5 Cara Memaafkan Kesalahan Anak Agar Dia Gak Mengulanginya Lagi

Jangan langsung diberi maaf begitu saja, lho!

Mendidik anak adalah tantangan tersendiri bagi setiap orangtua. Setiap anak juga memiliki karakter masing-masing yang membuatnya memerlukan perlakuan khusus yang juga berbeda-beda sesuai dengan karakternya tersebut. Begitupun dalam menghadapi anak yang telah melakukan kesalahan.

Apapun kesalahan yang mereka lakukan, anak harusnya gak dibentak atau dimaki. Namun, lima tindakan berikut bisa dicoba untuk diterapkan agar anak justru gak berniat untuk mengulangi kesalahan yang sama lagi ke depannya.

1. Pastikan bahwa saat dia minta maaf, dia tahu betul salahnya dimana

5 Cara Memaafkan Kesalahan Anak Agar Dia Gak Mengulanginya Lagipexels/Andrea Piacquadio

Minta maaf saat melakukan kesalahan tentunya sudah kita ajarkan pada anak sejak dia tau caranya berbicara. Seiring bertambahnya usia anak, permintaan maaf haruslah bukan sekadar pada kata-kata aja. Kita juga perlu membuat anak tau betul apa kesalahannya dan apa yang membuatnya harus minta maaf.

2. Beritahukan dampak yang terjadi dari kesalahannya tersebut 

5 Cara Memaafkan Kesalahan Anak Agar Dia Gak Mengulanginya Lagipexels/Victoria Borodinova

Konsep soal minta maaf tentu masih terasa abstrak bagi anak yang memiliki pola pikir sederhana. Dia harus diberitahukan dengan jelas apa dampak yang terjadi dari kesalahannya. Hal ini dilakukan agar dia memahami kenapa dia harus minta maaf.

Baca Juga: 6 Bahan Makanan Superfood yang Cocok Dikonsumsi oleh Anak-anak

3. Jangan langsung dimaafkan, buatlah dia berjanji untuk gak mengulanginya

dm-player
5 Cara Memaafkan Kesalahan Anak Agar Dia Gak Mengulanginya Lagiunsplash.com

Sebagai orangtua, kita juga perlu menahan diri untuk gak langsung memaafkan kesalahan anak. Dia harus diajari agar berjanji untuk gak mengulangi kesalahan yang sama. Meski terkesan tega dan jahat, hal ini juga untuk kebaikannya kan?

4. Berikan kesepakatan soal akibat yang akan diterimanya jika mengulang kesalahannya

5 Cara Memaafkan Kesalahan Anak Agar Dia Gak Mengulanginya Lagipexels/Gustavo Fring

Agar mampu menepati janjinya, kita perlu memberikan penjelasan lebih lanjut juga nih soal akibat yang akan diterimanya jika sampai mengulangi kesalahan yang sama. Ingat, jelaskanlah dengan bahasa yang lebih mudah dia pahami. Karena, anak yang masih kecil akan sulit mengerti kalimat yang terlalu rumit.

5. Tunjukkan bahwa kamu memaafkannya dengan tulus dan menaruh harapan bahwa dia gak akan melakukan kesalahan yang sama

5 Cara Memaafkan Kesalahan Anak Agar Dia Gak Mengulanginya Lagipexels/Elly Fairytale

Untuk melatih rasa tanggung jawab anak, orangtua juga perlu untuk menunjukkan bahwa mereka benar-benar memaafkan anak dengan tulus dan menaruh harapan yang besar pada sang anak. Pada dasarnya, semua anak pasti akan memahami bahwa mereka gak ingin mengecewakan orangtuanya dengan mengulangi kesalahan yang sama ke depannya.

Cara mendidik anak memang seringkali menjadi moment tersulit bagi para orangtua. Apalagi, jika anak tersebut memiliki sifat yang susah diatur. Tapi, bukankah itu tantangan dan seninya menjadi orangtua? Siap mencoba cara-cara di atas gak nih, mom and dad?

Baca Juga: Repotnya Orangtua Work from Home Saat Bimbing Anak Belajar di Rumah

Desy Damayanti Photo Verified Writer Desy Damayanti

Black is the new pink ❣️ ig: desy_damay

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya