5 Kebahagiaan yang Akan Menghampirimu ketika Saudaramu Memiliki Anak

Saudaramu sudah punya anak?

Memiliki anggota baru dalam keluarga memang merupakan kebahagiaan tersendiri. Saat kakak atau adikmu melahirkan, saat itulah kamu resmi menjadi tante atau om. Bakal ada suka dukanya sendiri, namun kebanyakan pasti kebahagiaan yang akan menghampirimu.

Saat kamu kehilangan saudara karena dia tinggal dengan keluarganya setelah menikah, lima hal di bawah ini akan kamu rasakan ketika saudaramu dikaruniai anak. Sudah siap?

1. Kamu akan memiliki teman baik baru

5 Kebahagiaan yang Akan Menghampirimu ketika Saudaramu Memiliki Anakunsplash.com/The Honest Company

Tumbuh bersama saudara memang merupakan sebuah karunia. Harus rela pisah rumah ketika dia menikah, kesedihanmu dengan cepat akan tergantikan ketika dia dikaruniai anak.

Kamu akan memiliki teman baik baru yang akan kamu lihat pertumbuhannya sejak masih kecil. Sejak lahir sampai tumbuh dewasa, kamu akan memiliki pengalaman layaknya mengurus adik sekaligus anak sendiri.

2. Otomatis, kamu akan jadi lebih bertanggung jawab

5 Kebahagiaan yang Akan Menghampirimu ketika Saudaramu Memiliki Anakunsplash.com/Dakota Corbin

Entah saudaramu adalah ibu rumah tangga atau pekerja, secara natural kamu gak akan membiarkan keponakanmu terlantar. Kamu akan langsung menawarkan bantuan untuk menjaganya ketika dibutuhkan. Walau gak 24 jam seminggu bersama keponakanmu, kamu akan merasakan pengalaman menjaga anak bayi yang menggemaskan.

Baca Juga: 5 Perubahan yang Bakal Kamu Rasakan Saat Kakak Lelakimu Menikah

3. Kamu jadi lebih dekat dengan keluarga

dm-player
5 Kebahagiaan yang Akan Menghampirimu ketika Saudaramu Memiliki Anakunsplash.com/Sharon McCut

Karena kamu ingin selalu berada di dekat anggota barumu yang baru hadir, waktu yang biasa kamu habiskan di luar pasti akan lebih sering digunakan untuk keluarga. Layaknya memiliki anak sendiri, kamu juga bakal lebih dekat dengan keluargamu sendiri. Menyenangkan banget, gak, sih?

4. Kamu mengerti arti cinta tanpa syarat

5 Kebahagiaan yang Akan Menghampirimu ketika Saudaramu Memiliki Anakunsplash.com/Jonathan Borba

Akhirnya kamu melihat sendiri bagaimana perjuangan saudaramu hamil dan melahirkan. Kamu juga tahu bagaimana mengurus seorang anak bukan hal yang mudah. Dari situ, kamu paham akan arti cinta tanpa syarat. Gak menuntut apa pun, kamu pasti jadi lebih sayang dengan saudaramu, apalagi dengan keponakanmu juga.

5. Kamu semakin giat bekerja untuk membahagiakan keponakanmu

5 Kebahagiaan yang Akan Menghampirimu ketika Saudaramu Memiliki Anakunsplash.com/Anggun Tan

Secara natural, keinginan ingin membahagiakan orang yang disayang pasti akan muncul. Makanya, kamu ingin lebih giat lagi bekerja supaya bisa membelikan semua mainan yang dia minta.

Meski kalian gak tinggal bersama, kamu tetap ingin jadi tante atau om yang paling dekat dengannya. Siapa nih dari kamu yang berubah jadi lebih care ketika punya keponakan?

Mendapatkan seorang anggota baru merupakan suatu berkah tersendiri. Bakal membawa perubahan signifikan pada kebiasaan keluarga, kamu sebagai tante dan om juga pasti akan merasakan sensasi menyenangkannya. Ya, gak?

Baca Juga: 5 Perasaan Unik yang Bakal Kamu Rasakan Saat Kakakmu Akan Menikah 

Stella Azasya Photo Verified Writer Stella Azasya

A chronic daydreamer || IG: @stellaazasya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Yudha

Berita Terkini Lainnya