5 Kebiasaan Mudah yang akan Membuat Rumah Tampak Lebih Bersih dan Rapi

Jangan lupa cuci piring sehabis makan

Untuk sebagian orang, rumah memang telah menjadi salah satu tempat yang paling aman dan nyaman untuk ditinggali. Bukan hanya sebagai tempat untuk berteduh di kala panas dan hujan, namun rumah juga menjadi salah satu tempat terbaik untuk bisa berkumpul bersama dengan keluarga tercinta.

Rumah yang hangat, nyaman, dan bersih pun menjadi salah satu faktor tambahan yang bisa membuat semua orang merasa semakin betah untuk berada di dalam rumah. Nah, agar rumahmu bisa nampak selalu bersih dan nyaman setiap saat, ada baiknya jika kamu mulai menerapkan beberapa kebiasaan baik berikut ini, nih!

1. Biasakan mencuci piring sehabis makan

5 Kebiasaan Mudah yang akan Membuat Rumah Tampak Lebih Bersih dan Rapiupi.com

Bukan hanya tidak enak dilihat, namun piring kotor yang terus dibiarkan menumpuk selama berhari-hari hanya akan membuat bakteri dan kuman semakin tumbuh dengan subur. Maka dari itu, untuk menjaga rumah tetap bersih dan terhindar dari bakteri yang dapat mengancam kesehatan, mulailah membiasakan diri untuk selalu mencuci piring sehabis kamu selesai makan, ya. 

Baca Juga: Koleksi F/W 2019 UNIQLO, Serunya Mix & Match Biar Tampil Feminin

2. Selalu rapikan tempat tidur sehabis digunakan

5 Kebiasaan Mudah yang akan Membuat Rumah Tampak Lebih Bersih dan Rapicnbc.com

Hal paling mudah selanjutnya yang bisa kamu lakukan untuk membuat rumah tampak lebih bersih adalah dengan merapikan tempat tidur. Kamu bisa mulai dengan melipat selimut, mengencangkan setiap sudut seprei, bersihkan tempat tidur, dan terakhir susun bantal dan guling dengan rapi.

3. Bersihkan rumah sedikit demi sedikit setiap hari

dm-player
5 Kebiasaan Mudah yang akan Membuat Rumah Tampak Lebih Bersih dan Rapicalibrecleaning.com.au

Kebiasaan membersihkan rumah setiap hari secara sedikit demi sedikit selama kurang lebih 15 sampai 20 menit, biasanya akan jauh lebih efektif untuk membuat rumah tampak selalu rapi dan bersih setiap hari. Tidak perlu melakukan pekerjaan yang berat, menyapu lantai dan membersihkan perabotan dari debu yang menempel pun juga sudah lebih dari cukup.

4. Cuci pakaian sebelum menumpuk

5 Kebiasaan Mudah yang akan Membuat Rumah Tampak Lebih Bersih dan Rapirentinc.co.uk

Terkadang, banyak orang memiliki kebiasaan untuk mencuci pakaian setelah menyadari bahwa pakaian kotornya sudah menumpuk dan tidak ada lagi pakaian yang bisa dikenakan untuk besok, benar tidak?

Padahal, mencuci pakaian kotor sebelum menumpuk dan menjadi seperti gunung akan terasa jauh lebih ringan dan praktis saat dicuci, lho. Selain dapat meringkan, keranjang yang tidak penuh dengan pakaian kotor pun akan terasa lebih menyenangkan saat dipandang oleh mata.

5. Letakkan kembali barang pada tempatnya

5 Kebiasaan Mudah yang akan Membuat Rumah Tampak Lebih Bersih dan Rapi10news.com

Sederhana dan sangat mudah sekali untuk dilakukan. Cobalah membiasakan diri untuk meletakkan kembali semua barang pada tempatnya sehabis kamu menggunakannya. Selain dapat membuat rumah tetap terlihat rapi, kebiasaan baik ini juga biasanya perlahan-lahan akan membuatmu menjadi sosok yang lebih terorganisir, lho.

Itulah beberapa kebiasaan mudah yang harus kamu terapkan untuk membuat rumah terlihat lebih bersih dan rapi di setiap harinya. Bagaimana? Kira-kira kamu sudah menerapkannya belum nih di dalam kehidupan sehari-harimu?

Baca Juga: 8 Ide Outfit Kompak ala Sarwendah dan Thalia, Simpel tapi Modis!

Topik:

  • Elfida

Berita Terkini Lainnya