5 Penyebab Rumah Bau Tidak Enak, Awas Bisa Jadi Tanda Bahaya

Dari kabel terbakar hingga gas bocor 

Jangan abaikan bau tak enak di rumah. Meski terkesan sepele, bau tersebut bisa menandakan ada sesuatu yang salah dari rumah kita, lho. Bahkan, tak jarang menjadi tanda bahaya bagi penghuni rumah.

Dengan mengetahuinya lebih cepat, kamu jadi bisa mengantisipasi hal-hal yang yang tidak diinginkan. Apa saja sumber bau tak sedap di dalam rumah? Yuk, cek berikut ini.

1. Jamur 

5 Penyebab Rumah Bau Tidak Enak, Awas Bisa Jadi Tanda Bahayailustrasi dinding berlumut (pixabay.com/PublicDomainPictures)

Ketika hujan turun, bau lembap dari luar akan tercium. Namun, meski hujan sudah berhenti, bau lembap ini tetap tercium dan terasa dekat. Eits, bisa jadi rumah ada yang bocor dan jamur berkembang biak.

Jangan asal untuk membersihkannya, ya. Jamur black wood yang terkenal memiliki bau lembap yang tajam terkenal memiliki racun yang sangat berbahaya dan harus ditangani oleh profesional. Sedangkan untuk lumut atau jamur lain yang menempel di dinding sebaiknya kamu bersihkan dengan sabun, sikat,  menggunakan sarung tangan, dan masker untuk menutupi hidung. Setelah bersih, jangan lupa tambal dinding yang terkena rembesan air, ya.

2. Pipa selokan bocor 

5 Penyebab Rumah Bau Tidak Enak, Awas Bisa Jadi Tanda Bahayailustrasi pipa bocor (pixabay.com/music4life)

Kalau kamu mencium bau sampah atau busuk yang kuat dari dalam rumah bisa jadi menandakan adanya kebocoran pipa selokan. Jangan anggap remeh, cairan atau gas yang keluar dari pipa tersebut. Meski kebocoran pipanya kecil, hal ini tetap bisa mengandung komponen beracun dan berisiko meledak seperti hidrogen sulfida dan metana.

Kandungan hidrogen sulfida pada bocoran gas tersebut bisa menyebabkan iritasi mata dan ketidaksadaran diri, sedangkan metana bisa menguras oksigen yang membuat sesak napas. Kalau mencium bau busuk ini padahal kamu rajin membuang sampah, ada baiknya segera hubungi tukang ledeng untuk pemeriksaan lebih lanjut, ya.    

Baca Juga: 10 Desain Mushola Minimalis untuk Rumah Idamanmu

3. Tikus yang masuk ke dalam rumah 

dm-player
5 Penyebab Rumah Bau Tidak Enak, Awas Bisa Jadi Tanda Bahayailustrasi tikus (unsplash.com/Joshua J. Cotten)

Kamu mencium bau hewan basah di dalam rumah, padahal tidak memelihara hewan peliharaan? Hmm, bisa jadi ini pertanda ada tikus yang bermain-main di dalam rumahmu, nih. Eits, jangan anggap enteng hal ini.

Tikus merupakan salah satu hewan yang dapat mengantarkan penyakit seperti leptospirosis, pes, HFRS, dan lainnya. Dari laman Healthline, kamu bisa mengusir mereka dengan menggunakan minyak cengkeh atau minyak peppermint yang tidak disukai tikus. Setelah mereka pergi, segeralah tutup lubang atau celah dinding yang membuat tikus sulit masuk dan keluar dari rumahmu.

4. Kabel terbakar

5 Penyebab Rumah Bau Tidak Enak, Awas Bisa Jadi Tanda Bahayailustrasi kabel terbakar (freepix.com/upklyak)

Merasa tidak membakar sesuatu di rumah, tapi kamu merasa mencium bau karet atau plastik terbakar? Bisa jadi, ini pertanda ada komponen listrik atau kabel terbakar, lho. Bau ini dapat berasal dari kabel yang kendor atau berjuntai, stopkontak yang rusak, sirkuit yang beban yang terlalu besar, insulasi listrik yang terlalu panas, atau sekering dengan ukuran yang tepat.

Kalau tidak ditangani dengan benar dan cepat, masalah ini bisa mengakibatkan kebakaran rumah. Jadi, segera hubungi ahli listrik untuk mendapatkan penanganan yang tepat kalau kamu merasa ada bau plastik atau karet terbakar padahal kamu tidak membakar benda-benda tersebut.

5. Kebocoran gas 

5 Penyebab Rumah Bau Tidak Enak, Awas Bisa Jadi Tanda Bahayailustrasi meteran gas (unsplash.com/iMattSmart)

Tak jarang, kebocoran gas menimbulkan bau telur busuk. Sebenarnya, gas alam tidak menghasilkan bau sama sekali, namun perusahaan gas menambahkan bau agar penghuni rumah sadar jika gas yang digunakannya bocor.

Sudah banyak kejadian rumah terbakar karena kebocoran gas, jadi jangan abaikan kalau kamu mencium bau telur busuk di dalam rumah. Jangan nyalakan peralatan apapun ketika mencium bau ini, segera buka jendela atau pintu rumah, dan keluar dari rumah.

Meski terkesan sepele, namun beberapa bau yang tidak enak bisa menandakan ada yang salah dengan rumah kita. Segera cari tahu apa yang menyebabkan tersebut agar kemungkinan buruk bisa segera diantisipasi.

IamLathiva Photo Verified Writer IamLathiva

Love To See, Love To Read, and Love To Share.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Agsa Tian

Berita Terkini Lainnya