Ini 7 Alasan Kamu Harus Menonton Film Bertema Keluarga

Daripada nonton horor, yuk nonton yang santai dulu!

Sudah bukan rahasia umum lagi bahwa film dengan genre horror, action, atau bahkan science fiction sangat diminati masyarakat. Kecenderungan masyarakat untuk menikmati jenis film ini menjadikan peminat film bergenre family menjadi sangat minim.

Selain karena dianggap membosankan, akhir yang mudah ditebak menjadi alasan bagi orang-orang untuk enggan menyaksikan film jenis ini. Padahal, pada kenyataannya, ada banyak sekali manfaat yang bisa diperoleh dari film bertema keluarga lho. Yuk kita simak.

1. Sarat makna

Ini 7 Alasan Kamu Harus Menonton Film Bertema Keluargamoviesbox.live

Film bertema keluarga biasanya berisi banyak pesan-pesan tersirat tentang bagaimana harusnya kita bersikap di kehidupan sosial ini.

Meskipun konflik yang diangkat mungkin tidak terlalu berat, tapi justru di situlah makna-makna kehidupan disampaikan dengan detail yang indah. Kata-kata indah yang mengalir dari para pemain juga biasanya berisi nasehat-nasehat untuk menjalani hidup. 

Dengan menonton film keluarga ini, kita akan mendapatkan pelajaran hidup tanpa merasa didikte.

2. Dekat dengan kehidupan sehari-hari

Ini 7 Alasan Kamu Harus Menonton Film Bertema Keluargagwinnettdailypost.com

Dari tema yang diangkat pun, kita sudah pasti bisa menyadari bahwa film bertema keluarga berkisah tentang kehidupan sehari-hari. Sehingga, apa yang terjadi pada pemerannya, bisa jadi pernah atau sedang kita rasakan.

Hal ini menjadi poin plus dari film dengan genre ini karena mereka akan mampu membuat para penonton untuk masuk dan menghayati perasaan para pemerannya secara lebih nyata.

Ketika menikmati film jenis ini kita seolah ikut merasakan sendiri semua emosi yang dirasakan para pemain.

3. Lebih ringan dan menghibur

Ini 7 Alasan Kamu Harus Menonton Film Bertema Keluargamoviesbox.live

Dibanding film action atau yang lainnya yang membuat kita tegang selama menonton, menyaksikan film dengan tema keluarga akan membuat kita terhibur dan lebih santai. Bukankah tujuan utama kita menonton film adalah untuk merelaksasi diri dari kepenatan selama sekolah, kuliah ataupun bekerja? 

Dihadiahi akhir bahagia juga menjadi tambahan penting yang membuat kita ikut merasakan kebahagiaan begitu selesai menonton film bertema family ini.

dm-player

4. Bisa dinikmati bersama keluarga

Ini 7 Alasan Kamu Harus Menonton Film Bertema Keluargamoviesbox.live

Pernah nggak merasakan pengalaman nonton film luar negeri bergenre romance dan harus merasa tidak enak saat menyaksikan beberapa adegan sementara orangtuamu sedang ikut nonton? Untuk film jenis keluarga, biasanya batasan usia yang diperbolehkan menjadi lebih rendah, terutama jika itu produksi dalam negeri dimana tidak banyak atau bahkan mungkin tidak ada adegan dewasa di dalamnya.

Dengan mengajak keluarga menikmati film ini kita tidak akan dilanda kecemasan tentang perasaan tidak nyaman karena harus menyaksikan adegan yang tidak sepantasnya.

5. Menjadikanmu lebih bersyukur

Ini 7 Alasan Kamu Harus Menonton Film Bertema Keluargadenverpost.com

Ketika sebuah cerita diangkat menjadi film, tentu akan ada konflik di dalam film tersebut. Mau tidak mau, kita mungkin akan menyaksikan beberapa adegan sedih dalam film bertema keluarga ini. Entah itu kehilangan orang yang mereka sayang, atau bahkan bisa jadi kehilangan anggota tubuhnya.

Dengan menonton film jenis ini, kita akan menyadari ada begitu banyak hal yang bisa kita syukuri di dunia ini.

6. Membuka pikiran

Ini 7 Alasan Kamu Harus Menonton Film Bertema Keluargasbs.com.au

Selama ini, jika kita hanya hidup di lingkungan kita saja, atau hanya berada di zona nyaman kita, kita tidak akan menyadari apa yang mungkin akan kita hadapi di luar sana.

Dengan menikmati film bertema keluarga yang erat hubungannya dengan kehidupan sehari-hari, pikiran kita akan terbuka tentang dunia luar, tentang permasalahan hidup orang lain, dan tentang bagaimana harusnya menyikapi masalah.

7. Belajar dari kesalahan orang lain

Ini 7 Alasan Kamu Harus Menonton Film Bertema Keluargamoviesbox.live

Hidup di dunia ini hanya sebentar, kita tidak akan punya cukup banyak waktu untuk belajar dari kesalahan sendiri. Karena jika kesalahan kita hanya untuk pembelajaran dan kemudian dilakukan lagi, lalu kapan kita akan sukses?

Oleh karena itu, menikmati film dengan tema keluarga yang akrab dengan permasalahan hidup sehari-hari, kita bisa menjadikan hal itu sebagai bahan pembelajaran dan cukup dengan tidak melakukan kesalahan yang sama.

Jadi, sudah tau film apa yang mau dinikmati akhir minggu ini?

Desy Damayanti Photo Verified Writer Desy Damayanti

Black is the new pink ❣️ ig: desy_damay

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya