5 Tanda Kamu Punya Mertua yang Toksik, Sikapnya Gak Konsisten!

Hati-hati dengan sikap manipulatifnya

Ada yang beruntung memiliki mertua yang baik, tapi ada pula yang kurang beruntung mendapatkan mertua yang toksik. Mertua yang baik akan memperlakukanmu layaknya anak sendiri.

Sebaliknya, mertua toksik gak jarang melihatmu sebagai lawan yang mesti ditaklukkan. Untuk mengetahui seperti apa ciri-ciri mertua yang toksik, berikut akan diulas lebih dalam. Simak terus sampai habis, ya!

1. Bersikap provokatif

5 Tanda Kamu Punya Mertua yang Toksik, Sikapnya Gak Konsisten!ilustrasi pasangan (pexels.com/Вениамин Курочкин)

Salah satu tanda mertua yang toksik, yakni gak bisa bahagia ketika melihat kamu dan pasangan akur. Sering kali pertengkaran yang terjadi di dalam rumah tangga kalau dipikir-pikir akibat ucapannya yang bersifat provokatif.

Semakin kamu dan pasangan terlibat konflik, semakin senang dirinya, karena bisa membuktikan keyakinannya bahwa kalian bukanlah pasangan yang tepat satu sama lain.

Itu sebabnya kamu mesti mengenali benar ciri mertua yang gak baik, supaya lebih bisa mewaspadai tindak-tanduknya sehingga rumah tanggamu gak jadi berantakan akibat ulahnya.

2. Sikapnya gak konsisten

5 Tanda Kamu Punya Mertua yang Toksik, Sikapnya Gak Konsisten!ilustrasi wanita sedih (pexels.com/Polina Chistyakova)

Gak heran kamu sering kebingungan menentukan apakah mertuamu itu toksik atau enggak. Sikapnya yang suka berubah-ubah gak jarang bikin kamu merasa bersalah sudah sebal dengan mertua sendiri. Terkadang mertuamu begitu baik, tapi juga bisa sangat menyebalkan.

Supaya kamu gak terkecoh dengan muka dua mertua toksik, perhatikan saat-saat dia bersikap baik. Bila hal itu terjadi setiap kali dia ingin meminta sesuatu, maka kamu semestinya sadar kalau sikap baiknya gak tulus. Itu cuma dilakukan saat ia butuh.

Baca Juga: 5 Prinsip Rumah Tangga yang Harus Dipegang Saat Tinggal Bareng Mertua

3. Kemauannya harus selalu diikuti

5 Tanda Kamu Punya Mertua yang Toksik, Sikapnya Gak Konsisten!ilustrasi orang tua (pexels.com/SHVETS production)

Ciri lain dari mertua toksik, adalah pendapatnya mesti didewakan. Apa yang diucapkan atau diperintahkan mesti diikuti, sekalipun bertentangan dengan keinginanmu maupun pasangan.

dm-player

Bila kamu dan pasangan terus menurutinya, maka rumah tangga kalian akan terus dikendalikan. Kamu dan pasangan harus satu suara untuk bersikap tegas bahwa sekalipun ia orangtua atau mertua, tapi ada batasan yang gak bisa dilanggar.

Bagaimanapun, ini merupakan rumah tangga kalian berdua, sehingga keputusan utama memang semestinya di tangan kalian berdua, bukan pihak lain.

4. Kamu gak pernah benar di matanya

5 Tanda Kamu Punya Mertua yang Toksik, Sikapnya Gak Konsisten!ilustrasi wanita sedih (pexels.com/Breno Santos)

Sekalipun kamu sudah berusaha membahagiakan dan membantunya, tetap saja selalu ada yang kurang dan salah. Di matanya kamu gak pernah benar.

Terkadang kamu harus menerima fakta bahwa gak semua orang yang berusaha kamu bahagiakan bisa menerima iktikad baikmu. Bila itu terjadi, tetaplah berbuat baik tapi jangan berharap banyak. Gak usah berharap dia pun akan baik kepadamu.

Setidaknya kamu sudah lakukan usaha maksimal untuk menjadi menantu yang baik. Bila masih dirasa kurang juga, itu masalahnya, bukan masalahmu. Kamu gak bisa mengubah pandangan orang yang sudah terlanjur benci.

5. Berusaha membuatmu terlihat buruk di mata pasangan dan orang lain

5 Tanda Kamu Punya Mertua yang Toksik, Sikapnya Gak Konsisten!ilustrasi orang tua (pexels.com/Anna Shvets)

Mertua yang toksik akan berusaha untuk membuat citramu buruk. Baik itu di depan pasanganmu sendiri, maupun di hadapan orang lain.

Kamu mesti berhati-hati dengan sikap manipulatifnya. Ketika bersama pasanganmu atau orang banyak, dia akan tampak seperti mertua yang lemah tak berdaya, dan kamu seperti menantu yang tak tahu berterima kasih.

 

Gak jarang rumah tangga bubar akibat ulah mertua. Oleh sebab itu, jangan dianggap remeh pengaruh mertua toksik.

Komunikasikan dengan pasangan, dan pastikan kalau kalian senantiasa jadi satu tim. Setidaknya bila kalian selalu satu suara, mertuamu gak akan berani macam-macam.

Baca Juga: 5 Tips Menghadapi Mertua yang Gemar Ikut Campur dalam Mengurus Anak

L A L A Photo Verified Writer L A L A

I fear not the man who has practiced 10,000 kicks once, but I fear the man who has practiced one kick 10,000 times (Bruce Lee)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Albin Sayyid Agnar

Berita Terkini Lainnya