Arti Nama Anak Pertama Nanda Arsyinta, Terdiri dari 33 Huruf nan Unik

Nama lengkapnya menggambarkan mimpi Nanda dan Ardya

Beauty vlogger Nanda Arsyinta baru saja dikaruniai anak pertama pada awal April 2022 lalu. Kelahiran buah hati pertama ini jadi kado manis jelang hari jadi pernikahan Nanda dan Ardya yang jatuh pada akhir Mei mendatang.

Nanda membagikan kabar bahagia ini lewat akun Instagram pribadinya, sekaligus mengumumkan nama lengkap putri kecilnya yang cukup panjang dan punya makna indah. Yuk, simak nama anak pertama Nanda Arsyinta yang terdiri dari 33 huruf!

1. Serba angka cantik di hari kelahiran anak pertama Nanda dan Ardya

Nanda Arsyinta melahirkan anak pertamanya pada hari Senin (4/4/2022) siang pukul 12.12 WIB. Nanda sempat mengupayakan persalinan pervaginam, namun karena kondisi janin dan dirinya kian melemah, tindakan operasi caesar harus segera dilakukan.

Ada banyak rangkaian angka kembar di hari kelahiran anak pertama Nanda, dimulai dari waktu kelahirannya yang jika disingkat menjadi tanggal 4-4-22 pukul 12.12. Kemudian berat bayinya saat lahir pun terdiri dari susunan dua angka kembar, yaitu 3,388 kg.

Baca Juga: 10 Nama Anak Laki-laki dari Bahasa Bali Kuno dan Maknanya

2. Nama lengkapnya terdiri dari 33 huruf, ada singkatan bermakna indah di akhir nama

dm-player

Nanda Arsyinta dan Ardya memilih nama yang cukup panjang untuk anak pertamanya, yaitu Nadlyne Aurora Shezanameera Dreyanda. Total ada 33 huruf dalam nama lengkap ini, sesuai dengan jumlah zikir yang umumnya dilakukan oleh umat muslim sekaligus disamakan dengan jumlah huruf dalam nama lengkap Nanda.

"Nadlyne" memiliki arti kaya atau berlimpah rezeki. Pemilihan nama "Aurora" terinspirasi dari keinginan Nanda untuk menyaksikan langsung fenomena aurora borealis secara langsung dan akhirnya terwujud setelah menikah dengan Ardya.

"Shezanameera" memiliki arti putri berwajah cantik. Ditutup dengan "Dreyanda" yang ternyata singkatan dari dream of  Ardya and Nanda. Wah, penutup namanya menyimpan makna yang mendalam, nih!

3. Perempuan berzodiak Aries adalah sosok yang menyebarkan energi positif untuk orang-orang di sekelilingnya

Lahir di tanggal 4 April, anak pertama Nanda dan Ardya berzodiak Aries. Ciri khas zodiak Aries yang berelemen api adalah pembawaannya yang riang dan energik, sehingga selalu terkesan menyebarkan energi positif bagi orang-orang di sekelilingnya.

Perempuan Aries juga sosok optimis dan haus tantangan, namun terkadang kurang tangguh saat menghadapi rintangan. Namun jangan khawatir, Aries adalah pribadi yang mudah bergaul, sehingga dia punya banyak teman yang akan menguatkan di masa sulit.

Selamat atas kelahiran anak pertamanya, Nanda dan Ardya! Semoga si kecil sehat dan tumbuh cerdas. Amin.

Baca Juga: Arti Nama Anak Kedua Raffi dan Nagita, Diambil dari Nama Pintu Surga

Topik:

  • Febriyanti Revitasari

Berita Terkini Lainnya