Stop Lakukan 5 Hal Ini agar Hidupmu Jadi Jauh Lebih Tenang 

Tolak overthinking sekarang juga!

Setiap manusia pasti pernah dihampiri oleh perasaan tidak tenang. Namun, terjebak dalam perasaan tersebut untuk waktu yang lama tentu bukanlah sesuatu yang menyenangkan. Gak hanya menyiksa batin, tetapi fisik juga bisa turut jadi korban.

Rasa tidak tenang itu bisa hadir karena berbagai macam sebab. Berikut ini telah dijabarkan lima di antaranya. Jika kamu ingin hidupmu jadi jauh lebih tenang, sebaiknya hindari kelima hal tersebut. Apa saja? Mari disimak!

1. Memaksa diri untuk tetap di lingkungan yang tidak satu value

Stop Lakukan 5 Hal Ini agar Hidupmu Jadi Jauh Lebih Tenang ilustrasi perempuan bosan (pexesls.com/MART PRODUCTION)

Setiap manusia melalui proses yang beragam. Itulah salah satu faktor yang menciptakan perubahan pada diri masing-masingnya. Perubahan itu bisa terjadi cepat atau lambat, baik disadari secara langsung maupun tidak. Maka dari itu, tidak heran apabila terdapat suatu hal yang dahulu sangat kita sukai, kini justru sudah tak dihiraukan lagi.

Sama halnya dengan teman. Mungkin ketika duduk di sekolah dasar, kamu punya sekelompok teman yang sangat cocok denganmu. Namun anehnya, ketika beranjak dewasa, kamu merasa tak lagi satu frekuensi dengan mereka. Dengan kata lain, prinsip dan goals kalian cenderung berbeda.

Keadaan seperti itu sangat normal. Kamu tidak perlu merasa insecure hingga memilih tetap bertahan walaupun terjadi pergolakan batin.

Kamu tetap bisa menjalin silaturahmi dengan teman-teman lamamu, sembari mencari lingkungan baru. Ikuti komunitas-komunitas yang berkorelasi dengan passion atau kesukaanmu. Harapannya, lingkungan baru itu bisa mempermudah jalanmu menuju tujuan hidup yang telah kamu rancang sebelumnya.

2. Membandingkan pencapaian diri dan orang lain 

Stop Lakukan 5 Hal Ini agar Hidupmu Jadi Jauh Lebih Tenang ilustrasi membandingkan sesuatu (pexels.com/George Milton)

Jika tidak membuatmu termotivasi, membandingkan pencapaian diri dengan orang lain sebaiknya kamu hindari. Sebab kita dilahirkan dengan kondisi yang berbeda-beda, sehingga garis start-nya pun juga berbeda.

Jika seseorang telah membuat sesuatu yang menakjubkan di usia yang sama denganmu, bisa jadi dia punya suatu privilese yang tidak kamu miliki. Oleh karena itu, yang sebaiknya dilakukan adalah tetap memaksimalkan apa yang kamu miliki dan berjuang sesuai jalanmu.

Baca Juga: 5 Cara Bijak Menghadapi Masalah Hidup yang Datang Silih Berganti

dm-player

3. Mengkhawatirkan masa depan 

Stop Lakukan 5 Hal Ini agar Hidupmu Jadi Jauh Lebih Tenang ilustrasi khawatir (pexels.com/samer dabuol)

Sebagai manusia yang tidak sempurna, sering kali kita dihadapkan pada situasi buruk yang berada di luar kontrol. Hal inilah yang memicu kekhawatiran beberapa orang terhadap masa depan.

Memikirkan dan menyiapkan masa depan dengan baik adalah suatu hal yang bijak. Namun, bukan berarti itu membuatmu harus menjalani masa sekarang dengan perasaan waswas. Yang terpenting, kamu memaksimalkan usahamu dan fokus pada hal-hal yang berada di dalam kontrol.

4. Terjebak di masa lalu 

Stop Lakukan 5 Hal Ini agar Hidupmu Jadi Jauh Lebih Tenang ilustrasi perempuan terkurung (pexels.com/Joyce Dias)

Tidak sedikit orang yang menyimpan penyesalan dari masa lalu. Tidak sedikit pula orang yang berandai-andai untuk kembali ke masa lalu dan berharap bisa mengubah keadaan di sana.

Selalu ingat bahwa apa yang kamu alami merupakan bagian dari proses bertumbuh. Mereka ada bukan untuk disesali, melainkan agar dijadikan pembelajaran untuk kehidupan yang lebih baik ke depannya.

5. Selalu memikirkan komentar orang lain 

Stop Lakukan 5 Hal Ini agar Hidupmu Jadi Jauh Lebih Tenang ilustrasi perempuan sakit kepala (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Komentar orang lain memang tidak selalu buruk. Kadang, terdapat masukan dan saran yang bagus untuk membangun diri.

Namun tetap saja, kitalah yang paling mengerti diri masing-masing. Jadi, kita harus memilih komentar-komentar mana yang layak dicerna dan mana yang lebih baik diabaikan saja.

Terus fokus memperjuangkan apa yang dituju tanpa melakukan kelima hal di atas cukup efektif untuk menghadirkan ketenangan dalam hidup. Karena sejatinya, rasa tidak tenang itu muncul dari hasil pemikiran kita sendiri.

Baca Juga: 6 Tips Mengajak Anak Introver Bepergian, Pahami Kenyamanannya

Addini Safitri Photo Verified Writer Addini Safitri

Hope what I share can be useful for you. Be my friend on Instagram: @addini_sft

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Izza Namira

Berita Terkini Lainnya