Wajib, 5 Pendidikan Etika yang Harus Diajarkan pada Anak Sejak Kecil

Jangan sampai salah langkah

Anak adalah dambaan bagi setiap orang tua, tak terkecuali orang tua muda yang baru saja memiliki buah hati. Meski belum berpengalaman, tapi orang tua akan selalu mengusahakan yang terbaik guna memberikan segala pendidikan dan fasilitas bagi buah hati mereka.

Di balik kelucuan dari tingkah anak-anak akan selalu terselip pertanyaan polos seputar apapun yang di lihat dan di rasakannya, oleh sebab itu pihak orang tua harus mampu memberikan pengertian yang baik bagi sang anak.

Untuk kamu para orang tua muda atau kakak yang masih memiliki adik kecil, 5 hal tentang pendidikan etika moral ini tidak boleh kamu lewatkan untuk diberikan pada anak sejak kecil ya. Simak yuk apa saja!

1. Toleransi

Wajib, 5 Pendidikan Etika yang Harus Diajarkan pada Anak Sejak KecilPexels/Pixabay

Toleransi harus diajarkan pada anak sejak dini, hal ini berkaitan dengan pergaulan anak yang mungkin tidak semuanya memiliki persamaan. Anak mungkin akan menemukan teman disekolahnya yang memiliki perbedaan dari segi ras atau agama, dari situlah anak harus paham bahwa perbedaan bukanlah sesuatu untuk dipertentangkan melainkan sesuatu yang wajib untuk dihargai. Dengan begitu maka anak akan terbiasa untuk menghargai perbedaan dan menjunjung tinggi nilai toleransi.

2. Terbiasa untuk tersenyum dan bersikap ramah pada orang disekitar

Wajib, 5 Pendidikan Etika yang Harus Diajarkan pada Anak Sejak KecilPexels/BN

Seperti budaya dari orang Indonesia yang terkenal akan keramahan nya, hal ini pula lah yang wajib ditanamkan pada anak sejak kecil. Mereka harus diajarkan untuk selalu murah senyum dan menyapa orang sekitar ketika berjumpa.

Tentunya apabila semua orang tua memberikan pengajaran seperti ini maka budaya keramahan dari bangsa kita tidak akan pernah pudar dilengkang waktu. Dengan demikian, anak akan terbiasa untuk murah senyum dan tak ragu menyapa terlebih dahulu sebagai ajaran yang telah ia dapatkan sejak kecil.

Baca Juga: Soal Pendidikan yang Cocok Bagi Anak, Begini Tips dari Kak Seto

3. Berpikir sebelum bicara

dm-player
Wajib, 5 Pendidikan Etika yang Harus Diajarkan pada Anak Sejak KecilPexels/Pixabay

Kita akui bahwa anak kecil selalu memiliki kelucuannya tersendiri ketika berceloteh lucu dan membuat semua orang akan gemas melihatnya. Hal ini pula yang tidak boleh dilalaikan oleh orang tua, justru kita harus menanamkan pengertian bahwa sebelum berbicara haruslah dipikirkan terlebih dahulu agar setiap perkataan yang keluar tidak akan menyakiti lawan bicara.

Ambillah satu analogi untuk menggambarkannya dan gunakanlah kalimat yang sekiranya akan mudah untuk mereka pahami.

4. Tidak lupa untuk mengucapkan terima kasih

Wajib, 5 Pendidikan Etika yang Harus Diajarkan pada Anak Sejak KecilPexels/Pixabay

Untuk yang satu ini mungkin sudah menjadi pendidikan etika yang umum diajarkan pada anak, yaitu tidak lupa untuk mengatakan terima kasih kepada siapapun yang sudah membantu kita.

Terkadang anak kecil mungkin sering lupa untuk mengucapkan kata itu, sehingga di sinilah peran orang tua harus mengingatkan nya secara baik-baik agar nantinya akan terbiasa untuk mengucapkan terima kasih.

5. Tidak takut untuk mengakui kesalahannya dan meminta maaf

Wajib, 5 Pendidikan Etika yang Harus Diajarkan pada Anak Sejak KecilPexels/Ba Phi

Banyak anak yang terkadang mendapatkan pendidikan etika yang salah dari orang tua dan berkaitan dengan poin yang satu ini. Orang tua mungkin berfikir bahwa anak mereka masih terlalu kecil sehingga membiarkan dan seakan mengiyakan kesalahan itu.

Justru di sinilah pihak orang tua harus mampu memberikan pengertian pada anak bahwa sebagai manusia kita harus berani mengakui kesalahan dan tidak malu meminta maaf. Sang anak yang mendapatkan pendidikan seperti ini akan tumbuh dengan kemampuan mental yang baik.

Nah, 5 pendidikan etika di atas wajib diajarkan bagi kamu para orang tua muda atau kakak yang mempunyai adik kecil. Jangan sampai salah langkah dan menyebabkan krisis moral karena anak adalah pecontoh terbaik. Bagaimana menurutmu?

Baca Juga: Jangan Sepelekan! 7 Hal Ini Diam-diam Dipelajari Anak dari Orangtuanya

Tresna Nur Andini Photo Verified Writer Tresna Nur Andini

Terima kasih sudah membaca tulisan saya | Seorang penulis biasa yang gemar berdiskusi. Mari berteman melalui ig : @tresnajaa

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Paulus Risang

Berita Terkini Lainnya