5 Cara Agar Anak Bisa Tidur Sendiri Tanpa Orangtua, Gak Akan Rewel!

Bisa coba ditiru di rumah, nih!

Orangtua tentu ingin anaknya belajar menjadi mandiri. Prosesnya bisa dimulai dari hal-hal kecil, misalnya mengajari anak untuk tidur di kamar sendiri. Nyatanya, hal ini gak selalu mudah untuk diterapkan karena berbagai faktor, baik dari anak sendiri maupun orangtua.

Nah, di bawah ini merupakan beberapa tips yang bisa dicoba oleh orangtua dalam mengajari si kecil supaya bisa tidur sendiri. Penasaran? Yuk, langsung disimak pembahasannya!

1. Kontak fisik dengan anak ternyata punya peran yang amat penting, lho!

5 Cara Agar Anak Bisa Tidur Sendiri Tanpa Orangtua, Gak Akan Rewel!Pixabay/Bill Kasman

Menurut penelitian yang terdapat di laman scientificamerican.com, metode skin-to-skin antara bayi dengan orangtua dapat membantu menenangkan bayi. Hal tersebut khususnya bagi bayi yang baru lahir atau sudah menginjak usia beberapa bulan.

Beberapa penelitian bahkan menunjukkan, dengan dilakukannya kontak fisik, perkembangan otak bayi jadi lebih baik. Itu sebabnya mereka tak akan terlalu banyak menangis dan bisa tidur lebih nyenyak. Kamu pun gak perlu khawatir jika ingin meninggalkan si kecil agar terbiasa tidur sendirian.

2. Buatlah semacam rutinitas yang membuat anak merasa nyaman sebelum tidur!

5 Cara Agar Anak Bisa Tidur Sendiri Tanpa Orangtua, Gak Akan Rewel!pexels.com/@tatianasyrikova

Untuk balita, kamu bisa membuat rutinitas yang mengindikasikan waktu tidur dengan cara mengasyikkan. Misalnya, ajaklah anak menyikat gigi bersama, lalu biarkan dia memilih piyama sendiri, atau memilih dongeng sebelum tidur yang ingin dia dengar.

Berdasarkan laman verywellfamily.com, membuat jam tidur yang spesifik juga penting agar si kecil terbiasa dengan jadwal tidurnya. Saat anak sudah nyaman, kamu bisa memberitahunya untuk tidur sendiri dengan lembut. Yakinkan anak bahwa kamu masih berada di dekatnya meskipun gak tidur bersama!

Baca Juga: Jangan Terbawa Emosi! Ini 5 Tip Mudah Menghadapi Adik Super Manja

3. Menjelang waktu tidur, ubah pencahayaan di ruangan menjadi lebih redup

5 Cara Agar Anak Bisa Tidur Sendiri Tanpa Orangtua, Gak Akan Rewel!unsplash.com/@kevkeith002
dm-player

Lampu yang menyala terang, mengirim sinyal ke otak manusia agar tetap terjaga. Hal ini juga berlaku untuk bayi dan anak-anak.

Menurut laman sleepfoundation.org, blue light yang dipancarkan dari gadget, TV, dan lampu LED yang terang, bisa menghalangi pelepasan melatonin yang berfungsi untuk membuat kita relaks dan mendatangkan rasa kantuk.

Oleh karena itu, lebih baik nyalakan lampu dengan cahaya remang-remang di kamar anak menjelang waktu tidur. Hal ini bisa membuat anak mengantuk hingga akhirnya terlelap lebih cepat. Kamu pun bisa meninggalkan kamar mereka dengan perasaan tenang.

4. Coba gunakan metode camping out secara perlahan-lahan

5 Cara Agar Anak Bisa Tidur Sendiri Tanpa Orangtua, Gak Akan Rewel!pixabay.com/Ben_kerckx

Metode ini memerlukanmu sebagai orangtua untuk duduk di sebuah kursi atau tidur di atas matras di samping tempat tidur anak. Lakukan ini secara teratur, namun atur posisi setiap hari agar makin menjauh dari posisi tempat tidur ketika mereka mulai terlelap.

Berdasarkan hasil penelitian yang ditunjukkan melalui laman ncbi.nlm.nih.gov, metode ini cukup ampuh untuk membuat bayi dan balita terbiasa tidur sendiri. Jika diterapkan selama 3 minggu, kamu bisa sepenuhnya meninggalkan kamar anak ketika mereka tidur.

5. Ceritakan kembali mimpi buruk si kecil dengan akhir yang bisa membuat mereka lebih tenang

5 Cara Agar Anak Bisa Tidur Sendiri Tanpa Orangtua, Gak Akan Rewel!Pexels.com/Pixabay

Penelitian dari pubmed.ncbi.nlm.nih.gov menunjukkan bahwa mimpi buruk dialami oleh setidaknya 80,5 persen anak-anak. Hal tersebut bisa mengakibatkan anak bangun dan menangis di tengah malam karena rasa takut.

Untuk mengatasinya, cobalah susun kembali alur cerita dari mimpi yang mereka alami! Berikan tuntunan pada si kecil hingga kamu dan mereka bisa membayangkan akhir yang menyenangkan bersama-sama.

Ilmuwan juga menyarankan agar orangtua melibatkan anak ke dalam cerita-cerita di dalam buku yang bisa membantu menghadapi rasa takut mereka.

Demikian tips untuk melatih anak belajar tidur sendiri. Kelihatannya gak mudah dan butuh kesabaran ekstra. Tapi kalau dilakukan secara konsisten dan penuh kasih sayang, anak-anak juga pasti akan terbiasa. Semoga bermanfaat dan selamat mencoba!

Baca Juga: 6 Kiat Menumbuhkan Jiwa Sportif pada Anak, Gak Perlu Takut Kalah!

Topik:

  • Febriyanti Revitasari

Berita Terkini Lainnya