Orang Tua Wajib Tahu, 6 Film Kartun Ini Gak Pantas Ditonton Anak-anak

Yang terakhir bikin anak-anak mimpi buruk

Siapa sih yang gak suka lihat film kartun? Baik itu anak-anak sampai dewasa sekalipun, pasti suka. Film kartun pasti jadi salah satu referensi untuk menemani hari libur anak-anak di rumah. Tapi, ada beberapa film kartun yang gak pantas ditonton sama anak kecil loh, baik itu berisi konten kekerasan, dewasa, atau terlalu menyeramkan. Jadi langsung cek aja yuk daftar filmnya.

1. Sausage Party

Orang Tua Wajib Tahu, 6 Film Kartun Ini Gak Pantas Ditonton Anak-anakalchetron.com

Film ini bercerita tentang kehidupan sebuah sosis dan roti di toko swalayan, yang awalnya mereka berpikir saat ada yang membeli mereka berarti mereka bisa bebas ternyata kenyataan jauh lebih buruk karena mereka akan dimakan. Mengetahui hal tersebut akhirnya mereka berusaha untuk menyelamatkan diri, namun di balik rencana tersebut diisi beberapa adegan dewasa yang gak layak dilihat anak-anak di rumah.

2. Happy tree friend

Orang Tua Wajib Tahu, 6 Film Kartun Ini Gak Pantas Ditonton Anak-anakjustwatch.com

Kartun ini adalah film serial yang berisi kisah persahabatan antara landak, rusa, kelinci, dan masih banyak lagi. Namun semua kisahnya berawal dari kecerobohan salah satu temannya yang berakhir dengan terbunuhnya semua tokoh dalam film tersebut, film ini banyak berisi adegan kekerasan yang sangat mengerikan loh.

3. Coraline

Orang Tua Wajib Tahu, 6 Film Kartun Ini Gak Pantas Ditonton Anak-anakalchetron.com

Berbeda dari dua kartun sebelumnya, kartun ini terkesan menyeramkan karena bercerita tentang seorang anak yang ditipu oleh penyihir jahat sejak pindah ke rumah barunya. Hal tersebut terjadi lantaran kedua orang tuanya yang sibuk dengan pekerjaan sehingga penyihir menyamar menjadi orang tuanya yang perhatian dan penyayang, sampai akhirnya Coraline sadar akan perbuatan penyihir tersebut dan mencoba melarikan diri. 

Film ini banyak menampilkan penyihir yang menyeramkan yang akan membuat anak merasa takut.

Baca Juga: Kenapa Film Horor dan Dewasa Gak Boleh Ditonton Anak-anak?

dm-player

4. Monster House

Orang Tua Wajib Tahu, 6 Film Kartun Ini Gak Pantas Ditonton Anak-anakalchetron.com

Film ini juga sama dengan film Coraline yang menyeramkan, karena menceritakan seorang anak yang mencoba mengambil layang-layang di sebuah rumah yang terkenal menyeramkan. Berbagai adegan menegangkan dan menyeramkan bisa membuat anak-anak mengalami mimpi buruk dan trauma.

5. The Simpsons

Orang Tua Wajib Tahu, 6 Film Kartun Ini Gak Pantas Ditonton Anak-anakvariety.com/Elizabeth Wagmeister

Film ini menceritakan sebuah keluarga yang terdiri dari Lisa, Maggie, Bart, Marge dan Homer yang tinggal di sebuah kota bernama Springfield. Alasan kenapa film ini tidak sebaiknya dilihat anak-anak adalah beberapa episode yang menyuguhkan konten sensitif seperti agama, selain itu beberapa adegan yang tidak sepatutnya ditiru dimana salah satu karakter dihasut untuk membunuh. Film ini juga dilarangan penayangannya di beberapa negara loh, jadi orang tua harus berhati-hati.

6. Family Guy

Orang Tua Wajib Tahu, 6 Film Kartun Ini Gak Pantas Ditonton Anak-anakcnnindonesia.com/Ardita Mustafa

Hampir sama dengan The Simpsons, film ini juga menceritakan sebuah keluarga yang terdiri dari Peter dan Lois, dimana mereka memiliki 3 anak yaitu Chris, Meg dan Stewie, keluarga tersebut juga memiliki anjing kecil yang bisa berbicara bernama Brian. Film ini banyak menampilkan adegan yang tidak patut ditiru oleh anak-anak seperti merokok, kekerasan, minum minuman beralkohol dan masih banyak lagi.

Sebagian dari film tersebut mungkin tidak ditayangkan di stasiun televisi, namun dengan perkembangan zaman anak-anak bisa mengakses berbagai film melalui konten youtube maupun konten lain di internet.

So, buat kalian ibu-ibu cerdas harus selalu mengawasi anak-anak di rumah ya, karena gak semua film kartun layak ditonton anak-anak!!

Baca Juga: Begini Nasib 17 Tokoh Kartun Disney Jika Mereka Hidup di Masa Kini

Lani Nuralita Photo Writer Lani Nuralita

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania
  • Paulus Risang

Berita Terkini Lainnya