Cocok untuk Hari Ibu, Ini 5 Kalimat yang Perlu Didengar Ibu Bekerja

Karena tanpa pengorbanannya, kamu tak ada

Setiap ibu itu istimewa, termasuk juga ibu bekerja. Dia bisa membagi waktunya dengan baik untuk keluarga, dan juga untuk pekerjaannya Namun sayangnya, masih banyak dari masyarakat Indonesia yang menganggap ibu bekerja itu tidak sayang akan anak. Mereka menganggap, sudah susah-susah melahirkan, anak malah dibesarkan oleh orang lain.

Padahal sebenarnya tidak begitu. Setiap ibu pasti memikirkan hal yang terbaik untuk anaknya. Nah untuk kamu yang dibesarkan oleh ibu bekerja, di Hari Ibu ini katakan kalimat berikut ini sebagai tanda terima kasihmu untuknya. Karena tanpa pengorbanannya, kamu sekarang tak ada.

1. "Bu, kamu adalah gambaran orangtua sempurna yang diimpikan setiap anak"

Cocok untuk Hari Ibu, Ini 5 Kalimat yang Perlu Didengar Ibu Bekerjarawpixel.com/Teddy Rawpixel

Sejak anak kecil, ibu bekerja tanpa sadar sudah menanamkan konsep kemandirian pada anaknya. Karena itulah, kamu jadi terbiasa untuk menyelesaikan pekerjaanmu sendiri tanpa perlu memanggil bantuan ibumu. Bahkan, kamu juga terlatih untuk melakukan tugas rumah dan membantu pekerjaan ibu di rumah.

Hidup bersama ibu bekerja juga membuatmu sadar akan indahnya waktu keluarga. Tanpa sadar, waktu bercerita saat makan malam adalah kegiatan favorit yang kamu tunggu-tunggu. Untuk setiap hal yang sudah diajarkan ibumu, jangan lupa ucapkan kalimat ini.

2. "Jangan khawatir bu, tidak ada yang dapat menggantikan posisimu di hatiku"

Cocok untuk Hari Ibu, Ini 5 Kalimat yang Perlu Didengar Ibu Bekerjarawpixel.com/Teddy Rawpixel

Setiap ibu bekerja pasti khawatir dengan keamanan anaknya. Ibu bekerja juga khawatir kalau anaknya akan menganggap dia ibu yang buruk karena terus meninggalkanmu sendirian. Namun sebenarnya kamu tak menganggap seperti itu. Kamu bahkan bangga dengan apa yang dilakukan ibumu. Untuk mengucapkan terima kasih padanya, katakan kalimat berikut ini.

Baca Juga: 5 Cara Sederhana Membuat Ibu Merasa Spesial dan Bahagia di Hari Ibu

dm-player

3. "Maafkan bu kalau biaya kebutuhan dan biaya sekolahku sangat besar"

Cocok untuk Hari Ibu, Ini 5 Kalimat yang Perlu Didengar Ibu Bekerjarawpixel.com

Memang harus diakui, salah satu faktor ibu juga ikut bekerja adalah karena kebutuhan rumah dan sekolah anak yang biayanya tak murah. Karena itu, ucapkan kalimat berikut ini sebagai bentuk penghargaan atas seluruh pengorbanan ibumu. Karena tanpa pengorbanannya, kamu pun tak bisa menikmati segala fasilitas yang kamu punya sekarang ini.

4. "Tak masalah kok kalau kamu bilang capek, atau terkadang melewatkan prestasiku di sekolah"

Cocok untuk Hari Ibu, Ini 5 Kalimat yang Perlu Didengar Ibu Bekerjarawpixel.com/Teddy Rawpixel

Salah satu perasaan bersalah untuk ibu bekerja adalah ketika dia tanpa sadar membentak anak, hanya karena sebenarnya dia lelah. Atau perasaan bersalah lainnya, ketika dia melewatkan momen-momen prestasimu di sekolah. Kamu bisa menghibur ibumu dengan mengucapkan kalimat ini. Karena sebenarnya tak masalah, karena yang terpenting bagimu adalah ibu sehat dan bahagia.

5. "Terima kasih bu untuk semua pengorbananmu, mulai sejak aku dalam kandungan hingga sekarang"

Cocok untuk Hari Ibu, Ini 5 Kalimat yang Perlu Didengar Ibu Bekerjarawpixel.com/McKinsey

Terakhir, untuk setiap hal yang sudah dilakukan ibumu, jangan lupa ucapkan terima kasih. Ibu sudah menjagamu sejak kamu masih di dalam kandungan. Bebannya bertambah karena dia juga harus bekerja, jadi harus ekstra memberimu waktu serta perhatian. Untuk itu, jangan pernah lupa ucapkan terima kasih. Ucapkan dengan pelukan, beri dia ciuman, karena tanpa ibu kamu tak jadi manusia seperti sekarang ini.

Sebenarnya tak harus di Hari Ibu, kapan pun kamu bisa mengucapkan kalimat-kalimat berikut ini. Lagi pula, memberi sayang pada ibu tak harus berada di hari tertentu bukan? Selamat Hari Ibu! Cintailah dan hormatilah ibumu selagi dia masih ada di dunia ini.

Baca Juga: 5 Kumpulan Resep Makanan untuk Hadiah di Hari Ibu, Istimewa Banget!

Winnie Hw Photo Verified Writer Winnie Hw

We like to party, yeah yeah yeah~

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya