtuanya lama kelamaan akan tertekan. Anak akan tumbuh dalam ketakutan dan selalu berhati-hati dalam melakukan suatu hal. Hal tersbut tentu akan membuat kepercayaan diri anak menurun. Pada akhirnya dia akan merasa minder karena selalu dihantui rasa takut jika melakukan kesalahan.

2. Anak akan mudah marah sebagai pelampiasan

Orangtua Harus Tahu! Ini 5 Dampak Negatif Sering Membentak Anakunsplash.com/Patrick Fore

Saat seorang anak dibentak, pikirannya kacau. Jika hal tersebut sering dilakukan, tekanan dalam dirinya akan terasa berat. Untuk melawan orangtua mereka tidak mampu, muncullah rasa dendam. Dan rasa dendam yang tak terlampiaskan akan menimbulkan rasa ingin marah yang tinggi. Nah dampaknya, jika anak terusik dia akan mudah sekali untuk marah.

Baca Juga: Perlu Dihindari, 5 Akibat Orangtua Sering Membentak Anak

3. Seorang anak akan meniru perbuatan orangtuanya

dm-player
Orangtua Harus Tahu! Ini 5 Dampak Negatif Sering Membentak AnakStocksnap.io/Matthias Zomer

Amarah orangtua kepada anak seharusnya tak usah diluapkan dengan bentakan, sebab hal tersebut akan menjadi cerminan bagi anak ketika dia menemukan kesalahan. Semua orangtua pasti menginginkan anak yang baik dan sopan. Tetapi itu tidak akan terwujud jika cerminannya adalah seorang pembentak.

4. Tekanan berat dapat membuat anak sulit berpikir jernih

Orangtua Harus Tahu! Ini 5 Dampak Negatif Sering Membentak AnakStocknsap.io/Daria Nepriakhina

Tekanan kuat seperti rasa marah, kecewa, dan dendam berkecamuk di dalam pikiran seorang anak yang kerap mendapat bentakan. Orangtua harus tahu, pikiran kacau akibat sering dibentak membuat anak tak bisa berpikir jernih dan cenderung ingin melakukan hal-hal di luar dugaan yang dapat membahayakan dirinya. So, hati-hati untuk para orangtua!

5. Tumbuh dengan ketakutan membuat anak sulit dalam mengambil keputusan

Orangtua Harus Tahu! Ini 5 Dampak Negatif Sering Membentak AnakUnsplash.com/Joseph Gonzalez

Akan merusak mental anak jika sering membentaknya. Jika membentak terlalu sering dilakukan, anak pasti tumbuh dalam ketakutan sehingga ia akan selalu takut dalam mengambil keputusan di saat dihadapkan dalam pilihan.

Setelah tahu lima dampak negatifnya, perlu diingat ya! Menanam dengan hal buruk, maka hasilnya juga tidak akan baik. Mulai sekarang, jangan membentak anak lagi, didiklah anak dengan lemah lembut.

Baca Juga: Stop Membentak Anak, Jika Tak Ingin Otaknya Rusak!

Akromah Zonic Photo Verified Writer Akromah Zonic

"Sometimes to stay alive, you gotta kill your mind" (Tyler Joseph)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya