4 Cara Menangani Mata Juling Pada Anak 

Perlu penanganan sejak dini

Juling adalah sebuah kelainan yang terjadi pada mata, yakni dua biji mata tidak berada pada satu garis lurus seperti mata normal pada umumnya. Juling biasanya sering kali terjadi pada anak-anak usia 7 hingga 12 tahun. Ada beberapa penyebab mata juling yang menimpa anak-anak, di antaranya faktor genetis atau keturunan, mengidap katarak atau rabun jauh, adanya infeksi virus atau bakteri, hingga gangguan pada otot serta saraf mata. Juling tak lain terjadi karena tidak ada penyelarasan antara otot-otot di sekitar mata.

Lalu, sebagai orangtua, apa saja penanganan yang tepat terhadap kondisi mata juling pada anak. Berikut ini 4 cara untuk menanganinya yang dikutip dari buku bertajuk "All About Kesehatan Anak" karya Afin Murtie.

1. Menstimulasi otot mata anak dengan menggantung mainan di atas perutnya

4 Cara Menangani Mata Juling Pada Anak Unsplash.com /Kelly Sikkema

Untuk para orangtua mungkin bisa menstimulasi mata si kecil dengan media mainan. Gantunglah mainan di atas perut anak dan bukan di atas kepalanya, sehingga mata anak tidak terbiasa melihat ke satu titik di tengah saja. Dengan begitu anak berupaya untuk melihat tidak hanya pada satu titik sehingga dapat melatih otot mata anak.

2. Melatih anak melihat sekelilingnya

4 Cara Menangani Mata Juling Pada Anak Unsplash.com /Justin Peterson

Selain memanfaatkan media mainan, para orang tua juga bisa melatih anaknya yang bermata juling dengan mengajak anak berlatih melihat sekelilingnya. Orangtua bisa membawa anaknya ke ruang terbuka hijau, lalu  coba tempatkan benda di sisi kanan dan sisi kiri anak. Setelah itu minta anak untuk perlahan melihat benda-benda tersebut. Kegiatan sederhana ini bisa melatih otot mata anak sehingga akan terbiasa melihat sekelilingnya.

Baca Juga: 5 Makanan Ini Berbahaya Jika Diberikan ke Bayi Usia di Bawah Setahun

dm-player

3. Konsultasi ke dokter yang tepat

4 Cara Menangani Mata Juling Pada Anak Unsplash.com /Online Marketing

Langkah ini perlu dilakukan setiap orang tua untuk mengetahui lebih lanjut kondisi mutakhir kesehatan mata anak. Anak dengan mata yang juling membutuhkan penanganan khusus dari ahli medis. Dengan berkonsultasi pada dokter, orang tua melakukan penanganan mata juling pada anak sesuai saran ahli medis.

Ingat, penanganan semenjak dini penting untuk dilakukan orang tua terkait kelainan mata yang satu ini, misalnya dengan mendeteksi kondisi kesehatan mata anak sejak ia masih bayi. Dengan begitu akan membantu anak untuk dapat sembuh dari kondisi mata juling.

4. Menangani mata juling dengan operasi

4 Cara Menangani Mata Juling Pada Anak Unsplash.com / JAFAR AHMED

Salah satu cara tingkat lanjut untuk menangani mata juling pada anak yakni dengan operasi. Tindakan medis ini bertujuan untuk mengencangkan atau melonggarkan otot yang bertugas mengendalikan pergerakan mata. Adapun operasi mata juling tidak sama antara anak yang satu dan yang lainnya, ini karena tergantung dari penyebab mata juling yang dialami masing-masing anak.

Demikianlah 4 cara penanganan mata juling pada anak-anak. Jika para orang tua menemukan gejala mata juling pada anak, segera dan jangan ragu lagi untuk mengambil langkah tanggap, sehingga anak bisa mendapatkan penanganan yang tepat. Ingat, jika mata juling terus dibiarkan pada anak, anak akan menderita penyakit mata seperti penglihatan yang kabur.

Baca Juga: 10 Fakta Ilmiah tentang Bayi Baru Lahir yang Jarang Diketahui

Anggita Amelia Photo Verified Writer Anggita Amelia

Writing is the way I share it, hopefully my writing will be useful to the reader

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Novaya

Berita Terkini Lainnya