5 Cara Parenting ala Kang Gary, Jadikan Anak Sebagai Sahabat!

Kompak banget anak dan ayah satu ini

Setelah tiga tahun vakum dari dunia hiburan, akhirnya Kang Gary kembali dengan menjadi bagian dari The Return of Superman. Selama vakum, Gary berfokus untuk keluarganya dan Ia sekarang telah memiliki seorang anak berusia dua tahun bernama Kang Hao.

Terkenal santai dan suka bercanda, bagaimana ya cara Gary untuk mendidik anaknya? Yuk, kita simak berikut 5 cara mendidik anak ala Kang Gary!

1. Orangtua sebagai sahabat bagi anak

5 Cara Parenting ala Kang Gary, Jadikan Anak Sebagai Sahabat!Instagram/kanggary_yangban

Pembawaannya yang santai dan penuh canda tawa, membuat cara mendidik anaknya pun terkesan santai. Gary membuat Hao menjadi sahabatnya, tak jarang mereka melemparkan candaan layaknya seorang sahabat dengan umur yang sama.

Cairnya suasana antara anak dan ayah akan membuat bonding di antara keduanya semakin kuat. Tak hanya itu sang anak pun menjadi lebih ekspresif karena tak sungkan untuk mengeluarkan pendapatnya.

2. Melakukan kegiatan bersama

5 Cara Parenting ala Kang Gary, Jadikan Anak Sebagai Sahabat!Youtube/KBS World

Membangun ikatan dengan anak ada banyak caranya, salah satunya melakukan kegiatan bersama seperti memasak. Pada salah satu episode The Return of Superman, Gary mengajak Hao untuk membuat camilan bersama.

Walau pada akhirnya camilan yang mereka buat gagal dan meminta bantuan pada salah satu staff. Cara ini bisa membuat anak lebih menghargai suatu proses, melatih sensitivitas, membuat keputusan, dan konsentrasi.

3. Menghadapi ketakutan anak dengan perlahan-lahan membiasakannya pada hal yang tak ia sukai

5 Cara Parenting ala Kang Gary, Jadikan Anak Sebagai Sahabat!Youtube/KBS World
dm-player

Dalam episode ini, Kang Hao ketakutan dan menolak untuk makan buah karena pembungkusnya. Untuk mengatasi hal itu Gary terus menyodorkan pembungkus pada Hao, namun bukannya berani justru Ia makin merasa takut.

Lalu Gary pun memberikan pembungkus itu kepada salah satu staff  favorit Hao. Staff dan Gary pun perlahan mendekati dan meyakinkan bahwa pembungkus itu tidak menyeramkan. Hao pun perlahan mulai tak takut lagi. Kuncinya adalah kesabaran!

Baca Juga: 7 Aturan Menjalankan Parenting yang Berkualitas dan Minim Stres

4. Tidak bereaksi berlebihan ketika menangis

5 Cara Parenting ala Kang Gary, Jadikan Anak Sebagai Sahabat!Youtube/KBS World

Tak jarang ada orang dewasa ketika melihat anak kecil terjatuh merespon hal itu dengan berlebihan. Reaksi yang berlebihan itu justru bisa jadi pemicu anak untuk menangis.

Saat Hao terjatuh atau pun menangis, Gary selalu menanggapinya dengan santai dan berkata "Apa kamu tidak apa-apa? ya, kamu gak apa-apa", tak lama kemudian Hao pun berhenti menangis. Setelah itu Gary langsung mengalihkan perhatian Hao pada hal lain agar Ia tidak menangis lagi.

5. Membiarkan anak memilih

5 Cara Parenting ala Kang Gary, Jadikan Anak Sebagai Sahabat!Youtube/KBS World

Untuk anak seumurannya, Hao sudah bisa memilih apa yang ia mau secara detail. Dari mulai makanan, fashion, hingga hobinya. Sebelum mereka melakukan sesuatu Gary selalu bertanya pada anaknya, dia mau mengenakan pakaian apa, dan mau pergi ke mana. 

Hal ini membuat anak merasa dilibatkan dalam sesuatu, melatih kemampuan menentukan pilihan dan menyelesaikan masalah.

Nah itu dia 5 cara parenting ala Gary, sangat santai dan friendly bukan?

Baca Juga: 5 Toxic Parenting yang Membuat Anak Tersiksa & Tidak Bahagia

Topik:

  • Pinka Wima

Berita Terkini Lainnya