5 Perbuatan Tanda Kamu Kurang Menghargai Orang-orang di Rumah 

Terkesan sepele tetapi menjengkelkan

Belajar etika itu paling efektif dimulai dari rumah. Kalau di rumah kamu sudah menerapkan etika, otomatis itu akan terbawa di mana pun kamu berada. Etika sudah tertanam kuat dalam dirimu. Sayangnya, gak sedikit yang justru merasa bebas berbuat apa saja saat di rumah.

Selain buruk untuk dirimu sendiri karena itu membentuk kebiasaanmu, perbuatanmu yang sembarangan juga bisa bikin orang-orang di rumah kesal. Yuk, introspeksi seberapa sering kamu melakukan lima hal yang menandakan kurangnya rasa hormatmu pada orang-orang di rumah berikut ini.

1. Sudah dibuatkan makanan, bilang gak enak 

5 Perbuatan Tanda Kamu Kurang Menghargai Orang-orang di Rumah Pexels.com/olly

Siapa pun yang menyiapkan makananmu, kamu harus amat berterima kasih padanya. Itu artinya ia amat peduli akan kesehatanmu. Apalagi kamu bahkan gak perlu mengeluarkan uang sepeser pun atas jasa mereka memasak untukmu.

Jangan sampai ibumu sudah memasak untukmu sejak kamu anak-anak sampai sebesar sekarang, tetapi bukannya bilang terima kasih, malah menyebut masakannya tak enak. Makin parah kalau kamu bahkan gak bisa membuat makanan yang lebih lezat. Jangankan memasak, membedakan merica sama ketumbar saja kamu kesulitan.

Nanti kamu akan menyesal kalau ibumu atau pasanganmu yang selama ini memasak untukmu sudah gak ada lagi atau kamu harus tinggal jauh darinya. Kamu harus setiap hari makan di luar yang tentu saja rasanya belum tentu cocok dengan lidahmu, gak selalu terjamin kebersihannya, dan kamu masih harus membayar untuk semua itu.

2. Tanpa izin berjalan di lantai yang baru dipel 

5 Perbuatan Tanda Kamu Kurang Menghargai Orang-orang di Rumah Pixabay.com/klimkin-1298145

Kalau kamu benar-benar bisa menghargai orang lain yang sudah membersihkan rumah yang juga kamu tinggali, menunggu lantai kering setelah dipel sebenarnya gak lama kok. Apalagi jika pintu dan jendela-jendela dibuka. Tinggal kamu mau atau tidak.

Kamu cuma boleh menginjaknya saat masih basah bila ada keperluan yang benar-benar mendesak. Itu pun harus minta izin dahulu pada orang yang telah mengepelnya. Kebangetan kalau kamu asal berjalan apalagi mengenakan alas kaki yang kotor.

Masa orang lain harus membersihkannya lagi? Seolah-olah dia tak punya kesibukan yang lain. Sekalipun kamu berdalih gak pernah menyuruhnya mengepel lantai, rumah yang bersih itu manfaatnya juga kamu rasakan. Kesehatanmu jadi lebih terjaga dan bila teman-temanmu datang, gak memalukan. Jadi, hargai ya?

Baca Juga: 7 Cara Paling Sederhana biar Kamu Makin Menghargai Diri Sendiri

3. Gak menyiram kamar mandi dengan baik 

5 Perbuatan Tanda Kamu Kurang Menghargai Orang-orang di Rumah Pexels.com/gustavo-fring
dm-player

Bahkan meski ada asisten rumah tangga, kamu tetap harus menyiram kotoranmu dengan benar. Untuk menghilangkan bau tak sedap setelah kamu menggunakan kamar mandi, kamu bisa menyiramnya dengan cairan pembersih. Itu tindakan yang sangat mudah dan akan membuat seisi rumah merasa nyaman.

Bila di rumah tidak ada asisten rumah tangga, juga tidak menggunakan jasa kebersihan lainnya, menyiram kamar mandi dengan baik saja belum cukup. Kamu juga harus mau membersihkannya, berbagi tugas dengan seluruh penghuni rumah.

Jijik? Satu yang harus kamu ingat, jangan pernah kamu mengaku sebagai orang yang cinta kebersihan bila kamu sendiri tidak mau bersih-bersih atau membayar jasa kebersihan. Cinta kebersihan dengan aslinya jorok dan pemalas itu beda jauh, lho.

4. Merasa bebas pulang larut malam tetapi membangunkan orang rumah buat membukakan pintu 

5 Perbuatan Tanda Kamu Kurang Menghargai Orang-orang di Rumah Pexels.com/adrienn-638530

Kamu pun pasti kesal, 'kan, kalau sedang tidur tiba-tiba dibangunkan? Begitu juga dengan orang-orang di rumahmu. Apalagi dibangunkan bukan untuk keperluan mereka melainkan semata-mata biar kamu bisa masuk rumah setelah pergi entah ke mana. Mungkin sekadar main sama teman.

Kepala mereka bisa sakit jika baru tidur sudah harus bangun lagi. Bisa-bisa malah gak bisa lanjut tidur setelahnya. Padahal besok pagi banyak kegiatan menanti dan membutuhkan tubuh yang fit.

Maka pastikan kamu membawa kunci cadangan jika memang akan pulang terlambat. Meski begitu, sebaiknya kamu tetap mengikuti aturan jam malam di rumahmu untuk kebaikanmu sendiri.

5. Gak mau membereskan piring dan gelas yang sudah kosong padahal kamu yang terakhir makan dan minum 

5 Perbuatan Tanda Kamu Kurang Menghargai Orang-orang di Rumah Pexels.com/olly

Hayo, seberapa sering kamu melakukan ini? Piring dan gelas kotor ditinggal begitu saja di meja makan, ruang keluarga, atau di mana pun. Sekalipun tampak sepele, ini bisa menjadi tanda kamu gak punya rasa tanggung jawab yang cukup atas tindakanmu sendiri.

Kamu cuma mau bagian enaknya lalu menyerahkan bagian gak enaknya ke orang lain. Lagi-lagi, bahkan jika di rumahmu ada asisten rumah tangga, bersikaplah yang pantas dengan membawa piring dan gelas kotor itu ke tempat cuci piring. Bila perlu katakan padanya bahwa kamu menaruh piring dan gelas kotor di sana dan minta tolong untuk nanti dicucikan.

Sikap ini akan membuatnya merasa sangat dihargai. Sementara jika tak ada asisten rumah tangga, ya kamu sendiri yang harus mencucinya. Masa makan dan minum doang? Malu ah!

Etika memang tidak tertulis. Namun mempelajari dan menerapkannya akan menjadi cerminan kualitas dirimu yang sesungguhnya. Ayo belajar beretika mulai dari rumah!

Baca Juga: Bersyukurlah, Ini 5 Tanda Kalau Keluargamu Jauh dari Hubungan Toxic

Marliana Kuswanti Photo Verified Writer Marliana Kuswanti

Esais, cerpenis, novelis. Senang membaca dan menulis karena membaca adalah cara lain bermeditasi sedangkan menulis adalah cara lain berbicara.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya