Belajar dari Keluarga Anji, Sheila Marcia dan Wina. Meski Penuh Kontroversi Tapi Inspiratif!

Meski tatoan, bukan berarti gak bisa didik anak!

Kehidupan Anji—eks vokalis Drive—dan Sheila Marcia memang penuh lika-liku. Sekitar 6 tahun lalu, Sheila hamil lantaran menjalin hubungan suami-istri dengan Anji. Saat itu Anji diketahui baru saja putus dengan Rini Idol, sedangkan Sheila baru saja keluar dari penjara. Mereka mengaku sedang mabuk. Beberapa waktu kemudian, anak mereka, Leticia Charlotte, lahir.

Lantas, beberapa waktu setelahnya, pasangan publik figur itu berpisah. Keduanya tidak pernah bertemu hingga akhirnya April lalu mereka menggelar perjumpaan untuk pertama kalinya pasca-cerai. Anji dan Sheila kembali bertemu karena alasan anak. Keduanya ingin perkembangan psikologis anak mereka baik. Sebenarnya, bila ditilik, ada banyak hal yang bisa dipelajari dari keluarga Anji dan Sheila. Apa saja?

1. Anji dan Sheila mampu meruntuhkan ego masing-masing demi si anak yang sedang berkembang.

Belajar dari Keluarga Anji, Sheila Marcia dan Wina. Meski Penuh Kontroversi Tapi Inspiratif!instagram.com/leticiacharlotte/

Anji tak bertemu dengan Leticia selama 5 tahun. Ditanya mengapa, ia malas mengungkitnya. Namun yang jelas, tahun ini hati Anji tergerak untuk menghubungi Sheila. Ia mengatakan ingin bertemu dengan anaknya. Tak dinyana Anji mendapatkan sambutan yang baik dari Sheila. Dari situ, keduanya mampu meruntuhkan ego masing-masing demi perkembangan si buah hati. Anji dan Sheila tentu berpikir kalau anak harus mendapatkan kasih sayang dari ayah dan ibu kandungnya.

2. Anji dan Sheila menjalin hubungan baik-baik, malah terkesan seperti partner, bahkan sahabat.

Belajar dari Keluarga Anji, Sheila Marcia dan Wina. Meski Penuh Kontroversi Tapi Inspiratif!instagram.com/leticiacharlotte/

Meski sempat memiliki hubungan tak mengenakkan dengan Sheila, Anji tak lantas meneruskan aksi diamnya itu. Setelah bertemu dengan Leticia, Anji tetap berkomunikasi dengan Sheila secara baik. Misalnya memberi tahu kalau sang anak sedang kangen dengan mamanya. Ia tak menutup komunikasi. Hubungan mereka terkesan seperti partner yang baik, bahkan bak sahabat yang saling mendukung.

3. Mereka bahkan merayakan ulang tahun Leticia bersama Wina, anak-anak Anji dan Wina, serta anak-anak Sheila.

Belajar dari Keluarga Anji, Sheila Marcia dan Wina. Meski Penuh Kontroversi Tapi Inspiratif!instagram.com/sheilamarciajoseph

Beredar foto keluarga besar itu sedang merayakan hari jadi si anak sulung, Leticia. Bukan saling cemburu atau tak enak hati, Sheila, Wina, dan Anji malah berkumpul bersama merayakan kebahagiaan. Tentu bersama dengan anak-anak mereka.

4. Istri Anji, Wina, tak berkeberatan. Malahan jadi dekat dengan Leticia.

Belajar dari Keluarga Anji, Sheila Marcia dan Wina. Meski Penuh Kontroversi Tapi Inspiratif!instagram.com/leticiacharlotte/

Wina bisa dikatakan ibu tiri bagi Leticia. Tapi jangan pikir semua ibu tiri itu jahat seperti yang ada di dongeng-dongeng. Wina justru sangat menyayangi Leticia dan menerima gadis kecil itu sebagai bagian penting dari keluarganya. Wina beberapa kali tampil kompak dengan Leticia mengenakan kimono dan sandal kembar. Leticia juga tampak gembira bersama Minda—panggilan akrab Wina.

Baca Juga: Best Friends Forever! Inilah 7 Pasang Artis Hollywood yang Bangga dengan Persahabatan Mereka

5. Sheila kepada Wina: “Terima kasih sudah mencintai dan menerima anak perempuan kita.”

dm-player
Belajar dari Keluarga Anji, Sheila Marcia dan Wina. Meski Penuh Kontroversi Tapi Inspiratif!instagram.com/leticiacharlotte/

Tak ada sedikit pun keinginan Sheila untuk membatasi pertemuan Leticia dengan Anji, bahkan Wina. Dari kalimat yang diunggah di media sosial itu, Sheila membuktikan kalau Leiticia juga berhak dekat dengan ayah kandung serta ibu tirinya. Sheila tak cemburu, bahkan tak marah.

6. Anji kenalkan Leticia dengan adik-adiknya, anak dari pernikahan penyanyi 36 tahun itu dengan Wina, juga dengan anak-anak Wina yang kini diasuh Anji.

Belajar dari Keluarga Anji, Sheila Marcia dan Wina. Meski Penuh Kontroversi Tapi Inspiratif!instagram.com/leticiacharlotte/

Ramai anak-anak. Mungkin begitulah suasana di rumah Anji dan Wina. Setidaknya ada empat anak di rumah kedua publik figur itu. Dua anak dari pernikahan siri mereka, dua anak lagi dari pernikahan Wina dan Wishnutama. Saat Anji bertemu kembali dengan Leticia dan membawa gadis kecil itu ke rumahnya, ia pun dikenalkan dengan adik-adiknya. Hingga kini hubungan mereka pun baik.

7. Anji dan Wina ikut menyokong biaya Leticia.

Belajar dari Keluarga Anji, Sheila Marcia dan Wina. Meski Penuh Kontroversi Tapi Inspiratif!instagram.com/leticiacharlotte/

Sheila mungkin keteteran karena menafkahi tiga anaknya sendiri setelah ditinggal suaminya, Kiki. Melihat kondisi itu, Anji sebagai ayah biologis Leticia dan Wina sebagai ibu tirinya turut meringankan beban Sheila. Mereka, tutur Sheila, ikut membantu biaya buat putri sulungnya, Leticia.

8. Anji tahu porsinya, bagaimana ia harus menjaga perasaan Wina dan bagaimana ia harus memberikan semangat kepada Sheila yang berpisah dengan sang suami.

Belajar dari Keluarga Anji, Sheila Marcia dan Wina. Meski Penuh Kontroversi Tapi Inspiratif!instagram.com/leticiacharlotte/

Sheila dan Leticia sebenarnya bisa memantik cemburu buat Wina. Tapi ternyata Wina bersifat profesional dan dewasa. Ia tak cemburu meski suaminya berhubungan baik dengan mantan orang yang pernah menjalin hubungan khusus dengan dia.

Hal ini terjadi lantaran Anji tahu porsinya sebagai suami Wina. Ia tahu bagaimana harus menjaga perasaan sang istri. Hal itu ia buktikan ketika netizen ramai mengunggah ulang foto Anji dan Sheila. Anji minta mereka menghapus foto-foto itu untuk menjaga perasaan sang istri.

9. Sheila boleh saja berpenampilan garang dan tatoan, tapi itu sama sekali tak menurunkan kualitasnya sebagai ibu.

Belajar dari Keluarga Anji, Sheila Marcia dan Wina. Meski Penuh Kontroversi Tapi Inspiratif!instagram.com/leticiacharlotte/

Penampilan bukan jadi patokan bisa mendidik anak atau tidak. Bukan berarti orang yang bertato lantas akan mendidik anak dengan serampangan. Buktinya, Sheila mendidik ketiga anaknya dengan baik. Leticia, contohnya, tumbuh sebagai anak yang manis, mandiri, dan santun.

Bagaimana, masih mau mencemooh keluarga mereka?

Baca Juga: Mendadak Jadi Artis, Guru Cantik Asal Tegal Ini Jadi Buah Bibir Netizen

Topik:

Berita Terkini Lainnya